Mackenyu Arata, pemeran Roronoa Zoro di One Piece Live Action. (Sumber gambar : Netflix)

5 Fakta Unik Roronoa Zoro, Pendekar Pedang Berambut Hijau di One Piece

04 September 2023   |   16:03 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Roronoa Zoro dalam serial One Piece Live Action cukup menarik perhatian para Nakama. Selain karena diperankan aktor asal Jepang Mackenyu Arata, pesona karakter calon pendekar terhebat dalam dunia One Piece, baik di manga maupun animenya pun membuat banyak orang jatuh cinta. 

Identik dengan tiga bilah pedang yang terbungkus dengan haramaki hijau di pinggul kanannya, Zoro merupakan karakter pria cool, pendiam, pemberani, dan sangat setia dengan rekan-rekannya di kru Bajak Laut Topi Jerami. Tubuhnya berotot dan dipenuhi bekas luka akibat pertarungan yang dilaluinya. 

Baca juga: Selain One Piece Live Action, Cek 4 Film Terbaik yang Dibintangi Mackenyu Arata

Salah satu dari tiga petarung kuat Bajak Laut Topi Jerami ini memiliki tiga anting emas menjuntai di daun telinga kiri. Gaya rambutnya cepak berwarna hijau. Semakin garang ketika dia sudah menyematkan bandana hitam di kepala saat bertarung dengan serius. 

Selain dari segi penampilan, ada beberapa fakta menarik dari Roronoa Zoro loh, Genhype. Simak ulasannya di bawah ini yuk!

1. Kru Pertama yang diajak bergabung dan mengucap janji setia pada Monkey D. Luffy
Seperti yang digambarkan One Piece Live Action, Zoro mampu membuat Luffy terkesan dengan kemampuannya saat melawan pada Marine atau Angkatan Laut di sebuah bar di Shell Town. Terlebih lagi, Zoro menghajar Marine karena bertindak kasar kepada gadis kecil.

Faktanya, Luffy sudah kepincut dengan Zoro sekalipun belum bertemu dengannya. Sang kapten Bajak Laut Topi Jerami bersemangat untuk merekrut Zoro setelah mendengar cerita dan reputasinya dari Coby, teman pertama Luffy. 

Tak sengaja bertemu kembali saat Luffy mencari jalan masuk ke ruangan Kapten Morgan untuk mencuri peta Grand Line, Zoro pun ditawari untuk menjadi kru bajak laut. Awalnya dia sempat menolak setelah sama-sama berupaya kabur dari si Tangan Kapak dan anak buahnya, namun dia akhirnya memutuskan untuk menjadi anak buah Luffy. 

Zoro bahkan mengucapkan janji untuk selalu berada di sisi Luffy dan berjuang bersamanya sampai akhir. Janji itu diucapkannya ketika dalam kondisi sekarat pasca bertarung dengan pendekar terhebat di dunia, Dracule Mihawk. 

2. Namanya terinspirasi dari bajak laut asli
Dalam sebuah wawancara di SBS, mangaka Eiichiro Oda sang pembuat One Piece mengungkapkan bahwa nama belakang Zoro, Roronoa merupakan terjemahan bahasa Jepang dari nama belakang, François l'Olonnais. Dia adalah seorang bajak laut Perancis yang hidup pada abad ke-17. 

Baca juga: Melihat Telepon One Piece Den Den Mushi Versi Nyata, Eiichiro Oda Sempat Kirim Pesan

Lahir sebagai Jean David Nau dan dikenal sebagai “Flail of the Spanish’ L'Ollonais menjadi bajak laut paling kejam dan paing menakutkan di Karibia pada masanya. Dengan kata lain, Zoro merupakan satu-satunya kru Topi Jerami yang namanya terinspirasi bajak laut di kehidupan nyata.
1
2


SEBELUMNYA

3 Kombinasi Jus Sayur & Buah, Segar & Kaya akan Manfaat

BERIKUTNYA

Genre Film Ini Ternyata yang Diburu Penonton

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: