Panduan Foto

  • Galeri Foto dan Video Hypeabis.id berupa galeri foto online dan video antaranggota yang bernaung di bawah domain Hypeabis.id yang bertujuan untuk memperkaya khazanah visual.
  • Pemilik dan pengelola Hypeabis.id  adalah PT Jurnalindo Aksara Grafika.
  • Administrator adalah orang yang bertanggung jawab dalam pengelolaan materi situs, yang memiliki hak akses data eksklusif.
  • Moderator adalah  administrator dan/atau anggota yang mendapatkan wewenang untuk mengatur dan memantau alur interaksi di Hypeabis.id.
  • Anggota adalah pemegang user-id dan password yang diberi hak mengakses fasilitas-fasilitas di Hypeabis.id.
  • Pengunjung adalah pengguna internet yang melakukan akses ke Hypeabis.id

TATA TERTIB
  1. Foto dan Video adalah hasil karya sendiri
  2. Foto dan Video yang tampil di web Hypeabis tetap menjadi hak karya ciptanya atau pembuatnya.
  3. Foto dan Video harus sesuai dengan norma-norma sosial serta tidak mengandung unsur kekerasan, politik, pornografi, penghinaan ataupun pelecehan terhadap SARA dan latar belakang lainnya yang bersifat pribadi.
  4. Seluruh hasil foto dan video merupakan tanggung jawab anggota, termasuk penggunaan model dan/atau properti.
  5. Foto dan Video harus dalam format digital. Foto dan video diambil dengan menggunakan kamere digital (DSLR, pocket, mirrorless), smartphone, yang mendukung ketentuan format foto dan video.
  6. Tidak diperkenankan mengunggal hasil scan negative, transparansi atau hasil cetak foto.
  7. Foto dan Video yang dipasang di Hypeabis.id adalah hasil pemotretan sendiri oleh anggota, baik yang dilakukan secara langsung, ataupun menggunakan alat bantu (self timer, remote control, trigger)
  8. Administrator dan moderator memiliki wewenang penuh menentukan kesesuaian foto dan video dengan aturan ini.