Ilustrasi biji kopi (sumber gambar Unsplash/ Mike Kennealy)

Cek 7 Jenis Kopi Terbaik Indonesia yang Mendunia, Ada Gayo hingga Wamena

16 May 2023   |   07:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Kopi merupakan jenis minuman yang telah menjadi bagian gaya hidup dan digemari masyarakat dunia. Di Indonesia, ritual menikmati kopi pun telah mendarah daging bagi sebagian orang. Ada yang kurang, kata mereka, saat memulai hari tanpa terlebih dahulu menyesap kopi. 

Diberkati dengan bentang alam yang unik, berbagai wilayah di Tanah Air memang menghasilkan berbagai jenis kopi yang otentik di setiap daerah. Tak heran jika Indonesia juga menjadi salah satu negara pengekspor kopi terbesar di dunia ke Spanyol, Amerika Serikat hingga Jepang.

Iklim tropis yang dimiliki Indonesia juga memberikan keuntungan dalam hal produksi kopi termasuk berbagai jenis kopi yang dihasilkan. Tak hanya itu, produksi kopi di Tanah Air pun merentang dari Sabang sampai Merauke dengan citarasa kopi khas yang menjadi keunggulan dari masing-masing daerah. 

Baca juga: 3 Jenis Proses Pengolahan Biji Kopi, Hasilkan Rasa yang Berbeda-Beda

Lantas, jenis kopi asal Indonesia apa saja yang terkenal dan telah mendunia? Dirangkum dari berbagai sumber resmi, berikut beberapa di antaranya: 
 

1. Kopi Gayo Aceh

Serambi Mekah merupakan salah satu penghasil biji kopi terbaik di Indonesia, tak lain adalah Kopi Gayo. Penamaan Kopi Gayo sendiri merujuk pada daerah dataran tinggi penghasil kopi tersebut yang ditanam pada ketinggian 1200-1700 meter di atas permukaan laut (mdpl). 

Secara umum kopi asal Aceh ini memiliki tekstur yang encer dan tipikal asam yang pas saat direbus. Ya, berbeda dari kopi pada umumnya, keunikan pembuatan kopi Gayo adalah direbus dengan air mendidih  alih-alih diseduh. Selain itu, secangkir Gayo biasanya juga disajikan bersama gula dan susu.
 

2. Kopi Toraja Sulawesi

Kopi Toraja atau biasa juga dikenal dengan celebes kalossi adalah kopi asli asal Sulawesi yang saat ini sudah banyak diimpor ke Jepang dan Amerika Serikat. Keunikan dari jenis kopi ini adalah memiliki rasa yang harum dan khas serta memiliki tingkat keasaman yang rendah.

Karakteristik kopi Toraja Sulawesi yang menghadirkan berbagai aroma seperti cokelat hitam hingga kayu manis pun menjadi alasan tersendiri para pencinta kopi untuk terus menikmatinya. Tak hanya itu, kopi Toraja juga selalu meninggalkan aftertaste yang unik di lidah usai disesap saat masih panas. 
 

3. Kopi Flores Bajawa

Sesuai namanya, jenis kopi satu ini berasal dari daerah Bajawa Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Adapun ciri khas dari kopi ini biasanya digiling dalam kondisi basah serta tingkat keasaman yang rendah. Karena tumbuh di daerah pegunungan, kopi Flores juga banyak diminati masyarakat dunia, khususnya Amerika Serikat.

Adapun, cita rasa salah satu kopi terbaik Indonesia ini juga unik, yaki  memiliki sedikit aroma kacang-kacangan ditambah sekilas bau tembakau setelah disesap oleh lidah. Di Indonesia sendiri, jenis kopi ini juga sudah mulai banyak ditemukan di kafe yang diolah dengan berbagai cara.

Baca juga: 4 Kopi Populer di Indonesia yang Masuk Daftar Minuman Terbaik Versi TasteAtlas
 
1
2


SEBELUMNYA

Pesona Lisa BLACKPINK di Cover Terbaru Majalah Harper’s BAZAAR Sukses Curi Perhatian

BERIKUTNYA

Atlet Indonesia Tuntaskan Janji Raih Lebih dari 69 Target Medali Emas yang Diminta Presiden Jokowi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: