menonton film bertema pendidikan bisa menjadi salah satu cara untuk merayakana Hardiknas. Salah satu adegan film Serdadu Kumbang (sumber gambar/ YouTube Alinea Pictues)

Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton saat Hardiknas, Penuh Inspirasi & Motivasi!

02 May 2023   |   09:56 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Bulan Mei menjadi momen istimewa bagi dunia pendidikan Indonesia. Sebab, setiap 2 Mei masyarakat di Tanah Air memperingati Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas. Tanggal tersebut dipilih sesuai dengan hari kelahiran Bapak Pendidikan Nasional, Ki Hajar Dewantara. Tokoh yang bernama asli Raden Mas Soewardi Soerjaningrat itu memiliki peran penting bagi pendidikan pribumi pada era kolonial.

Meski sempat diasingkan ke Belanda bersama Ernest Douwes Dekker dan Tjipto Mangoenkoesoemo, tapi semangat Ki Hajar Dewantara untuk memperjuangkan pendidikan bagi pribumi tidak pudar.

Baca juga: 5 Rekomendasi Film tentang Pianis Keren yang Pas Ditonton pada Hari Piano Sedunia

Setelah kembali ke Indonesia pada 1918, beliau lalu mendirikan lembaga pendidikan bernama Nationaal Onderwijs Instituut Tamansiswa atau Perguruan Nasional Tamansiswa pada 3 Juli 1922. Dari sinilah masyarakat akhirya bisa mendapat pendidikan laiknya kaum priyayi dan turunan Belanda di era kolonial.

Perjuangannya terhadap dunia pendidikan pun terus berlanjut, bahkan hingga Indonesia merdeka dan beliau wafat pada 2 April 1959. Tak bisa dimungkiri memang bahwa pendidikan yang dapat dinikmati masyarakat Indonesia saat ini  salah satunya tentu berkat perjuangan Ki Hajar Dewantara.

Namun, kemudahan akses terhadap pendidikan seringkali membuat kita lalai dan terbuai. Bukannya serius untuk belajar, kita malah menganggap pendidikan sebagai hal yang tidak terlalu penting. Nah, untuk mengenjot semangatmu kembali, menonton film  bertema pendidikan tentu bisa menjadi inspirasi baru untuk merayakan Hardiknas tahun ini.

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 5 film yang cocok ditonton untuk merayakan Hari Pendidikan Nasional 2023:

1. Sokola Rimba (2013)
 


Film Sokola Rimba merupakan salah satu karya sutradara papan atas Indonesia, Riri Riza dan diproduseri oleh Mira Lesmana. Film pemenang Piala Maya 2013 ini mengangkat kisah nyata dari Butet Manurung yang mencoba mengentaskan pendidikan bersama suku Anak Dalam di Bukit Duabelas, Jambi.

Diangkat dari kisah nyata petualangan Butet dan persahabatannya dengan anak-anak rimba harus menghadapi tantangan besar baik dari dunia luar, termasuk masyarakat rimba yang menuduhnya sebagai penyebab kematian salah satu warga di sana. Namun Butet urung mundur untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

2. Serdadu Kumbang (2011)

Mengambil latar tempat di daerah Sumbawa Barat, film Serdadu Kumbang besutan  Ari Sihasale ini berkisah tentang kehidupan pendidikan anak-anak di sana yang kala itu banyak mengalami kegagalan dalam ujian nasional. Salah satunya lewat karakter anak kecil bernama Amek, siswa sekolah dasar (SD) yang kurang berprestasi di sekolahnya.

Saat teman-teman sekolahnya menuliskan cita-cita mereka di sebuah pohon bernama "Pohon Cita-cita" di desa mereka, Amek justru menganggapnya sebagai hal tabu. Seba, dia merasa tidak bisa menggapai impiannya sebagai penyiar TV karena bibirnya yang sumbing dan menuliskan cita-citanya di sana.

Baca juga: Rekomendasi Film Pendek Karya Anak Bangsa yang Bikin Takjub

Konflik batin, penanganan pendidikan yang tidak tersebar merata, hingga lokalitas kultur Sumbawa akan membawa penonton memasuki dunia Amek beserta tingkah konyol dan ingin tahunya yang tinggi. Tak hanya itu, penonton juga diajak memasuki petualangan para 'serdadu kumbang' yang harus belajar keras untuk bisa lulus ujian dan meraih cita-citanya.
1
2


SEBELUMNYA

Cek Fakta Menarik The Super Mario Bros Movie yang Cetak Rekor Pendapatan Film 2023

BERIKUTNYA

Bakal Ada yang Beda pada Academy Awards 2024, Intip Ketentuannya Yuk!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: