Mau Mudik Jalur Darat? Yuk Pantau Kemacetan Arus Lalu Lintas dengan 7 Aplikasi Ini
15 April 2023 |
18:30 WIB
Hari Raya Idulfitri tinggal menghitung hari. Sejumlah masyarakat pun sudah bersiap-siap untuk mudik. Awal pekan depan, diperkirakan para perantau tersebut akan mulai meninggalkan ibu kota Jakarta untuk menuju daerah masing-masing.
Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, jumlah pemudik pada 2023 diperkirakan mencapai 123,8 juta orang. Jalur darat dan penggunaan kendaraan pribadi roda empat masih jadi pilihan tertinggi masyarakat untuk mudik pada tahun ini. Banyaknya masyarakat yang memilih pulang kampung menggunakan jalur darat juga berpotensi menimbulkan kemacetan.
Agar perjalanan lancar, ada beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk memantau kondisi jalur mudik. Tak hanya itu, aplikasi ini juga dapat menampilkan berbagai informasi penting yang dibutuhkan selama perjalanan. Beberapa di antaranya termasuk arus lalu lintas, rute perjalanan, hingga SPBU, dan rest area terdekat.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 7 aplikasi untuk memantau kemacetan jalur arus mudik Lebaran 2023 yang yang bisa dengan mudah diinstal di gawai kalian:
Baca juga: Cek Jadwal Contraflow Arus Mudik-Balik 2023, Biar Enggak Kena Macet!
Lewat aplikasi ini Genhype juga bisa mencari informasi mengenai SPBU, tempat makan, rest area. Tak hanya itu, kamu pun bisa melihat kemacetan dengan tiga indikator warna. Yaitu merah untuk macet, kuning untuk jalanan padat, dan biru untuk jalanan lancar.
Namun, keunggulan dari aplikasi ini dapat diakses tanpa koneksi internet alias offline. Tentunya hal itu sangat dibutuhkan oleh pengguna yang mudik ke daerah yang belum mendapat koneksi 4G atau infrastruktur internet yang mumpuni.
Lewat aplikasi ini pengguna juga dapat mengetahui tingkat kemacetan di jalan dan memberikan jalur alternatif tercepat. Tak hanya itu kalian pun bakal mendapatkan kondisi jalan dari pengguna Waze lainnya secara real-time. Termasuk kecelakaan, penutupan jalan, dan lainnya.
Keunggulan dari aplikasi ini adalah memberikan informasi penting seperti rest area, tarif tol, hingga pemesan makanan di rest area yang berjarak 20 kilometer dari lokasi. Tak hanya itu, aplikasi ini juga memiliki fitur Yuk Mampir, yang menampilkan destinasi wisata di sepanjang jalur mudik dan beragam kuliner khas Nusantara di luar jalan tol yang bisa dikunjungi.
Baca juga: Inilah 10 Kota Populer Tujuan Mudik 2023, Ada Kampung Halamanmu?
Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, jumlah pemudik pada 2023 diperkirakan mencapai 123,8 juta orang. Jalur darat dan penggunaan kendaraan pribadi roda empat masih jadi pilihan tertinggi masyarakat untuk mudik pada tahun ini. Banyaknya masyarakat yang memilih pulang kampung menggunakan jalur darat juga berpotensi menimbulkan kemacetan.
Agar perjalanan lancar, ada beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk memantau kondisi jalur mudik. Tak hanya itu, aplikasi ini juga dapat menampilkan berbagai informasi penting yang dibutuhkan selama perjalanan. Beberapa di antaranya termasuk arus lalu lintas, rute perjalanan, hingga SPBU, dan rest area terdekat.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 7 aplikasi untuk memantau kemacetan jalur arus mudik Lebaran 2023 yang yang bisa dengan mudah diinstal di gawai kalian:
Baca juga: Cek Jadwal Contraflow Arus Mudik-Balik 2023, Biar Enggak Kena Macet!
1. Google Maps
Aplikasi satu ini tentu sudah akrab di telinga karena sering digunakan untuk kegiatan sehari-hari, salah satunya mencari lokasi sebuah tempat. Momen mudik tahun ini kalian pun bisa memanfaatkan Google Maps untuk memantau jalur mudik.Lewat aplikasi ini Genhype juga bisa mencari informasi mengenai SPBU, tempat makan, rest area. Tak hanya itu, kamu pun bisa melihat kemacetan dengan tiga indikator warna. Yaitu merah untuk macet, kuning untuk jalanan padat, dan biru untuk jalanan lancar.
2. HERE WeGo
Aplikasi yang pertama kali dikembangkan oleh perusahaan asal Finlandia ini juga bisa jadi alat untuk memantau kondisi jalur mudik. secara umum HERE WeGo sebenarnya memiliki fitur laiknya aplikasi navigasi lain.Namun, keunggulan dari aplikasi ini dapat diakses tanpa koneksi internet alias offline. Tentunya hal itu sangat dibutuhkan oleh pengguna yang mudik ke daerah yang belum mendapat koneksi 4G atau infrastruktur internet yang mumpuni.
3. Waze
Sama seperti Google Maps, aplikasi Waze juga menjadi salah satu peta navigasi yang populer digunakan masyarakat. Pada momen Lebaran tahun ini kamu pun bisa memanfaatkanya untuk perjalanan mudik via jalur darat.Lewat aplikasi ini pengguna juga dapat mengetahui tingkat kemacetan di jalan dan memberikan jalur alternatif tercepat. Tak hanya itu kalian pun bakal mendapatkan kondisi jalan dari pengguna Waze lainnya secara real-time. Termasuk kecelakaan, penutupan jalan, dan lainnya.
4. Travoy
Aplikasi besutan Jasa Marga ini pun bisa Genhype gunakan untuk membantu perencanaan waktu mudik. Sebab, kamu dapat memasukkan tanggal keberangkatan dan data tersebut akan digabungkan dengan data pengguna lain untuk mengetahui tingkat kemacetan.Keunggulan dari aplikasi ini adalah memberikan informasi penting seperti rest area, tarif tol, hingga pemesan makanan di rest area yang berjarak 20 kilometer dari lokasi. Tak hanya itu, aplikasi ini juga memiliki fitur Yuk Mampir, yang menampilkan destinasi wisata di sepanjang jalur mudik dan beragam kuliner khas Nusantara di luar jalan tol yang bisa dikunjungi.
Baca juga: Inilah 10 Kota Populer Tujuan Mudik 2023, Ada Kampung Halamanmu?
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.