Ilustrasi gerbang tol. (Sumber foto: JIBI/Hypeabis.id/Eusebio Chrysnamurti)

Daftar Tarif Tol Trans Jawa saat Periode Mudik Lebaran 2024, Ada Diskon Dari Jasa Marga?

23 March 2024   |   12:30 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Seperti tahun-tahun sebelumnya, PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) renacananya bakal memberikan diskon tarif tol selama momentum mudik Lebaran 2024. Pemberlakuan potongan harga tersebut bertujuan untuk mengurangi penumpukan kendaraan di sejumlah ruas tol populer seperti Tol Trans Jawa (TJJ)

Meski begitu, sampai saat ini Jasa Marga masih mengoordinasikan penetapan diskon tarif tol tersebut, khususnya dengan ATI (Asosiasi Tol Indonesia) dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT).

Baca juga: 5 Tip Sewa Mobil untuk Mudik, Jangan Asal Pilih

Adapun, Jasa Marga sendiri rutin memberikan diskon tarif tol, terutama saat momentum libur hari besar keagamaan, seperti Idul Fitri dan Natal, serta Tahun Baru (Nataru). Diskon biasanya diberikan sebelum atau sesudah tanggal yang diprediksi menjadi arus puncak mudik. 

Dengan demikian, para pemudik terdorong untuk melakukan perjalanan lebih awal atau setelah arus puncak. Efeknya, arus lalu lintas pun jadi lebih lancar, tidak dipadati oleh kendaraan. Jasa Marga memperkirakan, puncak arus mudik Lebaran 2024 akan jatuh pada 6 April 2024 atau H-4 Lebaran dan puncak arus baliknya pada 15 April 2024 atau H+5 Lebaran.

Melihat kembali momentum mudik Lebaran 2023, pihak Jasa Marga memberikan diskon sebesar 20 persen untuk tarif Jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek). Potongan harga tersebut hanya berlaku di dua gerbang tol saja, yakni Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang menuju/dari arah Trans Jawa dan GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang yang menuju/dari arah Bandung.  

Tak ketinggalan Jasa Marga juga memberikan potongan harga tarif tol pada periode libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 sebesar 10 persen bagi pengendara yang melakukan perjalanan dari Tol Cikampek Utama hingga Tol Kalikangkung.
 

Daftar Tarif Tol Trans Jawa

Tol Trans Jawa selalu menjadi jalur favorit para pemudik yang pulang ke kampung halamannya setiap Lebaran. PT Jasa Marga (Persero) Tbk, memprediksi, jumlah kendaraan dari Jabodetabek yang melintas di jalan tol tersebut akan meningkat.

Pada periode arus mudik H-7 sampai H+2 Lebaran 2024, yakni 3 April -11 April 2024, diprediksi ada sebanyak 1,86 juta kendaraan yang melakukan perjalanan mudik. Sebanyak 58,4 persen dari mereka menuju arah Timur, yakni Trans Jawa dan Bandung. Angka tersebut tercatat naik 5,94 persen dari Lebaran 2023 lalu.
 
Sebagai informasi, Tol Trans Jawa membentang kurang lebih hingga 1.167 KM. Mulai dari Pelabuhan Merak, Cilegon, di Provinsi Banten hingga Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, di Provinsi Jawa Timur. Jjalan tol ini juga menghubungkan dua kota terbesar di Indonesia, yakni Jakarta dan Surabaya.

Merangkum dari situs resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), berikut daftar tarif tol di kawasan Trans Jawa khusus kendaraan Golongan 1.
  • Tanggerang-Merak Rp53.500
  • Jakarta-Tanggerang Rp8.000
  • Jakarta Outer Ring Road Rp17.000
  • Jakarta-Cikampek dan Layang MBZ Rp27.000
  • Cikopo-Palimanan Rp119.000
  • Palimanan-Kanci Rp13.500
  • Kanci-Pejagan Rp29.500
  • Pejagan-Pemalang Rp66.000
  • Pemalang-Batang Rp47.500
  • Batang-Semarang (Kalingkangkung) Rp111.500
  • Semarang ABC Rp5.000
  • Semarang-Solo Rp92.000
  • Solo-Ngawi Rp131.000
  • Ngawi-Kertosono Rp98.000
  • Kertosono-Mojokerto Rp54.000
  • Warugunung-Mojokerto Rp31.500
  • Sidoarjo-Porong Rp6.500
  • Gempol-Pandaan Rp13.000
  • Gempol-Pasuruan Rp28.000
  • Pasuruan-Probolinggo Rp52.000

Baca juga: Cek Tanggal yang Aman Untuk Mudik Agar Tidak Terjebak Macet

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Prakiraan Cuaca 23 Maret 2024 untuk Jakarta dan Sekitarnya, Berpotensi Hujan Petir di Malam Hari

BERIKUTNYA

Pertama di Dunia, Taman Bermain Dragon Ball Seluas 50 Hektare Siap Dibangun di Arab Saudi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: