Salah satu adegan di The Lord of the Rings: The Rings of Power. (Sumber gambar : FacebookThe Lord of the Rings on Prime)

The Rings Of Power Pecah Rekor, Nostalgia Yuk dengan 3 Serial The Lord of the Rings Ini

05 September 2022   |   14:02 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Serial The Lord of the Rings: The Rings of Power berhasil memecahkan pemutaran perdana terbesar sepanjang sejarah Amazon Prime Video pada hari pertama pemutaran film tersebut. Pada Jumat, (29/8/2022) prekuel yang diadaptasi dari novel fantasi The Lord of the Rings ini berhasil ditonton oleh lebih dari 25 juta penonton.

Sebagai informasi, The Lord of the Rings: The Rings of Power memiliki total sebanyak delapan episode. Episode terbaru mereka akan dirilis pada Jumat pekan berikutnya. Kemudian, akan berakhir pada 14 Oktober mendatang. Serial ini juga akan tayang di 240 negara.

Baca juga: Segera Tayang, Intip 5 Fakta Menarik The Lord of the Rings: The Rings of Power

Berlatar ribuan tahun sebelum semesta, The Lord of the Rings dimulai. Serial ini akan membawa penonton kembali  pada era, di mana kekuatan besar ini pertama kali ditempa hingga mengakibatkan banyak kerajaan bangkit dan hancur.

The Rings of Power bermula dari kisah sejumlah cincin yang memiliki kekuatan besar. Namun, karena cincin-cincin ini kehidupan yang mulanya berlangsung damai menjadi hancur saat sang Pangeran Kegelapan Sauron membangkitkan kekuatannya kembali, dengan menggunakan cincin kekuasaan itu.

Bagi para penggemar lawas, film fantasi ini akan melengkapi detail cerita bagaimana Frodo bertualang bersama kawan-kawannya untuk menghancurkan cincin tersebut. Namun, Genhype penasaran tidak sih apa saja serial-serial The Lord of the Rings (LOTR) yang pernah ada? Yuk simak rangkuman dari Hypeabis.id.
 

1. The Lord of the Rings: The Fellowship of the Ring (2001)

Dirilis lebih dari 20 tahun silam, film karya Peter Jackson ini merupakan film pembuka dari trilogi LOTR yang kemudian menjadi  hits besar dalam sinema global dan mendapatkan 13 nominasi Oscar.

Berlatar di bumi tengah, film ini bercerita tentang saat  sang raja kegelapan Sauron mencari cincin yang ditemukan oleh Hobbit muda, Frodo Baggins. Di film ini kita juga akan diperkenalkan dengan karakter-karakter ikonik seperti Gandalf, Saruman, Legolas, Gollum, Aragorn hingga Elrond.

Frodo yang menjadi karakter utama di film ini merupakan keponakan Bilbo Baggins yang juga nantinya tampil di The Hobbit. Ia berpetualang bersama delapan anggota persekutuan lainnya untuk menghancurkan cincin Sauron di gunung Doom Mordor.
 

2. The Lord of the Rings: The Two Towers (2002)

Sekuel dari LOTR ini melanjutkan cerita bagaimana perjalanan Frodo Bagins untuk menghancurkan cincin yang dibuat oleh Sauron. Dalam film ini kita juga akan dikenalkan dengan karakter ikonik seperti Gollum alias Smeagol, ada juga karakter lain termasuk Faramir, King Rohan dan Eowyn.

Demi menyelamatkan Bumi Tengah, Frodo kemudian rela melakukan perjalanan panjang menuju Gunung Doom bersama teman-temannya, Samwise, Merry, dan Pippin. Namun, di tengah perjalanan ketika ada perpecahan antara mereka tanpa diduga juga oleh Gandalf, Saruman ternyata bersekutu dengan Sauron dan membangun pasukan Orc di Isengard.

Film berdurasi 179 menit untuk versi bioskop ini juga dinominasikan untuk enam Oscar  dalam ajang bergengsi itu, serta berhasil memenangkan dua di antaranya untuk nominasi suara dan efek visual terbaik pada 2023.
 

3. The Lord of the Rings: The Return of the King (2003)

Film penutup dari trilogi LOTR ini menceritakan bekas persaudaraan penjaga cincin api untuk msmpersiapkan pertempuran terakhir antara bangsa manusia, elf, kurcaci dan pasukan Sauron. Dalm film ini juga menceritakan bagaimana gambaran masa lalu Gollum yang sebenarnya adalah sosok korban dari cincin tersebut.

Dikutip dari laman IMDb, film ini masuk dalam 11 nominasi Academy Awards dan berhasil menyapu bersih semua kategorinya. Bahkan capaian itu menjadi kemenangan terbesar di sejarah Oscar pada 2004. Film ini juga mendapat rating cukup tinggi, yakni 9 di laman tersebut.

Nah, itulah Genhype tiga film Lord of the Rings atau trilogi film fantasi yang dapat ditonton sebagai nostalgia kalian sebelum menonton prekuelnya, yang pasti seru abis. Akan tetapi, untuk lebih mendalami LOTR kalian juga bisa menonton serial The Hobbit juga loh. Selamat menonton!

Baca juga: Wajib Ditunggu, Game The Lord of the Rings: Gollum Rilis 1 September 2022 

Editor: Dika Irawan
 

SEBELUMNYA

Siap-siap! Festival Musik Ultra Beach Bakal Gebrak Panggung Bali Lagi September 2022

BERIKUTNYA

5 Festival Musik Besar di Indonesia yang Suguhkan Konsep Unik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: