Logo The Rings of Power. (Dok. Amazon Prime Video)

Serial The Lord of the Rings Akhirnya Umumkan Judul Resmi, Apa Itu?

20 January 2022   |   22:00 WIB

Buat penggemar film fantasi The Lord of the Rings, kalian harus sudah mulai siap-siap karena tahun ini platform Amazon Prime Video resmi mengumumkan judul resmi untuk serial dari The Lord of the Rings yang rencananya akan tayang pada tahun ini.

Dalam laporan The Verge, Rabu (19/01/2022), serial ini diberi nama The Lord of the Rings: The Rings of Power. Latar cerita serial ini menggunakan periode Second Age atau ribuan tahun sebelum kejadian di dalam The Lord of the Rings, di mana ceritanya akan berpusat pada cincin-cincin yang pertama kali dipalsukan dan dibagikan kepada masyarakat ras-ras di Middle Earth.

Melalui video teaser berdurasi 1 menit, judul ini dibuka dengan adanya narasi tentang pembuatan beberapa cincin yang terkait dengan munculnya kembali kejahatan yang sempat hilang dan perjuangan yang dihadapi oleh manusia, elf, dan kurcaci di masa depan. Ada pun di dalam teaser ini narasi Ring Verse dari Tolkien yang dibacakan bersamaan dengan video tersebut.
 

"Ini adalah judul yang kami bayangkan bisa hidup dengan serial klasik karangan J.R.R. Tolkien lainnya. The Rings of Power menyatukan semua cerita besar dari masa Second Age di Middle Earth: pemalsuan cincin-cincin, kebangkitan Dark Lord Sauron, kisah epik Numenor, dan Aliansi Terakhir Manusia dan Elf," ujar produser eksekutif serial J.D. Payne dan Patrick McKay dalam pernyataan tertulis.

Mereka menambahkan bahwa serial ini menghadirkan kisah-kisah yang lebih luas dari One Ring yang telah hadir sebelumnya beserta kisah-kisah lain terkait dengan semesta The Lord of the Rings dan The Hobbit.

Meski kehadiran serial ini memicu antusiasme dari para penggemar film fantasi tersebut, serial ini berpotensi menghidupkan kembali kisah The Lord of the Rings dengan kemasan yang lebih esensial dan sebagai pelengkap dari kisah kanon yang telah ditayangkan sebelumnya.

The Lord of the Rings sendiri merupakan serial film beraliran petualangan fantasi yang telah ditayangkan dalam beberapa bentuk seperti serial animasi The Hobbit pada 1977, The Lord of the Rings pada 1978, The Return of the King pada 1980, serta serial televisi pada tahun 1970an sampai 1990an di Eropa.

Adaptasi buku fiksi Tolkien ke film mulai dilakukan oleh sutradara Peter Jackson bersama Warner Bros. pada 2001 melalui The Fellowship of the Ring hingga 2003 melalui The Return of the King. Jackson kemudian menggarap lagi trilogi The Hobbit pada 2012 dengan An Unexpected Journey sampai 2014 dengan The Battle of the Five Armies.

Sebelum Amazon, New Line Cinema dan Warner Bros. Animation bersama Sola Entertainment menggarap prekuel dari trilogi The Lord of the Rings melalui film animasi The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim yang disutradarai oleh Kenji Kamiyama. 

Film ini mengambil latar waktu 250 tahun sebelum kejadian di trilogi film tersebut dengan penayangan awal yang direncanakan pada Juni 2021. Akan tetapi, hingga saat ini belum ada kejelasan tentang pemain dan jadwal penayangan untuk film tersebut.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

San Gyu Ajak Pelanggan Jalan-Jalan ke Jepang Secara Virtual

BERIKUTNYA

Tayang 2022, Intip 4 Fakta Menarik Serial Money Heist Korea

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: