Robot sampai Astronaut, Simak 7 Rekomendasi Film Fiksi Ilmiah
15 July 2022 |
08:58 WIB
Film dengan aliran fiksi ilmiah atau science fiction selalu menjadi salah satu aliran yang menarik untuk ditonton. Alasannya adalah eksplorasi tema dalam film aliran ini memiliki pengembangan yang luas dan berdasarkan pada sains, mulai dari konsep alien, monster seperti Godzilla, hingga konsep luar angkasa dan robot.
Beberapa contoh film populer dalam aliran ini adalah franchise Star Trek dan Star Wars yang kini masih dikembangkan menjadi konten serial atau antologi terbatas, Gravity (2013) yang mengangkat unsur astronaut, hingga pasca bencana seperti I Am Legend (2007).
Mulai dari film dengan konsep mutasi entitas sampai robot, yuk simak beberapa rekomendasi film fiksi ilmiah yang menarik untuk disaksikan.
Baca juga: 10 Rekomendasi Tayangan Film & Serial Netflix Juli 2022
Konsep sains fiksi dan horor psikologis menjadi salah satu kombinasi menarik yang dibawakan dalam film dengan Natalie Portman sebagai aktor utamanya. Diadaptasi dari novel berjudul sama karangan Jeff VanderMeer, film ini bercerita tentang sebuah tim eksplorasi yang masuk ke daerah bernama The Shimmer, zona karantina berisi tumbuhan dan binatang hasil mutasi kehadiran alien.
Dengan kisah depresi, kesedihan, hingga kecenderungan manusia untuk menghancurkan diri sendiri, film ini memiliki respons yang baik secara kritik publik dan kritikus karena penampilan pemain serta naskah dan arahan sutradara Alex Garland. Namun, film ini dianggap kurang sukses secara box office dengan pendapatan US$43,1 juta dari budget US$40-55 juta.
Sains fiksi berkonsep perjalanan luar angkasa menjadi salah satu tema yang banyak dieksplorasi. Salah satunya adalah film Ad Astra garapan sutradara James Gray dengan aktor Brad Pitt sebagai aktor utama.
Baca juga: Libur Lebaran, Tonton 8 Film Blockbuster Hollywood Ini di Lionsgate Play
Kisahnya melihat perjalanan seorang astronaut ke luar angkasa untuk mencari keberadaan sang ayah yang memiliki ambisi mengungkap kehidupan alien yang berisiko bagi stabilitas alam semesta.
Diklaim memiliki penggambaran perjalanan luar angkasa yang realistis, film ini mendapatkan respons yang cukup baik dari kalangan kritikus karena visual yang menarik, penampilan Pitt yang memukau, hingga pendekatan yang unik untuk aliran sains fiksi. Namun, film ini dianggap kurang menguntungkan secara komersial kendati mendapatkan sejumlah nominasi dalam beberapa penghargaan festival film.
Beraliran komedi horor, film debut dari sutradara Joe Cornish ini melihat kisah geng remaja jalanan yang melindungi diri mereka dari invasi alien predator yang masuk ke dalam kawasan London Selatan saat perayaan Guy Fawkes Night. Film ini dibintangi oleh John Boyega, Jodie Whittaker, dan Nick Frost sebagai aktor utamanya.
Kendati film ini memiliki performa yang rendah di box office Amerika Serikat, film ini cukup menarik perhatian saat penampilan pekan pertamanya dengan jumlah tontonan yang cukup tinggi saat penayangan bioskop.
Secara kritik, film ini juga dianggap sebagai salah satu yang cukup menarik dengan ulasan kombinasi ketakutan, tawa, dan komentar sosial yang berkesan; pengembangan karakter Boyega yang baik; serta dianggap sebagai salah satu cult classic.
Beberapa contoh film populer dalam aliran ini adalah franchise Star Trek dan Star Wars yang kini masih dikembangkan menjadi konten serial atau antologi terbatas, Gravity (2013) yang mengangkat unsur astronaut, hingga pasca bencana seperti I Am Legend (2007).
Mulai dari film dengan konsep mutasi entitas sampai robot, yuk simak beberapa rekomendasi film fiksi ilmiah yang menarik untuk disaksikan.
Baca juga: 10 Rekomendasi Tayangan Film & Serial Netflix Juli 2022
1. Annihilation (2018)
Konsep sains fiksi dan horor psikologis menjadi salah satu kombinasi menarik yang dibawakan dalam film dengan Natalie Portman sebagai aktor utamanya. Diadaptasi dari novel berjudul sama karangan Jeff VanderMeer, film ini bercerita tentang sebuah tim eksplorasi yang masuk ke daerah bernama The Shimmer, zona karantina berisi tumbuhan dan binatang hasil mutasi kehadiran alien.
Dengan kisah depresi, kesedihan, hingga kecenderungan manusia untuk menghancurkan diri sendiri, film ini memiliki respons yang baik secara kritik publik dan kritikus karena penampilan pemain serta naskah dan arahan sutradara Alex Garland. Namun, film ini dianggap kurang sukses secara box office dengan pendapatan US$43,1 juta dari budget US$40-55 juta.
2. Ad Astra (2019)
Sains fiksi berkonsep perjalanan luar angkasa menjadi salah satu tema yang banyak dieksplorasi. Salah satunya adalah film Ad Astra garapan sutradara James Gray dengan aktor Brad Pitt sebagai aktor utama.
Baca juga: Libur Lebaran, Tonton 8 Film Blockbuster Hollywood Ini di Lionsgate Play
Kisahnya melihat perjalanan seorang astronaut ke luar angkasa untuk mencari keberadaan sang ayah yang memiliki ambisi mengungkap kehidupan alien yang berisiko bagi stabilitas alam semesta.
Diklaim memiliki penggambaran perjalanan luar angkasa yang realistis, film ini mendapatkan respons yang cukup baik dari kalangan kritikus karena visual yang menarik, penampilan Pitt yang memukau, hingga pendekatan yang unik untuk aliran sains fiksi. Namun, film ini dianggap kurang menguntungkan secara komersial kendati mendapatkan sejumlah nominasi dalam beberapa penghargaan festival film.
3. Attack the Block (2011)
Beraliran komedi horor, film debut dari sutradara Joe Cornish ini melihat kisah geng remaja jalanan yang melindungi diri mereka dari invasi alien predator yang masuk ke dalam kawasan London Selatan saat perayaan Guy Fawkes Night. Film ini dibintangi oleh John Boyega, Jodie Whittaker, dan Nick Frost sebagai aktor utamanya.
Kendati film ini memiliki performa yang rendah di box office Amerika Serikat, film ini cukup menarik perhatian saat penampilan pekan pertamanya dengan jumlah tontonan yang cukup tinggi saat penayangan bioskop.
Secara kritik, film ini juga dianggap sebagai salah satu yang cukup menarik dengan ulasan kombinasi ketakutan, tawa, dan komentar sosial yang berkesan; pengembangan karakter Boyega yang baik; serta dianggap sebagai salah satu cult classic.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.