Pasangan artis Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid resmi menikah. (Sumber gambar: Aaliyah Massaid/Instagram)

Busana Thariq Halilintar & Aaliyah Massaid di Prewedding, Akad Nikah, hingga Resepsi

27 July 2024   |   10:51 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Pasangan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid resmi menjadi suami istri. Keduanya baru saja menggelar akad nikah dan resepsi di Hotel Raffles Kuningan, Jakarta Selatan, pada Jumat (27/7/2024). Berlangsung khidmat, akad nikah mereka tampak mengusung adat Jawa, sementara resepsinya dibalut dengan adat Minangkabau, Sumatra Barat.

Bernuansa putih dan hijau, acara akad nikah Aaliyah dan Thariq  berlangsung khidmat dan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang bertindak sebagai salah satu saksi. Acara pun dilanjutkan dengan serangkaian prosesi adat, mulai dari upacara panggih temanten, sungkeman, hingga foto bersama keluarga besar keduanya.

Baca juga: Menyelisik Resepsi Pernikahan Thariq Halilintar & Aaliyah Massaid Pakai Adat Minang

Malamnya, Aaliyah dan Thariq menggelar acara resepsi dengan mengusung adat Minangkabau. Bernuansa merah marun, acara itu berlangsung meriah dihadiri oleh sejumlah tokoh publik.

Mereka antara lain Ketua DPR RI Puan Maharani dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri. Tak ketinggalan, resepsi itu juga bertabur selebritas, seperti Raffi Ahmad, Ayu Dewi, Zaskia Sungkar, Mahalini, Rossa dan Rizky Febian.

Menarik untuk mengulik sederet busana yang dikenakan Aaliyah dan Thariq mulai dari prewedding, akad nikah, hingga resepsi. Tak dipungkiri, busana merupakan salah satu hal yang kerap menjadi sorotan utama pada setiap gelaran pernikahan selebritas. 
 

Busana Prewedding

Aaliyah dan Thariq tampak menjalani sesi foto prewedding dengan empat konsep berbeda, yang dilakukan di set foto yang berbeda-beda pula. Untuk konsep pertama, mereka tampak mengusung konsep foto tradisional adat Minangkabau. Sesi fotonya dilakukan di Gumuk Pasir Parangkusumo, Bantul, Yogyakarta. 

Pada sesi tersebut, keduanya tampak mengenakan busana pengantin adat Minangkabau Koto Gadang bernuansa putih. Tak seperti pakaian pengantin Minang lazimnya yang menggunakan suntiang, busana adat Koto Gadang identik dengan kain segiempat yang dikenakan di kepala atau dikenal dengan sebutan Tingkuluak Talakuang.
 

Busana mereka dikerjakan oleh desainer Dimas Singgih, yang dikenal kerap merancang baju-baju kebaya serta gaun pernikahan. Busana-busana rancangannya juga telah dikenakan oleh sejumlah pesohor, salah satunya putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu. 

Lalu pada konsep kedua, Aaliyah dan Thariq melakukan sesi foto prewedding dengan mengusung adat Jawa yang berlokasi di Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Pada sesi ini, keduanya masih menggunakan busana rancangan Dimas Singgih, berupa kebaya dan beskap hitam berbahan beludru.
 

Berbeda dengan dua konsep sebelumnya, pada konsep ketiga dan keempat, Aaliyah dan Thariq tampak mengusung sesi foto prewedding dengan tema vintage dan modern. 

Pada konsep vintage, keduanya tampak berfoto di sebuah mobil jadul berwarna biru toska berlatar di rumah megah bernuansa putih. Dalam foto itu, Aaliyah tampak mengenakan gaun panjang one-shoulder off dengan detail bulu bernuansa putih dari Studio Vian, dilengkapi dengan robe dan sarung tangan dengan warna senada.

Sementara Thariq tampak gagah dengan balutan jas berwarna putih tulang dari SAS Design yang dipadukan kemeja putih bersih, celana panjang hitam, serta dasi kupu-kupu. Keduanya tampak serasi dan romantis dalam sesi foto tersebut.

Baca juga: Pernikahan Rizky Febian & Mahalini, Bridesmaid Artis sampai Mahar Emas Puluhan Gram
 

Lalu pada sesi keempat, Aaliyah dan Thariq tampak mengusung tema foto prewedding modern dan glamor. Dalam foto-foto yang diunggah, Aaliyah tampak anggun mengenakan gaun putih one-shoulder off berbahan silk, dengan detail pola balon atau bishop pada bagian lengan. Gaun yang dikenakannya masih dari Studio Vian.

Sementara Thariq tampak mengenakan jas merah berbahan beludru berwarna merah marun dari SAS Design, yang dipadukan dengan kemeja putih, celana panjang hitam, serta dasi kupu-kupu hitam sebagai aksesori. 
 

Busana Akad Nikah 

Pada sesi akad nikah, Aaliyah dan Thariq tampak mengenakan busana pengantin adat Jawa bernuansa putih. Busana mereka dibuat oleh desainer Rika Wirtjes, yang dikenal kerap membuat busana kebaya dengan desain dan detail yang indah.
 

Aaliyah tampak anggun dengan busana kebaya bernuansa putih, dipadukan dengan rok kain batik berwarna cokelat. Anak dari penyanyi Reza Artamevia itu tampak cantik dengan riasan wajah dari Cherry Jessica, lengkap dengan paes dan sanggul khas adat Jawa. Dia juga melengkapi penampilannya dengan robe dari Jessie Gunawan Studio, dan perhiasan dari Adelle Jewellery.

Senada, Thariq juga tampak mengenakan beskap bernuansa putih yang menjadi busana pengantin laki-laki khas adat Jawa. Beskap itu dipadukan dengan kain batik berwarna coklat dengan detail glitter perak pada bagian tengahnya. Dia juga mengenakan blangkon dan selop dengan warna senada sebagai pelengkap. 
 

Busana Resepsi

Sementara pada acara resepsi, Aaliyah dan Thariq mengusung adat Minangkabau dari Sumatra Barat. Keduanya tampak serasi mengenakan busana pengantin Minang bernuansa merah marun rancangan desainer Penny Arie R dari Studio BOH. 
 

Aaliyah tampak anggun mengenakan kebaya bernuansa merah marun full payet yang dilengkapi dengan robe panjang pada bagian belakangnya. Penampilannya tampak megah dengan menggunakan suntiang, perhiasan kepala bertingkat berwarna keemasan yang kerap dipakai oleh pengantin wanita yang mengusung adat Minangkabau.

Untuk acara resepsi, Aaliyah mempercayakan makeup artist kenamaan Marlene Hariman untuk merias wajahnya. Riasan wajahnya tampak simpel tapi tetap glam, dengan warna lipstik merah yang membuat tampilannya tampak bersinar untuk acara resepsi malam hari.

Senada, Thariq juga mengenakan busana adat pengantin laki-laki dari Minangkabau bernama Marapulai bernuansa merah marun. Bajunya terdiri dari kemeja, celana, dan roki dengan desain lebih kontemporer dengan warna senada. Tampilannya dilengkapi dengan saluak batimbo yakni penutup kepala dari bahan songket, serta samping atau sarung tenun songket balapak. 

Baca juga: 5 Pesta Pernikahan Termahal di Dunia, Terbaru Pasangan Anant Ambani & Radhika Merchant

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Highlight Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024, Penampilan Zinedine Zidane hingga Celine Dion

BERIKUTNYA

Fakta Menarik Game Marvel Rivals, Bertabur Karakter Superhero Ikonik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: