3 Film Indonesia Tayang April 2024, Tontonan untuk Libur Lebaran
24 March 2024 |
14:07 WIB
Dunia perfilman Indonesia terus diramaikan dengan perilisan film baru. Sepanjang April 2024, tiga judul film lokal siap menemui penontonnya di layar bioskop nasional. Film-film dengan genre dan cerita yang seru siap menjadi pilihan tontonan masyarakat selama libur Lebaran pada April mendatang.
Dua judul film horor ternama akan tayang di bioskop pada April 2024 yakni Siksa Kubur dan KKN Desa Penari 2: Badarawuhi. Siksa Kubur merupakan film horor besutan sutradara kondang Joko Anwar yang menandai comeback dirinya menyutradarai film horor setelah Pengabdi Setan 2 pada 2022.
Siksa Kubur juga menjadi film kesepuluh yang digarap Joko Anwar, sekaligus menandai perjalanan karier penyutradaraannya yang telah berjalan selama dua dekade. Kali ini, sutradara kelahiran Medan itu akan menghadirkan film horor yang lebih dekat dengan masyarakat Indonesia, salah satunya dengan mengangkat tema agama sebagai latar cerita. Tidak sekadar mengandalkan visual mencekam, tapi sekaligus membawa gagasan yang menusuk ke hati penontonnya.
Baca juga: Joko Anwar Bebaskan Lisensi Logo Judul & Poster Film Siksa Kubur untuk UMKM
Sementara KKN Desa Penari 2: Badarawuhi merupakan spinoff dari film box office KKN Desa Penari. Film yang berganti judul menjadi Badarawuhi Di Desa Penari ini akan mengikuti kisah tentang asal usul dari sosok penari yang merupakan siluman ular bernama Badarawuhi yang menghantui Desa Penari.
Badarawuhi Di Desa Penari merupakan salah satu film horor yang menarik perhatian publik lantaran menjadi spinoff dari KKN Desa Penari, film yang sukses secara komersial lantaran meraih 10 juta lebih penonton di bioskop hingga menjadi film lokal terlaris sepanjang masa. Menarik untuk menyimak apakah versi spinoff-nya akan mengulang kesuksesan yang sama.
Tak hanya horor, akan tayang pula film drama remaja Dua Hati Biru yang merupakan sekuel dari Dua Garis Biru (2019). Film ini akan melanjutkan kisah liku-liku kehidupan serta hubungan romansa Bima dan Dara di tengah kehadiran buah hati mereka, Adam. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah 3 film Indonesia yang akan tayang di bioskop pada April 2024.
Film Badarawuhi di Desa Penari bercerita tentang sekelompok mahasiswa yang ingin melakukan KKN dan bertemu dengan sesepuh di sebuah desa yang dijuluki Desa Penari. Setelah berhari-hari tinggal di desa tersebut, satu per satu mahasiswa justru mengalami kejadian tak terduga.
Mila, satu dari kelompok mahasiswa tersebut mengalami teror dari Badarawuhi. Ternyata, Mila dipilih oleh siluman ular untuk dijadikan penari di alamnya. Roh Mila pun terjebak di dunia lain, sementara raganya tak berdaya. Karena hal tersebut, Mila harus menjalani serangkaian ritual mistis yang berujung teror menyeramkan untuk yang mengintai seluruh masyarakat desa.
Berbeda dari film KKN Desa Penari yang disutradarai oleh Awi Suryadi, Badarawuhi di Desa Penari digarap oleh Kimo Stamboel. Sebelumnya, Kimo juga telah menggarap sejumlah film dan serial horor seperti Teluh Darah (2023), Sewu Dino (2023), Jailangkung: Sandekala (2022), Ivanna (2022), dan Ratu Ilmu Hitam (2019).
Film Siksa Kubur akan mengikuti kisah Sita yang diperankan oleh Faradina Mufti. Setelah kedua orang tuanya jadi korban bom bunuh diri, Sita jadi tidak percaya dengan agama. Sejak saat itu, tujuan hidupnya hanya satu; mencari orang yang paling berdosa.
Baca juga: Malam Pencabut Nyawa Jadi Film Horor Kedua Garapan Sidharta Tata
Sita ingin bertemu dengan orang yang paling berdosa dan ketika orang tersebut meninggal, dia ingin ikut masuk ke dalam kuburannya untuk membuktikan bahwa siksa kubur tidak ada dan agama tidak nyata. Namun, tentunya ada konsekuensi yang mengerikan bagi mereka yang tak percaya.
Selain Faradina Mufti, film Siksa Kubur juga dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris kenamaan Tanah Air seperti Reza Rahadian, Christine Hakim, Arswendy Bening Nasution, Slamet Rahardjo, Djenar Maesa Ayu, Niniek L Karim, Jajang C Noer, Fachri Albar, Happy Salma, Mian Tiara, Haydar Saliz, Tony Merle Runny Rudiyanti, Widuri Putri, dan Muzakki Ramdhan.
Kisah film Dua Garis Biru yang tayang pada 2019 lalu menceritakan Dara yang memutuskan melanjutkan pendidikan di Korea Selatan setelah melahirkan Adam, anaknya bersama Bima. Sementara itu, Bima tetap di Indonesia bersama Adam.
Kini, film Dua Hati Biru hadir untuk melanjutkan kisah tersebut. Setelah menyelesaikan pendidikannya di Korea, Dara kembali lagi ke Indonesia untuk menemui Bima dan anaknya, Adam, yang sudah berusia 4-5 tahun.
Selama Dara berkuliah di Korea, Adam dirawat dengan baik oleh ibu Bima. Hal itupun menjadi salah satu sumber konflik baru dalam hubungan Bima dan Dara. Ketegangan di antara keduanya semakin memuncak lantaran perbedaan pandangan mereka sebagai orangtua muda.
Berbeda dari film pertamanya, karakter Dara yang semula diperankan oleh Zara Adhisty kini dilakoni oleh Aisha Nurra Datau, yang akan beradu akting dengan Angga Yunanda yang kembali memerankan karakter Adam.
Beberapa pemain lainnya yakni Farrel Rafisqy sebagai Adam, Cut Mini sebagai Yuni, Rachel Amanda sebagai Dewi, Maisha Kanna sebagai Putri, Lulu Tobing sebagai Rika, Arswendy Bening Swara sebagai Rudy, dan Shakira Jasmine sebagai Vini.
Baca juga: 4 Fakta Seru Film Remake Road House, Debut Petinju Conor McGregor Jadi Aktor
Editor : Puput Ady Sukarno
Dua judul film horor ternama akan tayang di bioskop pada April 2024 yakni Siksa Kubur dan KKN Desa Penari 2: Badarawuhi. Siksa Kubur merupakan film horor besutan sutradara kondang Joko Anwar yang menandai comeback dirinya menyutradarai film horor setelah Pengabdi Setan 2 pada 2022.
Siksa Kubur juga menjadi film kesepuluh yang digarap Joko Anwar, sekaligus menandai perjalanan karier penyutradaraannya yang telah berjalan selama dua dekade. Kali ini, sutradara kelahiran Medan itu akan menghadirkan film horor yang lebih dekat dengan masyarakat Indonesia, salah satunya dengan mengangkat tema agama sebagai latar cerita. Tidak sekadar mengandalkan visual mencekam, tapi sekaligus membawa gagasan yang menusuk ke hati penontonnya.
Baca juga: Joko Anwar Bebaskan Lisensi Logo Judul & Poster Film Siksa Kubur untuk UMKM
Sementara KKN Desa Penari 2: Badarawuhi merupakan spinoff dari film box office KKN Desa Penari. Film yang berganti judul menjadi Badarawuhi Di Desa Penari ini akan mengikuti kisah tentang asal usul dari sosok penari yang merupakan siluman ular bernama Badarawuhi yang menghantui Desa Penari.
Badarawuhi Di Desa Penari merupakan salah satu film horor yang menarik perhatian publik lantaran menjadi spinoff dari KKN Desa Penari, film yang sukses secara komersial lantaran meraih 10 juta lebih penonton di bioskop hingga menjadi film lokal terlaris sepanjang masa. Menarik untuk menyimak apakah versi spinoff-nya akan mengulang kesuksesan yang sama.
Tak hanya horor, akan tayang pula film drama remaja Dua Hati Biru yang merupakan sekuel dari Dua Garis Biru (2019). Film ini akan melanjutkan kisah liku-liku kehidupan serta hubungan romansa Bima dan Dara di tengah kehadiran buah hati mereka, Adam. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah 3 film Indonesia yang akan tayang di bioskop pada April 2024.
1. Badarawuhi di Desa Penari (10 April)
Film Badarawuhi di Desa Penari bercerita tentang sekelompok mahasiswa yang ingin melakukan KKN dan bertemu dengan sesepuh di sebuah desa yang dijuluki Desa Penari. Setelah berhari-hari tinggal di desa tersebut, satu per satu mahasiswa justru mengalami kejadian tak terduga.
Mila, satu dari kelompok mahasiswa tersebut mengalami teror dari Badarawuhi. Ternyata, Mila dipilih oleh siluman ular untuk dijadikan penari di alamnya. Roh Mila pun terjebak di dunia lain, sementara raganya tak berdaya. Karena hal tersebut, Mila harus menjalani serangkaian ritual mistis yang berujung teror menyeramkan untuk yang mengintai seluruh masyarakat desa.
Berbeda dari film KKN Desa Penari yang disutradarai oleh Awi Suryadi, Badarawuhi di Desa Penari digarap oleh Kimo Stamboel. Sebelumnya, Kimo juga telah menggarap sejumlah film dan serial horor seperti Teluh Darah (2023), Sewu Dino (2023), Jailangkung: Sandekala (2022), Ivanna (2022), dan Ratu Ilmu Hitam (2019).
2. Siksa Kubur (10 April)
Film Siksa Kubur akan mengikuti kisah Sita yang diperankan oleh Faradina Mufti. Setelah kedua orang tuanya jadi korban bom bunuh diri, Sita jadi tidak percaya dengan agama. Sejak saat itu, tujuan hidupnya hanya satu; mencari orang yang paling berdosa.
Baca juga: Malam Pencabut Nyawa Jadi Film Horor Kedua Garapan Sidharta Tata
Sita ingin bertemu dengan orang yang paling berdosa dan ketika orang tersebut meninggal, dia ingin ikut masuk ke dalam kuburannya untuk membuktikan bahwa siksa kubur tidak ada dan agama tidak nyata. Namun, tentunya ada konsekuensi yang mengerikan bagi mereka yang tak percaya.
Selain Faradina Mufti, film Siksa Kubur juga dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris kenamaan Tanah Air seperti Reza Rahadian, Christine Hakim, Arswendy Bening Nasution, Slamet Rahardjo, Djenar Maesa Ayu, Niniek L Karim, Jajang C Noer, Fachri Albar, Happy Salma, Mian Tiara, Haydar Saliz, Tony Merle Runny Rudiyanti, Widuri Putri, dan Muzakki Ramdhan.
3. Dua Hati Biru (17 April)
Kisah film Dua Garis Biru yang tayang pada 2019 lalu menceritakan Dara yang memutuskan melanjutkan pendidikan di Korea Selatan setelah melahirkan Adam, anaknya bersama Bima. Sementara itu, Bima tetap di Indonesia bersama Adam.
Kini, film Dua Hati Biru hadir untuk melanjutkan kisah tersebut. Setelah menyelesaikan pendidikannya di Korea, Dara kembali lagi ke Indonesia untuk menemui Bima dan anaknya, Adam, yang sudah berusia 4-5 tahun.
Selama Dara berkuliah di Korea, Adam dirawat dengan baik oleh ibu Bima. Hal itupun menjadi salah satu sumber konflik baru dalam hubungan Bima dan Dara. Ketegangan di antara keduanya semakin memuncak lantaran perbedaan pandangan mereka sebagai orangtua muda.
Berbeda dari film pertamanya, karakter Dara yang semula diperankan oleh Zara Adhisty kini dilakoni oleh Aisha Nurra Datau, yang akan beradu akting dengan Angga Yunanda yang kembali memerankan karakter Adam.
Beberapa pemain lainnya yakni Farrel Rafisqy sebagai Adam, Cut Mini sebagai Yuni, Rachel Amanda sebagai Dewi, Maisha Kanna sebagai Putri, Lulu Tobing sebagai Rika, Arswendy Bening Swara sebagai Rudy, dan Shakira Jasmine sebagai Vini.
Baca juga: 4 Fakta Seru Film Remake Road House, Debut Petinju Conor McGregor Jadi Aktor
Editor : Puput Ady Sukarno
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.