Dolorosa Sinaga - Solidaritas (2000) (sumber gambar: Goethe-Institut)

Collecting Entanglements and Embodied Histories, Proyek Jangka Panjang yang Libatkan 4 Lembaga

04 August 2021   |   22:27 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Goethe-Institut, Galeri Nasional Indonesia, MAIIAM Contemporary Art Museum, Nationalgalerie – Staatliche Museen zu Berlin, dan Singapore Art Museum meluncurkan Collecting Entanglements and Embodied Histories, sebuah proyek jangka panjang yang memungkinkan terjadinya percakapan pertemuan, serta pertukaran gagasan, wacana, dan karya di antara koleksi sejumlah lembaga yang terlibat.

Dalam siaran pers yang Hypeabis.id terima, percakapan ini akan menjadi 4 pameran yang berbeda di Chiang Mai, Singapura, Berlin, dan Jakarta, dengan kurator Anna-Catharina Gebbers, Grace Samboh, Gridthiya Gaweewong, dan June Yap. 

Para kurator disebutkan merumuskan landasan proyek ini secara bersama-sama. Kemudian, setiap kurator membuat sebuah pameran yang menjelajahi kekhasan kisah di balik koleksi yang mereka oprek dan memamerkan karya-karya dari koleksi keempat lembaga yang terlibat. 
 
Collecting Entanglements and Embodied Histories bertujuan menelusuri bermacam cerita, kontrasejarah, dan bagian sejarah yang hilang, yang gaung semangatnya masih jelas terdengar sembari mencari bentuk-bentuk pengisahan baru. 

Proyek ini menjelajahi pertautan kisah-kisah dalam proses pembangunan bangsa, pembentukan identitas perorangan, serta bagaimana perwujudan keduanya hadir dalam karya-karya seni dan sejarah pameran. 

Stefan Dreyer, Direktur Goethe-Institut Wilayah Asia Tenggara, Australia dan Selandia Baru, mengungkapkan proyek ini berangkat dari serangkaian percakapan dengan dan di antara para kurator yang bermula pada 2017. 

"Kami memperlapang ruang percakapan ini agar dapat berlanjut, karena kami melihat betapa pentingnya upaya penelusuran kembali kelindan sejarah yang berdampak terhadap proses pembangunan bangsa sembari merenungkan sangkut-pautnya dengan kenyataan hidup kita hari ini,” katanya 
 
Mulai Rabu 4 Agustus 2021 sampai Maret 2022, penikmat karya seni dapat mengikuti program publik bulanan yang diampu oleh para kurator dan disiarkan di Youtube dan Facebook setiap Kamis terakhir dalam sebulan pada pukul 17.00 waktu Jakarta.
1
2
3
4
5


SEBELUMNYA

Yuk Tonton Persiapan dan Peluncuran Misi Inspiration4 dari Serial Dokumenter Netflix Ini

BERIKUTNYA

Rekomendasi Serial Korea yang Akan Tayang di iQiyi pada Agustus 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: