Hidden Figures (2016). (Sumber foto: 20th Century Studios)

Cek 4 Film Drama Ilmiah Ini Jika Kalian Suka Oppenheimer

30 July 2023   |   11:33 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Oppenheimer, film biografi tentang fisikawan Robert Oppenheimer menjadi salah satu karya yang kini menjadi perhatian banyak orang dan berhasil memperoleh US$253,38 juta di seluruh dunia. Selain Oppenheimer, ada sejumlah karya lainnya yang mirip dan bisa menjadi pilihan untuk ditonton.

Dirangkum dari berbagai sumber, Oppenheimer bukan satu-satunya film tentang biografi seorang ilmuwan yang diangkat oleh para sineas dan menyajikannya kepada para pencinta film di dunia ini. Selain memberikan hiburan, karya tentang para ilmuwan itu juga dapat menginspirasi.

Baca juga: 7 Film Terbaik Aktor Cilian Murphy Selain Oppenheimer, Ada Batman Begins & Dunkirk

Kalian dapat mengetahui bagaimana kehidupan seorang ilmuwan, apa yang dikerjakannya, dan karya-karyanya yang membuat nama mereka sampai sekarang tetap hidup bahkan mengubah dunia.

Berikut film biopik para ilmuwan dunia yang bisa menjadi pilihan untuk mengisi hiburan bersama keluarga atau orang terkasih versi hypeabis.id dan dirangkum dari berbagai sumber.


1. A Beautiful Mind 

 

A Beautiful Mind (2001). (Sumber foto: Universal Pictures)

A Beautiful Mind (2001). (Sumber foto: Universal Pictures)

Film pertama yang wajib menjadi tontonan berjudul A Beautiful Mind. Film yang rilis pada 2001 ini bercerita tentang kehidupan seorang ilmuwan matematika John Forbes Nash Jr. atau kerap disapa John Nash.

Dia berhasil meraih nobel dalam bidang ekonomi. Namun, sang ilmuwan memiliki penyakit skizofrenia yang membuatnya kerap berhalusinasi. Melalui film ini, para penonton dapat melihat bagaiamana serunya sang ilmuwan berinteraksi dengan halusinasinya tersebut, menemukan teori yang mengantarkannya meraih penghargaan, kehidupan pribadi, dan perjuangannya menghadapi halusinasi.

A Beautiful Mind disutradarai oleh Ron Howard dan dibintang oleh Russel Crowe, Ed Harris, Jennifer Connelly, dan sebagainya. Sementara naskah dibuat oleh Akiva Goldsman dan Sylvia Nasar.

Karya sinema ini berhasil membawa pulang 4 Piala Oscar atau Academy Awards untuk kategori Best Picture; Best Actress in a Supporting Rule; Best Director; dan Best Writing, Screenplay Based on Material Previouslya Produced or Published.


2. The Theory of Everything

 

The Theory of Everything (2014). (Sumber foto: Universal Picutres)

The Theory of Everything (2014). (Sumber foto: Universal Picutres)

Film lainnya yang tidak boleh Genhype lewatkan adalah The Theory of Everything yang bercerita tentang fisikawan Stephen Hawking sebelum hidupnya berubah drastis.

Lewat film ini kalian dapat menyaksikan bagaiamana kehidupan seorang Stephen Hawking dengan teorinya mengenai asal-usul dan struktur alam semesta, dari Big Bang hingga lubang hitam, merevolusi bidang studi ini.

The Theory of Everything disutradarai oleh James Marsh dan dibintangi oleh Eddie Redmayne, Felicity Jones, Tom Prior, dan sebagainya. Anthony McCarten dan Jane Hawking mengambil peran terkait dengan naskah dan cerita.

Film ini juga berhasil meraih banyak penghargaan dan masuk sejumlah nominasi, termasuk Piala Oscar. The Theory of Everything masuk nominasi untuk Best Motion Picture of the Year; Best Performance by an Actor in a Leading Role; Best Performance by an Actress in a Leading Role.

Kemudian, Best Writing, Adapted Screenplay; dan Best Achievement in Music Written for Motion Pictures, original Score. Namun, film ini hanya membawa pulang piala untuk kategori Best Performance by an Actor in a Leading Role.
1
2


SEBELUMNYA

Mau Menonton Konser SMTOWN Live 2023 SMCU PALACE, Ini Denah & Harga Tiketnya

BERIKUTNYA

Waspadai Kanker Prostat dan Dampaknya Bagi Fungsi Seksual Pria

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: