5 Resep Olahan Tahu Praktis untuk Sahur
26 March 2023 |
09:09 WIB
Menyiapkan menu untuk sahur terkadang penuh tantangan. Selain harus bangun dini hari, waktunya pun seringkali mepet dengan jadwal imsak ketika harus memasak makanan terlebih dahulu. Bunda juga harus memutar otak menyajikan masakan yang menggugah selera dan bergizi untuk anggota keluarga.
Kendati demikian, Bunda tidak perlu khawatir. Kamu bisa meyajikan olahan tahu yang praktis selama Ramadan ini. Rasanya yang gurih pastinya disukai banyak orang. Lagipula, tahu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Baca juga: Mulai Puasa Ramadan, Cek 5 Resep Menu Sahur Mudah dan Praktis
Tahu dapat menjaga kadar gula darah di dalam tubuh, menurunkan risiko penyakit hipertensi dan jantung, meningkatkan fungsi ginjal, melancarkan sistem pencernaan, hingga mencegah risiko kanker payudara. Buat Bunda yang ingin menyajikan menu sahur praktis nan lezat, berikut resep olahan tahu dari Chef Devina Hermawan dan Martin Praja yang bisa dicoba di rumah.
Kendati demikian, Bunda tidak perlu khawatir. Kamu bisa meyajikan olahan tahu yang praktis selama Ramadan ini. Rasanya yang gurih pastinya disukai banyak orang. Lagipula, tahu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Baca juga: Mulai Puasa Ramadan, Cek 5 Resep Menu Sahur Mudah dan Praktis
Tahu dapat menjaga kadar gula darah di dalam tubuh, menurunkan risiko penyakit hipertensi dan jantung, meningkatkan fungsi ginjal, melancarkan sistem pencernaan, hingga mencegah risiko kanker payudara. Buat Bunda yang ingin menyajikan menu sahur praktis nan lezat, berikut resep olahan tahu dari Chef Devina Hermawan dan Martin Praja yang bisa dicoba di rumah.
1. Tahu Kecap
Bahan
- 4 sdm minyak
- 3 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 400 gr tahu cina
- 4 sdm air
- 3 sdm kecap manis
Cara Membuat
- Cincang kasar bawang putih dan iris bawang merah.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah hingga setengah kering lalu masukkan bawang putih, goreng di api kecil hingga kecokelatan, tiriskan.
- Panaskan kembali minyak bawang ke dalam wajan, potong-potong tahu, goreng hingga kecokelatan di kedua belah sisi.
- Tambahkan kecap manis, 1/2 bawang goreng dan air, masak hingga meresap.
- Pindahkan tumisan ke dalam piring lalu taburkan sisa bawang goreng di atasnya.
- Tahu kecap siap disajikan.
2. Tumis Tofu
Bahan
- 2 pcs tahu telur
- Tepung Maizena secukupnya
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai keriting
- 1 batang daun bawang
- minyak secukupnya
Saus
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap inggris
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdt merica bubuk
- Air secukupnya
Cara Membuat
- Balur tahu telur dengan tepung maizena, goreng dengan sedikit minyak sampai cokelat keemasan, tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan cabai keriting
- Tambahkan air, masukkan bahan saus aduk rata
- Masukkan tahu yang sudah digoreng
- Koreksi rasa, sajikan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.