Ilustrasi pemantauan harga saham. (Sumber gambar : Freepik/Rawpixel)

Raih Cuan Banyak, Begini 7 Kiat Pilih Saham Multibagger

07 September 2022   |   15:45 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Berinvestasi menjadi salah satu cara untuk mencapai kemerdekaan finansial. Dari berbagai macam bentuk, investasi yang sedang hype atau menjadi pilihan saat ini terutama di kalangan kaum urban dan generasi muda adalah saham. Kendati demikian, memilih saham perlu perhitungan matang. 

Buat kamu yang ingin melakukan investasi jangka panjang, pilih saham yang dapat memberikan keuntungan hingga berkali-kali lipat dari harga perolehan alias saham multibagger. Istilah ini pertama kali diperkenalkan Peter Lynch, investor saham kawakan dan penulis buku One Up on Wall Street.

Kata bags diambil dari istilah dalam olahraga baseball yang artinya poin yang harus dilampaui oleh pemain agar dapat memenangkan pertandingan.

Baca juga: 78 Persen Anak Muda Indonesia di Kota Besar Tak Paham Produk Investasi

Namun demikian, untuk menemukan perusahaan dengan potensi multibagger tidaklah mudah. Buat kamu yang tertarik dengan saham multibagger, berikut tips dan strategi investasi dari Financial Expert Ajaib Sekuritas, M. Yazid Muamar.


1. Cari saham undervalue 

Kamu perlu mencari saham yang memiliki nilai atau harga jual yang lebih murah dibandingkan nilai buku atau nilai intrinsiknya. Hal ini untuk memaksimalkan keuntungan yang mungkin dapat diperoleh. Dengan membeli saham dengan harga murah, maka kamu berpotensi mendapatkan keuntungan yang optimal. 

Banyak pakar menyarankan untuk membeli saham calon multibagger ketika harganya masih di bawah Rp1.000 per lembar. Tentu hal ini bukan kewajiban, namun merupakan saran yang sangat baik agar kesempatan memperoleh keuntungan lebih besar.


2. Perhatikan fundamental keuangan perusahaan

Ini menjadi syarat wajib dalam berinvestasi. Jika ingin menyimpan suatu saham untuk beberapa tahun ke depan, pastikan bahwa perusahaan tersebut mampu bertahan dan berkembang dalam jangka panjang. Oleh karena itu, perhatikan fundamental keuangan perusahaan tempat kamu ingin berinvestasi.

Baca juga: 5 Langkah Diversifikasi Investasi Untuk Memaksimalkan Keuntungan


3. Intip beban utang 

Sebaiknya hindari perusahaan yang memiliki utang sangat banyak, bahkan melebihi nilai kas dan aset yang dimiliki. Hal ini terlalu riskan untuk masa depan perusahaan tersebut. Jadi, untuk memilih saham multibagger, pastikan utang perusahaan tempat kamu berinvestasi dalam posisi yang wajar.


4. Pantau kinerja perusahaan

Pelajari kinerja keuangan perusahaan di masa lalu untuk memprediksi kinerjanya di masa depan. Perusahaan harus mampu menghasilkan profit yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Jangan hanya lihat grafik pertumbuhan perusahaan dalam beberapa bulan saja ya.


5. Prospek bisnis yang cerah

Tidak semua industri bisa bertahan dalam puluhan tahun. Ada beberapa lini bisnis yang memasuki masa sunset industry alias industri yang mengalami kemunduran. Perusahaan perlu melakukan adaptasi dan terobosan baru agar mampu bertahan. Lakukan analisismu sendiri apakah prospek bisnis perusahaan tersebut tampak cerah di masa depan atau tidak.
1
2


SEBELUMNYA

Hal-hal yang Perlu Diketahui Fresh Graduate saat Menulis Cover Letter

BERIKUTNYA

Resep Telur Dadar ala Resto Padang, Ternyata Ada Bahan Rahasianya Loh!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: