Intip 5 Hal yang Paling Populer di Twitter Sepanjang 2021
10 December 2021 |
10:42 WIB
Sebentar lagi kita akan meninggalkan tahun 2021. Selama setahun ini, begitu banyak hal telah dibagikan di Twitter oleh orang-orang dari seluruh dunia. Mulai dari perayaan kemenangan atlet, berbagai referensi bermanfaat, hingga dukungan dan doa bagi peristiwa bencana.
Selain untuk merayakan berbagai momen penting, Twitter juga digunakan untuk saling berbagi kenangan, saling membantu sesama yang membutuhkan, dan menjadi tempat untuk berdiskusi atau belajar hal baru.
Berdasarkan analisa yang dilakukan Twitter di Indonesia pada 1 Januari hingga 15 November 2021, berikut adalah beberapa hal yang populer di Twitter sepanjang tahun 2021.
Sepanjang tahun 2021, orang-orang di Twitter ramai membicarakan investasi dan aset digital, mulai dari cara tips memulai investasi dengan gaji UMR, definisi #crypto dan #nft, hingga pembahasan aset digital untuk membantu mereka mengelola keuangan.
Kehebohan percakapan tentang aset digital secara spesifik juga turut didukung dengan kehadiran akun-akun berbasis komunitas seperti Sarjana Crypto (@sarjana_crypto) dan Crypto 707 (@kaptencrypto707). Akun-akun ini aktif berbagi informasi seputar aset digital hingga investasi yang bisa menjadi pertimbangan para pengguna Twitter.
2. Informasi kesehatan
Di tengah pandemi yang masih berlangsung di Indonesia, dokter dan tenaga kesehatan menggunakan Twitter sebagai tempat untuk berbagi informasi terpercaya. Akun-akun seperti dr. Andi Khomeini Takdi (@dr_koko28) dan Rizal Do (@afrkml) banyak berbagi konten percakapan bermanfaat seputar gaya hidup sehat.
Hal unik lainnya adalah hadirnya tenaga kesehatan asal Amerika Serikat bernama Faheem Younus, MD (@FaheemYounus). Dia cukup menarik perhatian warganet Indonesia dengan cuitan berbahasa Indonesia seputar Covid-19 yang kredibel.
Selain untuk merayakan berbagai momen penting, Twitter juga digunakan untuk saling berbagi kenangan, saling membantu sesama yang membutuhkan, dan menjadi tempat untuk berdiskusi atau belajar hal baru.
Berdasarkan analisa yang dilakukan Twitter di Indonesia pada 1 Januari hingga 15 November 2021, berikut adalah beberapa hal yang populer di Twitter sepanjang tahun 2021.
1. ‘Demam’ aset digital
Dok. Twitter
Kehebohan percakapan tentang aset digital secara spesifik juga turut didukung dengan kehadiran akun-akun berbasis komunitas seperti Sarjana Crypto (@sarjana_crypto) dan Crypto 707 (@kaptencrypto707). Akun-akun ini aktif berbagi informasi seputar aset digital hingga investasi yang bisa menjadi pertimbangan para pengguna Twitter.
2. Informasi kesehatan
Dok. Twitter
Di tengah pandemi yang masih berlangsung di Indonesia, dokter dan tenaga kesehatan menggunakan Twitter sebagai tempat untuk berbagi informasi terpercaya. Akun-akun seperti dr. Andi Khomeini Takdi (@dr_koko28) dan Rizal Do (@afrkml) banyak berbagi konten percakapan bermanfaat seputar gaya hidup sehat.
Hal unik lainnya adalah hadirnya tenaga kesehatan asal Amerika Serikat bernama Faheem Younus, MD (@FaheemYounus). Dia cukup menarik perhatian warganet Indonesia dengan cuitan berbahasa Indonesia seputar Covid-19 yang kredibel.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.