Resep Mudah Kari ala Jepang, Cocok Disantap Saat Cuaca Dingin
24 May 2021 |
20:46 WIB
Genhype pasti sudah pernah mencicipi makanan kari Jepang, kan? Ya. Kari adalah hidangan andalan di Jepang yang biasanya disajikan dalam bentuk seperti nasi kari, roti kari, dan kari udon.
Kari dibuat dengan berbagai macam sayuran seperti wortel dan kentang yang dimasak dengan kuah gurih bersama dengan potongan ayam yang empuk. Biasanya dihidangkan untuk makan malam yang santai atau ketika ingin makan sesuatu yang beraroma kuat.
Kebanyakan orang menggunakan bumbu kari instan dalam memasak hidangan ini. Kalau kamu ingin rasa yang otentik, kamu bisa membuatnya dari awal dengan membuat roux kari dari awal di rumah dengan mencampurkan mentega, tepung olahan, bubuk kari, dan garam masala.
Baca juga: Resep Tamago Sando, Sandwich Salad Telur ala Jepang
Nah, berikut ini resep mudah membuat kari ala Jepang yang bisa Genhype coba di rumah. Simak yuk!
115 gram Roux kari
250 gram daging
2 siung bawang bombay
½ sdm jahe parut
3 siung bawang putih yang dihaluskan
2 buah kentang
1 buah wortel
1 sendok makan minyak
850 ml air
garam
1. Potong daging, bawang bombay, kentang, dan wortel menjadi kecil-kecil
2. Panaskan minyak dalam panci dan tumis bawang bombay yang telah dipotong dengan api sedang. Tambahkan ½ sendok makan jahe parut dan 3 siung bawang putih yang dihancurkan. Tambahkan ayam, wortel, dan kentang ke dalam panci
3. Tambahkan air ke dalam panci dan didihkan. Buang buih lemak yang muncul dengan menggunakan saringan dan rebus sampai bahan-bahan menjadi lunak
4. Masukkan roux kari ke dalam panci dan tambahkan garam lalu rebus kembali sambil sesekali mengaduknya hingga saus mengental. Sajikan dalam keadaan hangat.
Mudah kan Genhype? Selamat berkreasi ya!
Baca juga: Memiliki Cita Rasa Gurih, Simak Perbedaan Yakiniku dan Teriyaki
Editor: Indyah Sutriningrum
Kari dibuat dengan berbagai macam sayuran seperti wortel dan kentang yang dimasak dengan kuah gurih bersama dengan potongan ayam yang empuk. Biasanya dihidangkan untuk makan malam yang santai atau ketika ingin makan sesuatu yang beraroma kuat.
Kebanyakan orang menggunakan bumbu kari instan dalam memasak hidangan ini. Kalau kamu ingin rasa yang otentik, kamu bisa membuatnya dari awal dengan membuat roux kari dari awal di rumah dengan mencampurkan mentega, tepung olahan, bubuk kari, dan garam masala.
Baca juga: Resep Tamago Sando, Sandwich Salad Telur ala Jepang
Nah, berikut ini resep mudah membuat kari ala Jepang yang bisa Genhype coba di rumah. Simak yuk!
Cats Coming (Dok. Pexels)
Bahan-bahan:
115 gram Roux kari 250 gram daging
2 siung bawang bombay
½ sdm jahe parut
3 siung bawang putih yang dihaluskan
2 buah kentang
1 buah wortel
1 sendok makan minyak
850 ml air
garam
Cara membuat:
1. Potong daging, bawang bombay, kentang, dan wortel menjadi kecil-kecil2. Panaskan minyak dalam panci dan tumis bawang bombay yang telah dipotong dengan api sedang. Tambahkan ½ sendok makan jahe parut dan 3 siung bawang putih yang dihancurkan. Tambahkan ayam, wortel, dan kentang ke dalam panci
3. Tambahkan air ke dalam panci dan didihkan. Buang buih lemak yang muncul dengan menggunakan saringan dan rebus sampai bahan-bahan menjadi lunak
4. Masukkan roux kari ke dalam panci dan tambahkan garam lalu rebus kembali sambil sesekali mengaduknya hingga saus mengental. Sajikan dalam keadaan hangat.
Mudah kan Genhype? Selamat berkreasi ya!
Baca juga: Memiliki Cita Rasa Gurih, Simak Perbedaan Yakiniku dan Teriyaki
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.