Voice of Baceprot (Dok. Voice of Baceprot/Twitter)

7 Fakta Menarik Voice of Baceprot, Band Metal Asal Garut yang Bakal Tur Eropa

03 November 2021   |   20:23 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Grup band metal, Voice of Baceprot, mengumumkan rencananya untuk menggelar tur konser ke empat negara Eropa mulai akhir November 2021. Band yang digawangi tiga personel perempuan itu akan manggung di Belanda, Belgia, Prancis, dan Swiss dalam konser bertajuk Fight Dream Believe: European Tour 2021.

Untuk lebih mengenal band asal Garut ini, yuk simak beberapa fakta menarik dari Voice of Baceprot (VoB) seperti yang dirangkum Hypeabis.id, Rabu (3/11/2021).
 

1. VoB terbentuk saat para personelnya masih sekolah

Band yang terbentuk tahun 2014 ini digawangi oleh Firda Marsya Kurnia (vokal dan gitar), Widi Rahmawati (bass) dan Euis Siti Aisyah (drum). Mereka tergabung dalam VoB saat ketiganya masih duduk di bangku sekolah Madrasah Tsanawiyah Al Baqiyatussolihat di Kecamatan Singajaya Kabupaten Garut, Jawa Barat. Terbentuknya band ini dibantu oleh guru konseling mereka, Ersa Eka Susila Satia, yang hingga saat ini menjadi mentor mereka dalam berkarir.
 

2. Nama yang unik.

Nama Voice of Baceprot sendiri memiliki arti yang unik. Voice berarti suara dan baceprot diambil dari bahasa Sunda yang berarti bawel atau berisik. Makna nama tersebut juga selaras dengan genre musik yang mereka bawakan yang terdengar keras dan berisik. Selain itu, nama baceprot yang mereka bawa pun terinspirasi dari klub teater yang jadi tempat awal pertemanan mereka. Sebelum membentuk sebuah band, mereka sempat bermain teater di klub tersebut dan berperan sebagai anggota band di salah satu pertunjukan klub teater.
 

3. Para personel VoB menyukai musik metal

Ersa adalah guru sekaligus orang yang memperkenalkan musik heavy metal pada ketiga VoB. Sejak di bangku sekolah, Kurnia, Widi, dan Euis kerap membawakan lagu-lagu dari band-band metal terkenal seperti Rage Against The Machine, Slipknot, dan Red Hot Chilli Peppers.

“Saya jatuh cinta dengan metal sejak pertama kali mendengarnya. Rasanya sangat memberontak. Saya pikir kami menemukan diri kami dalam musik,” ujar Kurnia, sang vokalis, seperti dikutip dari The Guardian.

Sang guru, Ersa, mengatakan bahwa dia bersama VoB ingin mengubah stigma musik metal yang kerap dianggap bertentangan dengan agama. Menurutnya, metal hanyalah sebatas genre musik yang bisa dimainkan siapapun.

“Kami bisa bermain metal dan melindungi moral kami. Tentu saja Islam dan metal bisa menandingi. Mengapa tidak?,” katanya.
 

c

Voice of Baceprot (Dok. Voice of Baceprot/YouTube)


4. Karya musik orisinal.

Meskipun berawal dari mengcover lagu-lagu band metal papan atas, VoB nyatanya telah merilis beberapa karya musik seperti single School Revolution (2018), God Allow Me (Please) To Play Music (2021), dan album EP bertajuk The Other SIde of Metalism (2021) yang didalamnya memuat beberapa single seperti You’ll Never Walk Alone, The Enemy, Age Oriented (Let’s Be Old), Rumah Tanah Tidak Dijual, Jalan Kebenaran, dan The Enemy of Earth is You.

 
1
2


SEBELUMNYA

An Yu-jin Jadi Anggota Pertama Girl Group IVE

BERIKUTNYA

MJ ASTRO Jadi Kurir Kebahagiaan dalam Video Klip Get Set Yo

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: