Ilustrasi (Photo by cottonbro from Pexels)

Yuk Ikuti 5 Langkah Perawatan Kulit Malam Hari Ini untuk Kulit Cantik

23 October 2021   |   22:16 WIB
Image
Nirmala Aninda Manajer Konten Hypeabis.id

Rahasia kulit tampak lebih muda adalah memiliki rutinitas perawatan kulit malam hari yang baik. Melakukan kebiasaan malam yang baik dapat membuahkan hasil dengan berkurangnya kerutan, kulit yang lebih cerah, dan kulit yang lebih montok dan lebih terhidrasi.

Pada siang hari, kulit menjadi rentan terhadap unsur-unsur lingkungan yang membuat penumpukkan kotoran dan minyak di permukaan kulit.

Pada malam hari, kulit bekerja untuk memperbaiki dirinya sendiri, secara aktif menumbuhkan sel-sel kulit baru yang menghilangkan kerusakan pada siang hari. 

Rutinitas kulit di siang hari idealnya harus fokus pada perlindungan dari unsur-unsur eskternal sementara rejimen malam hari lebih fokus pada pemulihan.

Baca jugaIni Pentingnya Meremajakan Kulit sejak Usia Produktif

Mengutip tips dari Olay, berikut ini 5 langkah perawatan kulit malam hari untuk kulit cantik, sehat, dan awet muda

 

Ilustrasi (Photo by cottonbro from Pexels)

 

Ilustrasi (Photo by cottonbro from Pexels)

1. Membersihkan wajah

Membersihkan wajah adalah salah satu bagian terpenting dari perawatan wajah malam hari. Apalagi jika sepanjang hari kita mengenakan riasan atau beraktivitas di luar dan terpapar poluis. Kalian dapat menggunakan kain lembut (face cloth) atau menggunakan pembersih seperti micellar water atau oil cleanser untuk mengangkat kotoran dengan lebih menyeluruh.

Tips: Setelah membersihkan wajah, gunakan kapas kering untuk menyeka wajah untuk memeriksa apakah kotoran dan sisa riasan sudah terangkat seluruhnya. Hal ini penting, karena semua produk perawatan kulit yang akan digunakan setelahnya akan menyerap lebih baik pada kulit yang bersih sempurna.
 

2. Gunakan toner

Toner adalah tonik wajah yang lebih mempersiapkan kulit untuk menyerap bahan-bahan penting terkandung pada produk perawatan kulit seperti pada serum dan essence. Jika Genhype menambahkan retinol ke rutinitas perawatan kulit kalian, gunakan toner yang menghidrasi untuk melembabkan kulit.
 

3. Oleskan krim mata

Sebaiknya gunakan krim dengan konsistensi paling ringan agar penyerapannya lebih maksimal. Krim mata biasanya lebih ringan dari pelembab pada umumnya dan hanya diaplikasikan di area mata. Untuk malam hari, pilih krim mata yang menghidrasi dan membantu memperbaiki skin barrier sepanjang malam.
 

4. Gunakan serum

Serum menawarkan sejumlah manfaat tertentu bagi kulit dan terkonsentrasi pada kebutuhan yang spesifik. Serum yang banyak kita temui di pasaran saat ini mengandung bahan aktif seperti hyaluronic acid, yang menghidrasi kulit, atau nutrisi dan antioksidan seperti vitamin c atau e.

Baca juga2 Kandungan dari Serum Ini Berkhasiat untuk Kulit Wajah

Temukan serum yang tepat untuk setiap kebutuhan kulit dan pastikan kalian mengikuti petunjuk pemakaian dan bahan apa saja yang boleh dipakai berbarengan.
 

5. Gunakan pelembab

Ini juga bagian penting lainnya dari setiap rutinitas perawatan kulit. Di malam hari, kulit kita masuk ke mode perbaikan sehingga membutuhkan nutrisi serta kelembaban.

Beberapa tahun terakhir, bahan aktif seperti Retinol banyak digunakan pada produk perawatan wajah, termasuk pelembab, karena memberi efek kulit lebih halus, bercahaya dan menyamarkan garis halus serta kerutan yang tidak begitu terlihat. Bisa juga menggunakan bahan aktif lain seperti Glutathione yang terbukti menyamakan warna kulit yang tidak rata.



Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Jung Ho-yeon Kembangkan Karakter Kang Sae-byeok dengan Pengalamannya Sebagai Model

BERIKUTNYA

Bunda, Begini Pola Asuh yang Tepat buat Anak Generasi Alpha

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: