6 Bahan Alami untuk Menghilangkan Mata Panda
17 October 2021 |
15:41 WIB
4. Kantong teh
Kantong teh bekas atau baru juga bisa digunakan untuk mengobati lingkaran hitam. Apalgi teh hijau memiliki manfaat tambahan antioksidan, yang memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu menenangkan kapiler yang tegang di area bawah mata.Rendam kantong teh celup dalam air bersih lalu masukkan ke dalam kulkas selama 30 menit. Kemudian, letakkan kantong teh di atas mata. Diamkan selama sekitar 10 menit lalu bilas area tersebut dengan air hangat. Langkah ini bisa kalian lakukan dua kali sehari.
5. Minyak kelapa
Minyak kelapa adalah bahan alami yang terbaik untuk semua masalah yang berhubungan dengan kulit. Populer karena sifat anti-inflamasinya, mengoleskan minyak kelapa adalah metode yang efektif untuk mencerahkan bagian bawah mata yang gelap.Bahkan, minyak kelapa juga melembabkan sekaligus mencerahkan untuk membantu mencegah kerutan dan garis halus di bawah mata. Gosokkan minyak kelapa ke area bawah mata, biarkan semalaman lalu bilas di pagi hari.
6. Kunyit
Kunyit memiliki banyak manfaat kesehatan karena memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi alami dan bekerja sangat baik untuk kulit. Bahkan, kunyit juga membantu meminimalkan lingkaran hitam.Bagaimana cara menggunakannya untuk mengurangi mata panda? Campur beberapa bubuk kunyit dengan jus nanas untuk membuat pasta kental. Oleskan campuran ini ke area bawah mata dan biarkan selama sekitar 10 menit. Gunakan kain lembut yang sudah direndam air untuk membersihkannya. Genhype dapat melakukan ini sekali sehari.
Editor Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.