Ubi Ungu (Photo by jcomp on FreePik)

5 Menu yang Bisa Dikreasikan dengan Ubi Ungu

07 September 2021   |   11:23 WIB
Image
Nirmala Aninda Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Kalau Genhype perhatikan, selama beberapa tahun terakhir ada tren kuliner yang tampaknya hingga hari ini masih cukup populer di mana-mana. Mulai dari es krim, pastry, bubble tea hingga koktail, semua makanan belakangan jadi terlihat ungu karena menggunakan ubi ungu.

Ubi ungu (ube) adalah sayuran akar yang merupakan sumber karbohidrat, kalium, dan vitamin C. Selain itu, ubi ungu kaya akan senyawa tanaman yang kuat dan antioksidan, termasuk anthocyanin, yang memberi warna cerah.

Meski demikian, ubi ungu berbeda dengan talas ungu. Serupa tapi tak sama, keduanya memberikan warna dan rasa yang berbeda.

Ubi ungu memiliki warna yang lebih pekat yang sering Genhype lihat pada berbagai jenis menu makanan, sementara talas ungu warnanya sedikit lebih muda. 

Umbi pada ubi ungu memiliki daging ungu cerah dan rasa manis dengan sedikit aroma kacang, vanilla dan pistachio. Itulah sebabnya mengapa ubi ungu sejak lama menjadi bahan utama dalam makanan penutup Indonesia dan beberapa hidangan gurih.

Tanaman ini tumbuh subur di Indonesia dan negara Asia Tenggara lain. Di Filipina, ubi bahkan menjadi bahan makanan pokok dan memiliki nilai sejarah bagi penduduknya.

Ada banyak kreasi menu yang bisa dilakukan dengan ubi ungu. Di bawah ini kami akan menunjukkan kepada Genhype setidaknya lima hidangan populer yang dibuat dengan ubi ungu.

 

Ube Ice Cream (Dok. tangkapan layar Bigger Bolder Baking)

Ube Ice Cream (Dok. tangkapan layar Bigger Bolder Baking)


1. Selai Ubi Ungu
Selai ubi ungu cukup mudah untuk dibuat. Dikenal sebagai Ube Halaya di Filipina, selai ini juga sudah banyak dijual di Indonesia mulai dari bisnis rumahan hingga di restoran.

Ubi ungu yang sudah matang dicampur dengan susu evaporasi, santan, susu kental manis dan gula kemudian direbus selama kurang lebih 45 menit. Hasilnya adalah olesan yang kaya rasa dan terkonsentrasi yang cocok untuk dioleskan pada roti panggang atau sebagai topping es krim.

2. Es Krim Ubi Ungu
Sejujurnya, kalian tidak memerlukan mesin apa pun untuk membuat es krim ini. Genhype dapat menggunakan mixer tangan listrik jika mau.

Sama seperti resep es krim buatan rumah lainnya, kocok krim sampai terbentuk soft peak, kira-kira 3-4 menit. Tuangkan susu kental manis dan lanjutkan mengocok sampai campurannya kaku.

Tambahkan bubuk ube dan atau perasa ube dan aduk hingga tercampur rata. Cicipi untuk memastikan rasa yang kalian inginkan.

Tuangkan es krim ke dalam wadahdan bekukan selama minimal 5 jam sebelum dinikmati.
1
2


SEBELUMNYA

Risiko Kebutaan pada Bayi Prematur & Pencegahannya

BERIKUTNYA

Kolektif Hysteria dan Geliat Komunitas Seni di Semarang

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: