Rekomendasi Drakor dan Film Terbaik Park Shin Hye yang Wajib Ditonton
07 November 2024 |
07:30 WIB
Aktris Park Shin Hye dikenal karena keahliannya dalam memerankan berbagai karakter, bahkan sampai dijuluki Ratu Drakor. Memulai debutnya sejak 2003 dalam drama korea Stairway to Heaven. Drama terbarunya dengan judul The Judge from Hell, baru saja tamat pada 2 November lalu.
Berperan sebagai Kang Bit Na, iblis yang dihukum menjadi manusia dengan profesi hakim. Kemampuan akting Park Shin Hye kembali membuktikan kualitasnya yang tak perlu diragukan. Dia memang sudah memerankan banyak judul serial hingga film di Korea Selatan. Yuk Genhype simak film dan serial yang diperankan Park Shin Hye.
Baca juga: Sinopsis Drakor The Judge From Hell yang Dibintangi Park Shin Hye
Drama terbaru yang diperankan Park Shin Hye, bercerita tentang iblis bernama Justitia yang dihukum untuk menjebloskan 10 manusia paling berdosa ke neraka dengan memasuki tubuh Kang Bit Na (Park Shin Hye). Dalam menjalankan misinya ia bertemu dengan detektif kompeten Han Da On (Kim Jae Young).
Kang Bit Na dikenal sebagai karakter dingin dan mempunyai reputasi buruk, namun setelah bertemu dengan Han Da On kehidupannya berubah. Seiring berjalannya waktu hubungan mereka menjadi semakin dekat dan bekerja sama untuk memecahkan kasus kejahatan.
Genhype dapat menontonya di aplikasi streaming Disney+ Hotstar. Berjumlah 14 episode dan memiliki sedikit genre komedi.
Dia mendapat penggilan misterius dari perempuan yang hidup di masa lalu tepatnya 1999. Perempuan tersebut adalah Young Sook (Jeon Jong Seo) yang trauma karena disiksa ibunya. Memiliki genre thriller dengan plot twist yang mengejutkan, Seo Yeon berhasil mengungkap tragedi yang berhubungan dengan keluarganya terjadi di masa lalu. Film ini dapat genhype tonton di aplikasi streaming Netflix dan Vidio.
Drama ini pernah hits pada masanya, bercerita tentang Choi Dal Po (Lee Jong Suk) hidup dengan identitas palsu karena pemberitaan media, ia bertekad menjadi jurnalis untuk mengungkap kebenaran. Kemudian bertemu dengan Choi In Ha (Park Shin Hye), seorang perempuan yang bercita-cita menjadi jurnalis namun memiliki “Sindrom Pinocchio”, setiap kali berbohong dia akan cegukan.
Meski sudah tayang sejak 2014, drama ini masih ditonton hingga kini karena alurnya yang menarik. Pinocchio tidak hanya meraih kesuksesan di Korea tapi juga di negara lain seperti Cina dan Indonesia.
Pendapatannya mencapai U$280.000 atau Rp3,4 milliar per episode. Selain itu drama yang mempertemukan Park Shin-hye dan Lee Jong-suk ini juga berhasil meraih 14 penghargaan dari enam ajang berbeda, termasuk Grimae Awards dan SBS Drama Awards.
Dalam film ini Park Shin-hye berperan sebagai Lee Soo Hyun, pelatih judo yang penuh perhatian dan sabar mendampingi Go Doo Young (Do Kyung Soo) setelah kehilangan penglihatannya.
Film ini mengisahkan Go Doo sik (Jo Jung Suk), seorang penipu yang mendapat pembebasan bersyarat setelah menjalani hukuman penjara. Kemudian tinggal bersama adiknya, Go Doo Young merupakan seorang atlet judo berbakat yang baru kehilangan penglihatannya akibat cedera saat bertanding.
Pada awalnya, hubungan mereka dipenuhi dengan kebencian dan konflik. Namun, seiring berjalannya waktu, kedua saudara ini mulai terhubung kembali dan saling mendukung.
Film ini juga diremake oleh Indonesia dan tayang pada 24 Oktober 2024 lalu.
Bercerita tentang perjalanan waktu dan penyelamatan dunia dari kehancuran. Han Tae Sool (Cho Seung Woo) adalah sosok brilian yang menjadi kunci dalam mencegah bencana besar yang akan datang. Kang Seo Hae (Park Shin Hye) seorang pejuang tangguh dari masa depan yang datang untuk melindungi seorang insinyur jenius, Han Tae Sool.
Genhype akan diajak mengikuti petualangan mereka melawan musuh-musuh dari masa depan, perjalanan yang menegangkan dan penuh misteri. Drama ini menyajikan cerita kompleks tentang takdir, pilihan, dan keberanian untuk mengubah masa depan.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Drakor Doctor Slump, Reuni Park Hyung Sik dan Park Shin Hye Setelah 11 Tahun
Editor: Dika Irawan
Berperan sebagai Kang Bit Na, iblis yang dihukum menjadi manusia dengan profesi hakim. Kemampuan akting Park Shin Hye kembali membuktikan kualitasnya yang tak perlu diragukan. Dia memang sudah memerankan banyak judul serial hingga film di Korea Selatan. Yuk Genhype simak film dan serial yang diperankan Park Shin Hye.
Baca juga: Sinopsis Drakor The Judge From Hell yang Dibintangi Park Shin Hye
1. The Judge From Hell (2024)
Drama terbaru yang diperankan Park Shin Hye, bercerita tentang iblis bernama Justitia yang dihukum untuk menjebloskan 10 manusia paling berdosa ke neraka dengan memasuki tubuh Kang Bit Na (Park Shin Hye). Dalam menjalankan misinya ia bertemu dengan detektif kompeten Han Da On (Kim Jae Young).Kang Bit Na dikenal sebagai karakter dingin dan mempunyai reputasi buruk, namun setelah bertemu dengan Han Da On kehidupannya berubah. Seiring berjalannya waktu hubungan mereka menjadi semakin dekat dan bekerja sama untuk memecahkan kasus kejahatan.
Genhype dapat menontonya di aplikasi streaming Disney+ Hotstar. Berjumlah 14 episode dan memiliki sedikit genre komedi.
2. The Call (2020)
Film ini bercerita tentang Kim Seo Yeon (Park Shin Hye), seorang perempuan yang hidup di masa sekarang mengunjungi ibunya di daerah pedesaan. Setibanya dia kehilangan ponsel dan tidak sengaja menemukan telepon tua di rumah masa kecilnya.Dia mendapat penggilan misterius dari perempuan yang hidup di masa lalu tepatnya 1999. Perempuan tersebut adalah Young Sook (Jeon Jong Seo) yang trauma karena disiksa ibunya. Memiliki genre thriller dengan plot twist yang mengejutkan, Seo Yeon berhasil mengungkap tragedi yang berhubungan dengan keluarganya terjadi di masa lalu. Film ini dapat genhype tonton di aplikasi streaming Netflix dan Vidio.
3. Pinocchio (2014-2015)
Drama ini pernah hits pada masanya, bercerita tentang Choi Dal Po (Lee Jong Suk) hidup dengan identitas palsu karena pemberitaan media, ia bertekad menjadi jurnalis untuk mengungkap kebenaran. Kemudian bertemu dengan Choi In Ha (Park Shin Hye), seorang perempuan yang bercita-cita menjadi jurnalis namun memiliki “Sindrom Pinocchio”, setiap kali berbohong dia akan cegukan.Meski sudah tayang sejak 2014, drama ini masih ditonton hingga kini karena alurnya yang menarik. Pinocchio tidak hanya meraih kesuksesan di Korea tapi juga di negara lain seperti Cina dan Indonesia.
Pendapatannya mencapai U$280.000 atau Rp3,4 milliar per episode. Selain itu drama yang mempertemukan Park Shin-hye dan Lee Jong-suk ini juga berhasil meraih 14 penghargaan dari enam ajang berbeda, termasuk Grimae Awards dan SBS Drama Awards.
4. My Annoying Brother (2016)
Dalam film ini Park Shin-hye berperan sebagai Lee Soo Hyun, pelatih judo yang penuh perhatian dan sabar mendampingi Go Doo Young (Do Kyung Soo) setelah kehilangan penglihatannya.Film ini mengisahkan Go Doo sik (Jo Jung Suk), seorang penipu yang mendapat pembebasan bersyarat setelah menjalani hukuman penjara. Kemudian tinggal bersama adiknya, Go Doo Young merupakan seorang atlet judo berbakat yang baru kehilangan penglihatannya akibat cedera saat bertanding.
Pada awalnya, hubungan mereka dipenuhi dengan kebencian dan konflik. Namun, seiring berjalannya waktu, kedua saudara ini mulai terhubung kembali dan saling mendukung.
Film ini juga diremake oleh Indonesia dan tayang pada 24 Oktober 2024 lalu.
5. Sisyphus: The Myth (2021)
Bercerita tentang perjalanan waktu dan penyelamatan dunia dari kehancuran. Han Tae Sool (Cho Seung Woo) adalah sosok brilian yang menjadi kunci dalam mencegah bencana besar yang akan datang. Kang Seo Hae (Park Shin Hye) seorang pejuang tangguh dari masa depan yang datang untuk melindungi seorang insinyur jenius, Han Tae Sool.Genhype akan diajak mengikuti petualangan mereka melawan musuh-musuh dari masa depan, perjalanan yang menegangkan dan penuh misteri. Drama ini menyajikan cerita kompleks tentang takdir, pilihan, dan keberanian untuk mengubah masa depan.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Drakor Doctor Slump, Reuni Park Hyung Sik dan Park Shin Hye Setelah 11 Tahun
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.