Sosis (Sumber foto: Freepik)

Resep Sosis Homemade yang Lezat dan Sehat Bebas Pengawet

16 September 2024   |   12:40 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Sosis adalah produk makanan olahan yang terbuat dari daging cincang seperti sapi, ayam, atau daging lainnya. Rasanya diperkaya dengan bumbu penyedap dan rempah-rempah pilihan. Sosis dapat dimasak dengan cara dipanggang, digoreng, atau direbus.

Sosis dijual di supermarket, minimarket, serta gerai-gerai frozen food. Namun, kita juga bisa membuat sosis sendiri di rumah yang lebih sehat dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas dan proses memasak yang bersih.

Genhype, bisa memilih jenis daging, lemak, dan rempah-rempah terbaik yang digunakan. Selain itu, kita juga bisa menyesuaikan rasa sosis sesuai selera, baik dari segi bumbu dan jenis daging yang digunakan.

Sosis buatan sendiri juga bisa lebih sehat karena kita dapat menghindari penggunaan bahan pengawet, MSG, atau aditif lainnya yang sering ditemukan pada sosis yang dijual di pasaran. Nah Genhype, yuk simak resep membuat sosis homemade yang lezat. 

Baca juga: Resep Sosis Solo Goreng dan Basah, Kudapan Nikmat dari Belanda dengan Cita Rasa Lokal
 

Bahan-bahan

  • 500 gram daging sapi/ayam cincang (bisa juga campuran keduanya)
  • 100 gram lemak daging
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh paprika bubuk
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 50 ml air es
  • 2 sendok makan tepung tapioka
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • Plastik atau casing sosis yang bisa dimakan untuk membungkus


Cara Membuat

  1. Masukkan daging cincang, lemak, bawang putih, garam, merica, gula, paprika bubuk, pala bubuk, dan kaldu bubuk ke dalam wadah besar. Aduk hingga merata.
  2. Masukkan tepung tapioka, air es, dan minyak sayur.
  3. Uleni campuran daging hingga semuanya tercampur rata dan menjadi adonan yang kenyal.
  4. Masukkan adonan daging ke dalam plastik atau casing sosis dengan bantuan corong atau alat pengisi sosis
  5. Ikat ujung casing agar tidak bocor, kemudian isi perlahan hingga seluruh adonan habis. Ikat setiap sosis dengan jarak yang diinginkan.
  6. Panaskan air hingga mendidih, lalu rebus sosis selama 15-20 menit hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  7. Setelah direbus, sosis bisa langsung digoreng, dipanggang, atau disimpan di dalam freezer untuk digunakan kapan saja.
Baca juga: Resep Udang Goreng Balon, Dijamin Menggelembung

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Bernadya Ungkap Kisah Pilu di Balik Lagu "Lama-Lama", Terinspirasi dari Kisah Teman Kampus

BERIKUTNYA

Sinopsis Lembayung, Film Horor Garapan Baim Wong yang Tayang Duluan di Beberapa Kota

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: