Street food Jepang Takoyaki (Sumber foto: Pexels/YU HSIU CHOU)

Resep dan Cara Membuat Takoyaki, Jajanan Jepang yang Menggugah Selera

04 September 2024   |   12:00 WIB
Image
Yohanis Paiman Londong Mahasiswa Universitas Budi Luhur

Jepang memiliki sejumlah street food yang populer. Okonomiyaki, martabaknya orang Jepang; Onigiri yang mirip seperti nasi kepal; Korokke, kroket khas Negeri Sakura; sampai Takoyaki, jajanan seperti bola ubi khas Kansai, yang wajib Genhype cobain karena rasanya yang menggugah selera. 

Takoyaki berbentuk bola-bola ubi kecil yang dibuat dengan adonan tepung, dan diisi potongan gurita di dalamnya, atau jenis seafood lain. Saking populernya, jajanan ini gampang ditemukan di berbagai tempat, dari pedagang kaki lima sampai restoran. 

Namun, bagi yang lebih ingin menyantap takoyaki buatan sendiri, kalian juga bisa membuatnya di rumah. Prosesnya terbilang simpel dan tidak memerlukan bahan-bahan yang rumit. Seperti apa? Berikut resep dan langkah-langkah membuat street food Jepang, Takoyaki ala Chef Devina Hermawan, dilansir dari kanal YouTube-nya.  

Baca juga: Resep Udon Kaldu Gurih ala Rumahan, Rasanya Mirip Menu Restoran Jepang
 

Bahan-bahan 


Bahan adonan:

  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • 15 gram maizena
  • 650 ml air
  • 1 butir telur
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdm dashi bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm aonori


Bahan tenkasu:

  • 100 gram tepung terigu protein sedang
  • 200 ml air
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam


Bahan saus:

  • 60 gram saus tomat
  • 100 gram kecap Inggris
  • 200 gram saus teriyaki
  • 10 gram gula pasir
  • 30 gram saus tiram 


Pelengkap:

  • Daun bawang
  • Gurita
  • Aonori
  • Katsuobushi


Cara Membuat 

  1. Langkah pertama, campur bahan adonan dalam sebuah mangkuk besar, campurkan tepung terigu, maizena, baking powder, dashi bubuk, dan garam lalu aduk hingga merata. Setelah itu tambahkan air sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga adonan halus dan tidak menggumpal.
  2. Masukkan telur dan kocok telur setelah itu tambahkan ke dalam adonan, lalu aduk hingga merata semua bahan tercampur sempurna. Masukkan aonori ke dalam adonan dan aduk rata.
  3. Untuk membuat tenkasu pertama, campur bahan tenkasu mulai dari, dalam mangkuk terpisah, campurkan tepung terigu, baking powder, dan garam. Setelah itu tambahkan air sedikit-sedikit hingga adonan cukup kental. Lalu Panaskan minyak di wajan, setelah itu tuangkan adonan tenkasu dan goreng hingga kecoklatan, setelah sudah tiriskan dan sisihkan terlebih dahulu.
  4. Dalam membuat sausnya, pertama siapkan mangkuk kecil, lalu campurkan saus tomat, kecap inggris, saus teriyaki, gula pasir, dan saus tiram dan aduk hingga merata dan sisihkan.
  5. Untuk membuat takoyaki, pertama siapkan cetakan khusus takoyaki lalu panaskan cetakan takoyaki di atas kompor dengan api sedang. Olesi cetakan dengan sedikit minyak untuk mencegah takoyaki menempel.
  6. Lalu tuangkan adonan takoyaki ke dalam lubang cetakan hingga hampir penuh, setelah itu  masukkan beberapa potongan gurita dan tenkasu ke dalam setiap lubang cetakan. Masak takoyaki hingga bagian bawahnya berwarna coklat keemasan. Gunakan tusuk sate atau alat khusus untuk membalikkan takoyaki, sehingga semua sisi matang merata. Proses ini biasanya memakan waktu sekitar 5-7 menit. Jika sudah matang angkat takoyaki dari cetakan dan letakkan di piring saji.
  7.  Untuk penyajian, pertama oleskan saus takoyaki yang telah dibuat di atas takoyaki, lalu tambahkan pelengkap seperti taburi daun bawang, aonori, dan katsuobushi di atas takoyaki untuk menambah rasa dan tampilan.
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Nama Chocolate, Cokelat ala Jepang yang Lumer di Mulut dan Gampang Buatnya

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Bawa Refleksi Urban, The Stocker Rilis Single Terbaru Berjudul "Adiksi Selebrasi"

BERIKUTNYA

Cerita Sisca Saras Mendalami Karakter Korban KDRT di Film Seni Memahami Kekasih

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: