Baparekraf Game Prime 2024 menjadi ajang bagi developer gim di dalam negeri (Sumber gambar/ilustrasi: Pexels/ JESHOOTS.com)

Pameran Baparekraf Game Prime 2024 Siap Digelar Pas Hari Kemerdekaan

14 August 2024   |   08:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi para pencinta dan pembuat gim di Indonesia. Ekshibisi gim yang diklaim sebagai salah satu yang terbesar di Tanah Air, yakni Baparekraf Game Prime 2024 akan diadakan dari 17 sampai 18 Agustus 2024 di Center Atrium Mall Taman Anggrek, Jakarta. Di ajang ini, beragam gim lokal dapat ditemukan. 

Nia Niscaya, Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf/Baparekraf, mengatakan bahwa puluhan pengembang atau developer gim lokal dan para pelaku industri kreatif akan berkumpul di ajang ini. 

Baca juga: Sinopsis Film Borderlands: Bawa Genre Action Hasil Adaptasi Game Populer

Di ajang tahunan tersebut, para pengembang gim dari dalam negeri dan juga pelaku industri kreatif akan menunjukkan hasil karya yang dimiliki. “Sambil melakukan networking untuk menciptakan inovasi, ide, dan peluang-peluang baru," katanya dalam siaran pers yang diterima Hypeabis.id.

Dia menuturkan Baparekraf Game Prime 2024 merupakan acara tahunan yang didukung penuh Kemenparekraf dan diorganisasi secara bersama oleh Asosiasi Game Developer Indonesia (AGI) dan media esports GGWP.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Umum Asosiasi Gim Indonesia Adam Ardisasmita mengatakan event ini juga berfungsi sebagai ruang promosi bagi para pengembang gim untuk memperkenalkan produknya ke masyarakat selain sebagai wadah untuk berjejaring,

Kemudian, Baparekraf Game Prime 2024 juga menjadi ajang literasi bagi masyarakat di dalam negeri bahwa tidak semua gim untuk orang dewasa. Pada saat ini, dia menekankan bahwa ada juga gim yang ditujukan kepada anak-anak.

"Selama ini kalau mendengar gim konotasinya masih ada yang negatif, padahal di industri gim ada banyak sekali gim yang mengasah keterampilan, kreativitas, dan strategi,” katanya.

Dia berharap literasi yang baik tentang gim lokal membuat banyak masyarakat mengonsumsi produk dalam negeri. Selama ini, dia menuturkan bahwa literasi masyarakat yang minim tentang gim lokal menjadi salah satu penyebab mereka masih “mengonsumsi” banyak gim produksi luar negeri.

"Sesimpel mereka tidak tahu bahwa ada produk bagus dari Indonesia. Karena itu, Baparekraf Game Prime ini diharapkan bisa menjadi jembatan untuk meningkatkan market Indonesia supaya spending lebih besar dan lebih banyak di Indonesia," ujarnya.

Sementara itu, Head of GGWP Brian Chuang mengatakan bahwa Baparekraf Game Prime 2024 diikuti lebih dari 200 pengembang gim lokal dan diharapkan dapat menarik kunjungan lebih dari 10.000 orang.

Dia menginginkan, ajang ini mampu menonjolkan industri gim lokal, sehingga bisa menjangkau lebih banyak masyarakat. "Tahun ini adalah penyelenggaraan kembali Baparekraf Game Prime secara offline,” ujarnya.

Baca juga: 10 Perusahaan Gim Lokal Bakal Meriahkan Gamescom 2024 di Jerman

Sementara itu, Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf/Baparekraf Neil El Himam mengatakan bahwa event ini merupakan implementasi dari Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 19 Tahun 2024 tentang Percepatan Pengembangan Industri Gim Nasional.

Dia mengungkapkan, industri gim Indonesia menjadi salah satu subsektor ekonomi kreatif yang tergolong kuat, bertumbuh pesat, dan memiliki potensi sangat besar. 

Dengan begitu, dia berharap bahwa Baparekraf Game Prime 2024 bisa memberikan manfaat terutama bagi game developer lokal. “Karena di sini para game developer juga bisa mendapatkan feedback langsung dari calon-calon penggunanya," katanya.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Konser Sheila on 7 Terancam Batal, Begini Respons Promotor

BERIKUTNYA

M. Night Shyamalan Kejutkan Box Office dengan Kisah Menegangkan di Film Trap

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: