Aktor Robert Downey Jr. (Sumber gambar: Marvel Studios)

Robert Downey Jr. Kembali Bintangi Avengers, Perankan Karakter Doctor Doom

29 July 2024   |   09:44 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Aktor kondang Robert Downey Jr. mengejutkan penggemar dengan pengumuman bahwa dia akan kembali membintangi film waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU). Hal itu diumumkan dalam acara panel mereka di San Diego Comic-Con pada Sabtu (27/7/2024), waktu setempat. Sang aktor akan hadir lagi dalam film seri Avengers.

Namun, Downey Jr. tidak akan kembali dengan karakter Tony Stark alias Iron Man dalam semesta Avengers. Aktor berusia 59 tahun itu akan mengambil peran baru sebagai salah satu penjahat paling ikonik Marvel, Victor von Doom alias Doctor Doom. Dia akan membintangi dua film seri Avengers mendatang yakni Avengers: Doomsday (2026) dan Avengers: Secret Wars (2027).

Baca juga: Robert Downey Jr Dipastikan Pensiun Jadi Iron Man dalam MCU Selanjutnya

Duo sutradara Russo Brothers, Anthony Russo dan Joseph Russo juga dikonfirmasi akan menyutradarai Avengers: Doomsday yang dijadwalkan rilis pada Mei 2026. Sebelumnya, mereka juga menyutradarai dua seri Avengers lainnya yakni Avengers: Infinity War (2018) dan Avengers: Endgame (2019).
 


Pengumuman itu berlangsung cukup emosional di hadapan sekitar 6.500 penggemar MCU yang memadati area panel di San Diego Comic-Con. Dalam video yang diunggah Marvel Studios di media sosial, di sebuah panggung besar, tampak hadir Presiden Marvel Studios Kevin Feige dan duo sutradara Russo Brothers.

Di belakang mereka, tampak berjajar sekitar 20 orang misterius mengenakan jubah berwarna hijau gelap dengan wajah ditutupi topeng logam mirip Doctor Doom. Di hadapan para penggemar, Joe Russo sebagai sutradara memperkenalkan karakter Victor Von Doom, yang menurutnya sebagai salah satu karakter paling kompleks di MCU.

"Jika kita akan membawa Victor Von Doom ke layar [bioskop], dia adalah salah satu karakter paling kompleks di semua komik. Ini berpotensi menjadi salah satu karakter paling menghibur di semua fiksi. Jika kita akan melakukan ini, maka kita akan membutuhkan aktor terhebat di dunia," katanya.

Dia melanjutkan "Sebagai bukti kemungkinan yang tak terbayangkan dari Marvel Universe, kami mempersembahkan satu orang yang dapat memerankan Victor von Doom...". Kemudian seorang pria bertopeng dengan setelan hijau melangkah maju dan membuka topengnya, yang ternyata ialah Robert Downey Jr.

Momen itu pun disambut riuh oleh ribuan penggemar yang hadir. Sebagian besar dari mereka mengangkat ponsel dan mengabadikan momen epik itu. "Topeng baru, tugas tetap sama,” ujar Downey kepada penonton dari atas panggung.
 


Downey Jr. memulai debut MCU-nya pada film Iron Man (2008), dan muncul dalam 10 film di seluruh waralaba, termasuk Iron Man 2, Iron Man 3, The Incredible Hulk, The Avengers, Captain America: Civil War, Avengers: Age of Ultron, Spider-Man: Homecoming, Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame.

Aktor kelahiran Manhattan itu terakhir kali tampil di Avengers: Endgame (2019), di mana karakternya dikisahkan mengorbankan dirinya untuk mengalahkan Thanos dan menyelamatkan alam semesta. 

Downey baru-baru ini mengungkapkan bahwa dia terbuka untuk kembali ke Marvel. "Senang sekali. Itu sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari DNA saya. Peran itu yang memilih saya. Dan lihat, saya selalu berkata, 'Jangan pernah bertaruh melawan Kevin Feige.' Itu taruhan yang kalah. Dialah bandarnya. Dia akan selalu menang,” katanya kepada Esquire Magazine pada April 2024.

Kini, Downey akan memerankan karakter Victor Von Doom atau Doctor Doom. Mengutip dari USA Today, diperkenalkan dalam edisi The Fantastic Four tahun 1962, Victor Von Doom adalah seorang ilmuwan jenius yang berasal dari Latveria, sebuah negara fiksi di Eropa.

Penjahat super yang terkenal itu juga merupakan musuh Reed Richards dari Fantastic Four, yang ditemuinya saat mereka berdua masih berstatus mahasiswa. Pedro Pascal telah ditunjuk sebagai Reed Richards , alias Mr. Fantastic, dan akan memulai debutnya sebagai karakter tersebut dalam The Fantastic Four: First Steps (2025).

Dalam komik, Von Doom dikisahkan terluka setelah mesin ciptaannya meledak, yang membuatnya harus mengenakan topeng dan baju zirah. Dia kemudian menjadi raja Latveria dan berusaha menguasai dunia.

Doctor Doom juga telah diperankan oleh Julian McMahon dalam film Fantastic Four (2005) dan Toby Kebbell dalam versi terbaru pada 2015. Karakter tersebut juga memiliki peran penting dalam komik Secret Wars Marvel yang terbit pada 2015 dan menciptakan Battleworld, sebuah planet tempat berbagai jagat raya bertabrakan.

Pemilihan Downey sebagai Doctor Doom menandai perubahan bagi MCU yang pada Comic-Con 2022 mengumumkan bahwa film Avengers berikutnya akan diberi judul Avengers: The Kang Dynasty dan Avengers: Secret Wars. Film pertama akan berfokus pada Kang the Conqueror yang diperankan Jonathan Majors, seorang penjahat yang ditampilkan dalam Ant-Man and the Wasp: Quantumania.

Namun, Quantumania tidak laku di box office tahun lalu, dan Marvel memecat aktor Jonathan Majors setelah dia dinyatakan bersalah atas penyerangan terhadap mantan pacarnya. Penggantian nama film Avengers berikutnya dari The Kang Dynasty menjadi Doomsday menunjukkan bahwa Marvel mulai meninggalkan Kang untuk menjadikan Doom sebagai film villain berikutnya.

Baca juga: Daftar Film & Serial Buatan Marvel yang Bakal Rilis 2024, Madame Web sampai Venom 3

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda


 

SEBELUMNYA

Laura Basuki Gunakan Playlist untuk Mendalami Karakter di Film Heartbreak Motel

BERIKUTNYA

Cerita Chicco Jerikho Jalani Peran Softboy di Film Heartbreak Motel

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: