Enam rekomendasi jersey bola kece dan keren. (Sumber foto: Instagram/@manchestercity)

6 Jersey Bola dengan Desain Keren Untuk Gaya Outfit Harian

08 July 2024   |   13:29 WIB
Image
Wildan Adil Hilba Mahasiswa Universitas Budi Luhur Jakarta

Tidak dapat disangkal bahwa jersey bola saat ini tengah menjadi tren fesyen yang digemari, baik oleh penggemar sepak bola maupun mereka yang bukan penggemar olahraga tersebut. Terutama jika jersey tersebut memiliki desain yang menarik dan unik, tentu akan menjadi incaran.

Contohnya, jersey kandang Napoli yang dirilis pada musim 1990/1991. Jersey yang disponsori oleh perusahaan Mars ini kini menjadi buruan para kolektor jersey. Selain itu, ada juga jersey Timnas Jepang 1997-1998 dengan hiasan api di bagian lengan yang memiliki nilai jual tinggi di pasaran saat ini.

Bagi kalian yang ingin mencocokkan gaya fesyen dengan memakai jersey bola, hal ini tentu bukanlah sesuatu yang rumit. Jersey bola dapat dipadupadankan dengan berbagai jenis pakaian seperti celana jeans, celana pendek, serta sepatu kets yang sedikit usang untuk menciptakan tampilan yang kasual dan sporty.

Baca juga: Tengok Jersey Timnas Indonesia Rancangan Didit Hediprasetyo untuk Olimpiade Paris 2024

Seiring perkembangan desain fesyen, klub-klub sepak bola pun berlomba-lomba untuk merilis jersey terbaik mereka. Meskipun beberapa di antaranya belum bisa disebut sebagai jersey vintage, namun inovasi dan kreativitas dalam desain membuat koleksi jersey tersebut tetap menarik perhatian banyak orang.

Nah bagi kalian yang penasaran dengan jersey bola yang memiliki desain eye catching serta tak monoton, berikut enam jersey bola yang keren yang dikutip dari GQ.


1. Jersey Barcelona Musim 2023-2024

Jersey tandang Barcelona (Sumber foto: Instagram/@fcbarcelona)

Jersey tandang Barcelona (Sumber foto: Instagram/@fcbarcelona)

Desain jersey yang dirilis oleh Barcelona untuk musim 2023-2024 memiliki tampilan yang sangat menarik perhatian. Disponsori oleh platform musik digital Spotify, jersey tandang Barcelona hadir dengan warna dasar putih yang elegan, dilengkapi dengan lis berwarna biru pada bagian lengan yang menambah kesan dinamis.

Selain itu, pada lengan sebelah kanan terdapat tulisan Ambilight TV, yang merupakan tanda kemitraan dengan TP Vision Barcelona. Mengenai harga, mengutip laman Barcelona Store Official, jersey tersebut dibanderol sebesar Rp2,5 juta.


2. Jersey Chelsea 2023

Jersey home Chealsea. (Sumber foto: Instagram/@chealseafc)

Jersey home Chealsea. (Sumber foto: Instagram/@chealseafc)

Selanjutnya, dari klub asal Inggris, Chelsea, pada 2023 mereka memperkenalkan jersey kandang yang baru. Tidak lagi disponsori oleh 3, jersey ini tampil dengan desain yang lebih bersih dan elegan. Mengusung warna biru dongker, jersey ini memiliki efek minyak yang memberikan semburat warna yang menarik pada seragam tersebut.

Lalu pada bagian lengan terdapat list berwarna putih, serta list kecil berwarna hitam dan krem. Mengutip laman Nike, Jersey tersebut dibanderol mulai dari Rp798.000.


3. Jersey Manchester City Musim 2024

 

Jersey ketiga Manchester City (Sumber foto: Puma)

Jersey ketiga Manchester City musim 2023/2024 (Sumber foto: Puma)

Masih dari klub asal Inggris, Manchester City merilis jersey ketiga mereka untuk musim ini dengan desain yang cukup mencolok. Jersey ini didominasi oleh warna hitam dengan aksen garis-garis petir berwarna biru muda yang memberikan tampilan dinamis dan modern.

Tak luput dari sponsor utamanya yakni, Etihad Airways yang telah mendampingi Manchester City sejak 2009, logo brand maskapai ini tetap menghiasi bagian depan jersey ini. Urusan harga, Genhype hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp959.000 untuk meminang jersey tersebut.


4. Jersey AS Roma 2023/2024

Jersey home AS Roma (Sumber foto: AS Roma)

Jersey home AS Roma (Sumber foto: AS Roma)

Selanjutnya, jersey unik datang dari klub asal Italia, Associazione Sportivo Roma, atau yang lebih dikenal sebagai AS Roma. Untuk musim 2023-2024, AS Roma merilis home jersey dengan desain yang sangat khas dan klasik.

Jersey ini didominasi oleh warna merah yang ikonik, dan menariknya, tidak ada sponsor yang tercantum di bagian depan jersey tersebut. Desain jersey ini terinspirasi dari jersey mereka pada periode 1992-1994, menghadirkan sentuhan nostalgia bagi para penggemar lama sekaligus memberikan kesan vintage yang kuat. Dengan desain yang terinspirasi dari era sebelumnya dan tanpa adanya sponsor yang mengganggu, jersey AS Roma ini digadang-gadang akan menjadi barang koleksi yang berharga di tahun-tahun mendatang. Untuk harga, genhype hanya perlu merogoh kocek sebesar €70 pounds atau sekitar Rp1,2 juta.


5. Jersey Mancheter United Musim 2023-2024

 

Jersey ketiga Manchester United musim 2023/2024. (Sumber foto: Mancester United_)

Jersey ketiga Manchester United musim 2023/2024. (Sumber foto: Mancester United_)

Yang kelima datang dari tim dengan julukan Red Devils. Pada musim 2023-2024, Manchester United merilis jersey ketiga mereka dengan warna dasar putih yang elegan. Jersey ini menampilkan logo iblis yang baru tanpa menyertakan logo klub, sebuah desain yang terinspirasi dari jersey mereka pada tahun 1908, sebelum adanya sponsor.

Dengan hiasan merah yang kontras dan gambar setan yang menonjol di dada, seragam ini memiliki tampilan yang klasik dan unik. Mengutip laman Adidas, jika genhype hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp840.000.


6. Jersey Ajax Berdesain Retro 

Jersey ketiga Ajax musik 2023/2024. (Sumber foto: Instagram/@afcajax)

Jersey ketiga Ajax musik 2023/2024. (Sumber foto: Instagram/@afcajax)

Tak ketinggalan, klub dari Belanda, Ajax, juga menghadirkan desain jersey yang tak kalah keren. Untuk musim ini, jersey Ajax didominasi oleh warna hitam dengan pola berlian yang terinspirasi dari permata berharga.

Baca juga: Profil dan Rekam Jejak Didit Hediprasetyo, Desainer Jersey Timnas Indonesia

Desain ini menggabungkan elemen retro dengan sentuhan modern yang membuatnya sangat menarik. Pola berlian memberikan tekstur visual yang unik dan elegan, sementara skema warna hitam menambahkan kesan kuat dan mahal. Genhype hanya perlu merogoh kocek £80 atau sekitar Rp 1,6 juta untuk mendapatkan jersey tersebut.

Nah itu dia enam jersey keren, genhype suka yang mana nih?

 

SEBELUMNYA

5 Fakta Menarik Film Seni Memahami Kekasih yang Diadaptasi dari Kisah Nyata Penulis

BERIKUTNYA

Akhiri Puasa Gelar, Lewis Hamilton Juarai F1 GP Inggris 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: