Seni Memahami Kekasih akan rilis pada September 2024 (Sumber gambar: Siaran pers)

5 Fakta Menarik Film Seni Memahami Kekasih yang Diadaptasi dari Kisah Nyata Penulis

08 July 2024   |   13:05 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Film berjudul Seni Memahami Kekasih akan rilis di bioskop pada 5 September 2024. Karya bergenre drama komedi romantis dari sutradara Jeihan Angga itu memiliki sejumlah fakta menarik yang menjadi alasan pencinta film Indonesia harus menyaksikannya.

Seni Memahami Kekasih adalah film yang akan bercerita tentang karakter bernama Agus Mulyadi dan Kalis Mardiasih yang menjadi sepasang kekasih. Keduanya menjalin hubungan cinta seperti pasangan lain hingga berhadapan dengan kompleksitas masalah pada suatu waktu.

Baca juga: Drama Komedi Keluarga Batak dalam Teaser Trailer Film Tulang Belulang Tulang

Kompleksitas masalah itu membuat Agus dan Kaldi berselisih dan terjadi salah paham antara satu dengan lainnya. Dalam trailer resminya terlihat bahwa Agus datang ke rumah Kalis setelah pergi ke toko perkakas.

Agus yang datang dengan kacamata hitam pada waktu malam ini bermaksud membuat kamar sang wanita idamannya itu mengilap. Namun, keinginan Agus mendapatkan penolakan lantaran Kalis sudah memilih membereskan sendiri kamarnya.

Agus yang suka dengan Kalis berupaya untuk membuatnya terpikat, sehingga berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan perhatian Kalis. Upayanya pun membuahkan hasil karena Kalis menerima cintanya. Keduanya pun menjadi sepasang kekasih sampai sejumlah masalah menghampiri. Lalu, seperti apa kelanjutannya?

Seni Memahami Kekasih akan tayang pada 5 September 2024. Sebelum menyaksikannya, berikut sejumlah fakta menarik yang perlu diketahui Genhype tentang film tersebut:


1. Adaptasi dari buku

Seni Memahami Kekasih adalah film hasil adaptasi dari buku berjudul Sebuah Seni untuk Memahami Kekasih. Buku ini merupakan karya Agus Mulyadi yang bercerita tentang perjalanan sang penulis dalam menemukan cinta sejati.

Dalam buku tersebut, para pembaca dapat mengetahui perjalanan romansanya yang tidak pernah mulus, dan mengalami perubahan saat bertemu dengan Kalis Mardiasih. Film Seni Memahami Kekasih pun akan bercerita tentang perjalanan cinta dua sejoli tersebut yang penuh drama dan komedi.


2. Film panjang ketiga sutradara Jeihan Angga

Seni Memahami Kekasih merupakan karya panjang ketiga dari sutradara Jeihan Angga. Sebelum menggarap film ini, dia telah menjadi pengarah Mekah I’m Coming dan Just Mom.

Keberadaan Jeihan di balik film ini menjanjikan cerita yang seru, mengingat sang sutradara adalah sineas yang pernah mendapatkan penghargaan Piala Maya 2021 untuk kategori Sutradara Pendatang Baru Terbaik dan Penulis Skenario Terbaik.

Jeihan ingin menyampaikan perjuangan sepasang kekasih dalam memaknai cinta melalui karakter-karakter yang sederhana dalam film Seni Memahami Kekasih.


3. Menjadi sarana Gen Z memahami cinta sejati 

Jeihan ingin mengajak para penonton – terutama Gen Z – menyelami perjuangan menemukan cinta sejati lewat kisah sederhana antara Agus dan Kalis, di tengah kondisi , generasi Z saat ini yang kerap berhadapan dengan makna cinta yang rumit.

Lewat film Seni Memahami Kekasih, penonton dapat melihat Agus dan Kalis memaknai cinta dan memperjuangkan perasaan mereka, sehingga membuat kisah kasih yang unik dan membumi dengan yang dialami oleh para pejuang cinta.


4. Pasangan penulis

Agus Mulyadi dan Kalis Mardiasih adalah pasangan penulis. Agus merupakan blogger, penulis buku, dan redaktur sebuah media yang berbasis di Yogyakarta. Sementara itu, Kalis merupakan penulis dan aktivis yang peduli terhadap isu perempuan dan sosial.

Kisah keduanya dituangkan dalam sebuah buku berjudul Sebuah Seni untuk Memahami Kekasih yang memiliki kesederhanaan cerita cinta orang biasa. Mereka kerap pacaran naik motor, kehujanan, dan berteduh sebelum lanjut motoran memakai jas hujan.


5. Pemeran berbakat

Bintang-bintang ternama Indonesia akan menjadi pemeran dalam film Seni Memahami Kekasih. Aktor Elang El Gibran akan memerankan karakter Agus Mulyadi. Sementara karakter Kalis akan diperankan oleh aktris Febby Rastanty.

Baca juga: Series Suka Duka Berduka Hadirkan Kisah Drama Komedi Keluarga Penuh Satire

Selain itu, ada juga Sisca Saras, Devina Aureel, Desy Genoveva, Yusril, dan Bendecdivity yang juga akan menjadi pemeran dalam Seni Memahami Kekasih.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Menilik Proses Kreatif Reda Gaudiamo, Djokolelono & 10 Kawan Kecil Meramu Buku Sayap-Sayap

BERIKUTNYA

6 Jersey Bola dengan Desain Keren Untuk Gaya Outfit Harian

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: