Para pemeran film Agak Laen (Sumber gambar: Siaran Pers)

Film Indonesia Nonhoror yang Cetak Box Office Nasional pada Semester I/2024

01 July 2024   |   08:06 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Semester pertama 2024 menjadi waktu yang fantastis bagi industri perfilman Indonesia. Selama 6 bulan pertama tahun ini, para sineas film di dalam negeri sukses menghasilkan karya-karya yang menarik masyarakat berbondong-bondong ke bioskop sehingga menjadikannya sebagai film box office nasional.

Tidak hanya itu, pada semester pertama tahun ini juga, film paling laris kedua sepanjang masa muncul. Dalam data filmindonesia.or.id, karya black comedy yang diperankan oleh para standup comedy, yakni Agak Laen berhasil meraih lebih dari 9 juta penonton.

Baca juga: Fakta Menarik Film Sekawan Limo, Rilis 4 Juli 2024

Pencapaian karya yang mendapatkan arahan dari sutradara Muhadkly Acho itu membuka 2024 dengan optimistis dengan raihan jumlah penonton tersebut. Selain itu, sepanjang semester pertama tahun ini juga film dengan genre horor masih mendominasi.

Di antara genre horor yang masih mendominasi, sejumlah sineas lokal juga membuat film dengan genre lain. Karya itu ternyata sukses memikat hati para pencinta film di Indonesia.

Karya-karya sinema nonhoror itu juga menjadi warna baru dalam industri film Indonesia yang sampai saat ini masih didominasi dengan genre menyeramkan itu. Berikut daftar 5 film buan horor paling laris di Indonesia dalam laman filmindonesia.or.id yang dilihat Hypeabis.id pada Minggu, 30 Juni 2024.


1. Agak Laen

Laman filmindonesia.or.id mencatat bahwa film Agak Laen berhasil meraih 9.125.188 penonton. Karya yang dibintangi oleh Bene Dion Rajagukguk, Indra Jegel, Boris Bokir, dan Oki Rengga itu menjadi film paling laris nomor dua di Indonesia sepanjang masa.

Karya ini bercerita tentang 4 orang sahabat yang memiliki masalah berbeda satu sama lain. Keduanya berusaha mengubah nasib dengan membuka usaha rumah hantu di pasar malam. Namun, usaha mereka memakan korban, sehingga ada hantu asli gentayangan.

Alih-alih takut, mereka malah memanfaatkan makhluk halus itu untuk membuat rumah hantu menjadi seram dan menarik minat banyak orang.


2. Ipar Adalah Maut

Ipar Adalah Maut menjadi film lain yang paling laris di Indonesia pada Januari-Juni 2024. Karya dari sutrdara Hanung Bramantyo itu berhasil meraih 3.051.789 penonton.

Film Ipar Adalah Maut bercerita tentang perselingkuhan yang terjadi antara seorang suami dengan adik sang istri yang tinggal bersama. Adapun, para pemerannya adalah Davina Karamoy, Deva Mahenra, dan Michelle Ziudith.


3. Ancika: Dia yang Bersamaku 1995

Film nonhoror lain yang memiliki banyak jumlah penonton di dalam negeri pada semester pertama tahun ini adalah Ancika: Dia yang Bersamaku 1995. Karya yang mendapatkan arahan dari sutradara Benni Setiawan itu meraih 1.318.272 penonton.

Karya ini bercerita tentang karakter bernama Dilan yang sangat terkenal sebagai mantan panglima geng motor. Tidak hanya itu, kisah cintanya dengan seorang wanita bernama Milea juga banyak diketahui oleh masyarakat di Bandung.

Meskipun begitu, pada suatu waktu, dia jatuh cinta dengan gadis bernama Ancika. Pertemuan keduanya tidak berjalan mulus lantaran sang wanita membenci geng motor. Dilan yang jatuh cinta dengan Ancika pun mencoba berbagai cara untuk merebut hati sang wanita pujaan.


4. The Architecture of Love

The Architecture of Love menjadi karya lain yang berhasil mencatatkan diri sebagai yang paling laris di kategori bukan horor. Film yang dibintangi oleh Putri Marino dan Jerome Kurnia itu berhasil meraih 1.003.999 penonton.

Baca juga: Film Heartbreak Motel Tayang 1 Agustus 2024, Cinta Segitiga di Balik Dunia Glamor Selebritas

Karya ini bercerita tentang karakter bernama Raia, yakni penulis ternama yang kemampuan menulisnya hilang. Dia memutuskan terbang ke New York, Amerika Serikat untuk mencari inspirasi. Di kota ini, sang penulis bertemu dengan arsitek dari Jakarta yang misterius.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Inspirasi Desain Interior ala Jungalow, Hadirkan Hutan Tropis dalam Rumah

BERIKUTNYA

Rekomendasi Drakor Kehidupan Mahasiswa, Nevertheless sampai My ID Gangnam Beauty

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: