Big Ocean, grup idola pertama yang seluruh membernya memiliki gangguan pendengaran. (Sumber: X/Big_O_cean)

Big Ocean, Grup Idol K-Pop dengan Member Tunarungu Pertama

25 June 2024   |   16:38 WIB
Image
Alya Hafilah Salsabila Mahasiswi Universitas Padjadjaran

Parastar Entertainment sukses membuat gebrakan baru di industri K-Pop, dengan mendebutkan tiga orang tuna rungu sebagai idol. Namanya adalah Big Ocean, yang terdiri dari Chanyeon, Hyunjin, dan Jiseok. Mereka debut pada 20 April, yang diperingati sebagai hari penyandang disabilitas di Korea Selatan. 

Dilansir dari Allkpop dalam wawancaranya bersama Big Ocean, proses trainee yang dijalani oleh ketiga member juga cukup unik. Para staf yang melatih member harus dapat menggunakan bahasa isyarat. Meskipun begitu, ketiga member tidak terlalu fasih menggunakan bahasa isyarat sebelum debut. 

Ketika mereka berlatih dance, para staf menggunakan bahasa isyarat melalui tangan untuk menjaga ketukan dan tempo mereka. Namun seiring berjalannya waktu, agensi memutuskan untuk menggunakan layar berkedip untuk tetap menjaga tempo dance. 

Baca juga: Profil Viankha Jesslyn Idol K-Pop Asal Indonesia yang jadi Anggota Baru Girlband Beauty Box

Selain layar yang berkedip, para member juga mengandalkan getaran. Oleh karena itu, agensi mereka memiliki cara yang cerdas untuk menciptakan getaran tersebut. Parastar Entertainment menggunakan sistem metronom yang disambungkan melalui smartwatch member. Alat tersebut harus digunakan selama latihan untuk memberikan sinyal getaran.

Namun, para member tetap merasakan beberapa kesulitan karena mereka memiliki tingkat gangguan pendengaran yang berbeda. Untuk mengatasi hal tersebut, mereka menggunakan tuner digital untuk menjaga nada dengan baik dan menerapkan AI untuk membantu audio agar dapat menyatu.

Uniknya, sebelum debut bersama Big Ocean, para member sudah memiliki pekerjaan tetap. Namun, mereka lebih memilih untuk menggapai impian sejak dulu. Hal ini sejalan dengan pemilihan nama grup, Big Ocean, yang berarti potensi yang seluas samudra. Seperti lautan yang tersebar di seluruh benua, Big Ocean memiliki keinginan untuk menyebarkan pengaruh yang positif ke seluruh dunia. 
 

Debut dengan lagu “Glow” yang merupakan remake dari lagu “Hope” milik H.O.T, Big Ocean ingin menunjukkan pada khalayak bahwa mereka dapat menyinari orang-orang dengan energi positif. 

Kini, Big Ocean telah memiliki nama fandom yaitu Pado. Seperti grup idola pada umumnya, setiap member memiliki posisinya masing-masing. Chanyeon merupakan member tertua, kelahiran 1998, di posisi rapper utama. Hyunjin, kelahiran 1999, sebagai vokalis utama. Sedangkan, member termuda, Jiseok kelahiran 2003, menempati posisi sebagai dancer utama.

Selain memiliki konsep grup yang unik, Big Ocean sempat beberapa kali muncul dalam sosial media idola lainnya. Terkadang mereka juga melakukan TikTok challenge bersama beberapa idol. Bahkan, para member juga memiliki hubungan yang baik dengan boy group bentukan SM Entertainment, RIIZE. 

Baru-baru ini dalam sosial media resmi World Health Organization (WHO), mereka mengumumkan kerjasama dengan Big Ocean untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang gangguan pendengaran. WHO merilis video singkat dengan 5 pertanyaan tentang gangguan pendengaran yang akan dijawab oleh Big Ocean. 

Baca juga: 10 Film & Serial yang Dibintangi Idol K-Pop, Ada V BTS sampai Jennie BLACKPINK

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

6 Fakta Menarik Film Si Juki: Harta Pulau Monyet yang Rilis 27 Juni 2024

BERIKUTNYA

Bias Warna Natur & Kultur Bertaut dalam Ragam Karya Seni di Pameran Redefine

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: