Mengusung tajuk CARE, pameran ini akan mengajak kalian menyelami puluhan karya Patricia yang khas dan imajinatif. (Sumber gambar: Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Debut di Indonesia, Cek 5 Karya Seni Unik Patricia Piccinini di Pameran Care Museum MACAN

21 May 2024   |   22:39 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Penikmat seni di Tanah Air ada kabar gembira nih buat kalian. Sebab, puluhan karya dari perupa Australia, Patricia Piccinini akhirnya dipamerkan di Museum MACAN, Jakarta. Ekshibisi tunggal perdana di Indonesia itu akan dibuka untuk publik pada 23 Mei hingga 6 Oktober 2024.

Mengusung tajuk CARE, pameran ini akan mengajak kalian menyelami puluhan karya Patricia Piccinini yang khas dan imajinatif. Dia memamerkan puluhan patung berukuran asli, tiga instalasi video berukuran besar, serta Celestial Field (2021), sebuah instalasi spektakuler yang terdiri dari ribuan bunga. 

Dikenal dengan karya patung makhluk khayali alami dan mekanis bergaya hiperealistis, Piccinini kerap mengeksplorasi bentuk-bentuk baru mengenai tubuh, seksualitas, dan rasa welas asih. Karya seninya juga merefleksikan batas-batas yang semakin samar antara yang artifisial dan yang alami, yang lampau dan masa depan. 

Baca juga: Seniman Ryan LH Gelar Pameran Bertajuk Reflectry_: So Far So Good
 

Selama memasuki ruang pamer, publik akan diajak untuk mempertanyakan kembali pemahaman kita mengenai hubungan dengan dunia sekitar. Terutama hubungan antara manusia dan makhluk lain untuk dapat hidup berdampingan, bukan hanya di ruang yang sama, tetapi juga dalam bentuk tubuh yang sama.

Saat temu media bersama wartawan, Patricia Piccinini menyebut pameran CARE memang dihelat sebagai kesempatan untuk terhubung dengan pengunjung pameran. Yaitu melalui isu-isu yang memengaruhi semua orang, mulai dari lingkungan hingga kehidupan urban era kiwari. 

"Lewat pameran ini, saya rasa, akan sangat menarik melihat bagaimana intensitas dari kota Jakarta bertaut dengan intensitas dari karya-karya yang saya tampilkan dalam ekshibisi ini," katanya.

Lantas, seperti apa citraan visual yang dihadirkan Patricia dalam pameran ini? Dihimpun Hypeabis.id selama media preview, berikut lima di antaranya yang dapat menjadi alasan untuk kalian segera berkunjung ke pameran ini.
 

1. The Bond (2016)

Karya Patricia Picininini berjudul The Bond  (sumber gambar Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Karya Patricia Piccinini berjudul The Bond (Sumber gambar: Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Dibuat pada 2016, The Bond (Ikatan) merupakan salah satu karya Piccinini yang mencuri perhatian pengunjung. Menggunakan media silikon, serat kaca, rambut manusia, dan pakaian, karya berukuran 162x56x50 cm ini mengimak sosok ibu memangku anak transgenik dengan ciri wajah yang tidak biasa.

Tak hanya itu, saat didekati punggung si bayi juga menyerupai sol sepatu lari yang biasa digunakan para atlet. Impresi yang muncul seolah ingin memunculkan citra makhluk yang mampu berkamuflase secara mandiri terhadap suatu lingkungan laiknya organisme yang selaras dengan alam. 
 

2. Cleaner (2019)

Cleaner (Pembersih) merupakan bagian dari serangkaian karya yang menampilkan makhluk rekayasa genetik sebagai respons terhadap krisis ekologi. Ya, Piccinini menggunakan objek penyu yang beberapa waktu terakhir populasinya terus berkurang di perairan dunia, baik imbas perburuan atau musnah akibat iklim.

Menggunakan material serat kaca, cat otomotif, silikon, dan rambut manusia, karya berdimensi 30x70x90 cm ini tampil cukup surealis. Sebab, alih-alih menggunakan cangkang seperti pada umumnya, sang seniman justru menggantinya dengan cangkang buatan yang dilengkapi corong penyedot debu, untuk menyedot plastik yang mengapung di lautan.

3. The Observer (2010)

Karya Patrician Picinini berjudul The Observer  (sumber gambar Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Karya Patricia Piccinini berjudul The Observer (Sumber gambar: Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

The Observer (Pengamat) merupakan karya yang menjadi pembuka ekshibisi saat pengunjung memasuki ruang pamer. Menggunakan media silikon, serat kaca, baja, rambut manusia, pakaian, dan kursi, karya berdimensi 220x140x48 cm ini menggambarkan objek anak-anak yang tampak polos.

Sang bocah ditampilkan tengah mengintip seseorang di balik tumpukan kursi dengan raut penuh rasa ingin tahu. Ada tegangan yang ganjil dari karya ini. Bocah berkaos garis-garis itu seolah sedang terjebak, atau bersembunyi mengamati orang-orang di sekitarnya dengan penuh antusias. 
 

4. No Fear of Depths (2019) 

No Fear of Depths (Tak Gentar akan Kedalaman) cukup berbeda dibanding karya-karya sebelumnya. Sebab, selain memacak karya patung hiper realistik, sang seniman juga menggunakan dukungan video untuk memberi narasi yang lebih konkrit pada karya berdimensi 150x150x110 cm itu.

Masih menggunakan material yang sama, kali ini Piccinini menggambarkan sosok makhluk hibrida manusia/lumba-lumba punggung bungkuk Australia yang sedang memangku sosok putrinya, Roxy. Adegan yang cukup hangat itu seolah menekankan pentingnya hubungan yang penuh kasih antara ibu-anak, atau dengan liyan. 
 

5. Kindred (2018)

Karya Patricia Picininini berjudul The Bond  (sumber gambar Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Karya Patricia Piccinini berjudul Kindred (Sumber gambar: Hypeabis.id/Himawan L Nugraha)

Kindred (Kekerabatan) merupakan salah satu karya Patricia Piccinini yang ingin kembali mendedah stereotip kuno bahwa manusia secara fundamental berbeda dari hewan. Konstruksi inilah yang kelak memunculkan istilah antroposentrisme, di mana manusia dipahami sebagai spesies paling pusat dan penting daripada spesies lain di alam semesta.

Secara umum, karya ini menampilkan sosok orangutan yang 97 persen DNA-nya hampir mirip dengan manusia. Tak hanya itu, dengan penuh satir, Patricia juga menghadirkan dua sosok anak kecil yang tengah digendong oleh fauna endemik Pulau Kalimantan yang kini semakin tersingkirkan, karena habitatnya terus dijarah manusia.

Baca juga: Menerka Gagasan Identitas Diri dalam Pameran Ziggurat Agus Suwage

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Mengenal Kebotakan Dini pada Wanita, Gejala hingga Penyebabnya

BERIKUTNYA

Cek Harga & Spesifikasi GT 20 Pro, HP Gaming Ramah Kantong dari Infinix

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: