Girl group aespa (Sumber foto: X/@aespa_official)

Aespa Siap Comeback dan Rilis Full Album Armageddon Mei 2024

23 April 2024   |   12:02 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Girl group aespa siap mengguncang industri musik K-Pop dengan penampilan comeback terbarunya yang dijadwalkan pada 27 Mei 2024. Grup musik besutan SM Entertainment tersebut akan meluncurkan album penuh perdananya yang bertajuk Armageddon.

Armageddon merupakan album penuh aespa yang pertama, setelah sebelumnya Karina dan kawan-kawan hanya merilis single serta album mini sejak debutnya pada 2020. Dalam album barunya ini, terdapat dua title track atau lagu utamanya yakni  "Supernova" dan "Armageddon" yang akan dirilis secara berurutan.

Baca juga: Bang Yedam Kolaborasi dengan Winter Aespa Rilis Video Musik Officially Cool

Lagu "Supernova" akan dirilis terlebih dahulu pada 13 Mei 2024, disusul dengan "Armageddon" yang akan diluncurkan bersamaan dengan albumnya pada 27 Mei 2024 nanti. Secara keseluruhan album penuh pertama aespa akan berisi 10 lagu yang mencakup beragam genre musik.

Mulai dari musik hiphop yang keren sampai lagu-lagu dance yang ceria dan energik, dibalut dengan ritme musik pop yang modern. Tak ketinggalan ada juga genre balada yang bakal menonjolkan kualitas vokal para anggota di album terbarunya. Selain itu, Armageddon juga akan menyuguhkan konsep dunia metaverse aespa yang telah menjadi identitas mereka sejak debutnya empat tahun lalu.

Bagi para penggemar yang penasaran dan tak sabar menantikan comeback aespa, SM Entertainment telah membagikan sebuah teaser video yang mengungkapkan judul album dan tanggal comeback aespa di seluruh akun media sosial grup mereka.

Mengusung konsep yang lebih gelap diiringi alunan musik misterius, video berdurasi singkat tersebut menampilkan hamparan padang rumput hijau dan pegunungan yang luas. Pada daratannya terdapat aliran air sungai yang membentuk sebuah logo.

 

Adapun, Armageddon akan menjadi comeback terbaru aespa setelah merilis mini album Drama pada November 2023. Mini album itu mencakup beberapa lagu, beberapa di antaranya seperti "Drama", "Trick or Trick", "Don't Blink", "Hot Air Balloon", "YOLO", hingga "You".

Setelah melangsungkan comeback Armageddon, grup yang beranggotakan Karina, Winter, Ningning, dan Giselle tersebut akan melangsungkan tur dunia kedua mereka yang bertajuk Synk: Parallel Line. Tur konser akan dibuka di Seoul pada 29 dan 30 Juni 2024, kemudian berlanjut ke tiga kota di Jepang, yakni Fukuoka, Nagoya, dan Saitama.

Aespa akan menggelar konser di Singapura pada 20 Juli 2024. Selanjutnya mereka akan kembali ke Jepang untuk konser di Osaka, dan bertolak ke Hong Kong dan Taipei. Jakarta juga menjadi salah satu kota yang akan dikunjungi aespa dalam rangkaian tur dunianya, yakni pada 24 Agustus 2024.

Setelah dari Jakarta, konser akan berlanjut di Melbourne, Macau, dan Bangkok sampai September 2024. Kedepannya SM Entertainment kemungkinan besar masih akan menambah beberapa kota lainnya yang masuk dalam rangkaian tur dunia aespa, seperti di kawasan Eropa hingga Amerika.

Baca juga: Giselle Aespa Jadi Brand Ambassador LOEWE, Intip Gaya Kecenya di Paris Fashion Week 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Fakta Menarik The Fall Guy, Aksi Para Stuntman Lakoni Adegan Ekstrem Mengancam Nyawa

BERIKUTNYA

Ada Aturan Baru di Ajang Piala Oscar 2025, Apa Saja?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: