Cuplikan film Dunkirk (Sumber Gambar : Imdb)

5 Film Yang Menggambarkan Tragedi dan Kengerian Perang Dunia

22 April 2024   |   18:07 WIB
Image
Enrich Samuel Mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta

Belakangan ini, jagat media sosial dipenuhi dengan informasi pecahnya perang antarnegara yang berpotensi untuk menciptakan perang dunia ketiga. Beberapa negara yang berkonflik belum lama ini adalah Russia dengan Ukraina, serta Iran dengan Israel yang turut membentuk polarisasi kekuatan negara sekutunya.

Banyak faktor yang menimbulkan pertikaian antarnegara ini, salah satunya adalah terkait wilayah teritorial dan isu kemerdekaan suatu negara yang selama ini masih terjajah.

Di tengah meningkatnya suhu geopolitik global ini, ada banyak kekhawatiran bagaimana kondisi dunia bila konflik antarnegara terus berlanjut dan menimbulkan Perang Dunia Ketiga? 

Baca juga: Jebakan Pembunuh Berantai di Acara Konser Musik dalam Trailer Film Trap

Kondisi tentang tragedi dan kengerian situasi perang itu pun banyak digambarkan dalam beberapa film yang menceritakan perang dunia skala besar. Berikut rekomendasi film tentang gambaran situasi bila terjadi Perang Dunia Ketiga yang dirangkum dari berbagai sumber.


1. Hacksaw Ridge


Film biografi drama perang yang menceritakan tentang Desmond Doss yaitu Tentara Medis pasukan Amerika Serikat ini rilis pada 2016. Dibintangi oleh Andrew Garfield, Vince Vaughn, Sam Worthington serta banyak bintang ternama lainnya, film ini berhasil menyabet penghargaan Academy Awards pada 2017.

Hacksaw Ridge bercerita tentang Pertempuran Okinawa antara Amerika Serikat dan Jepang yang berlangsung 82 hari. Dalam pertempuran tersebut, Genhype dapat menyaksikan bagaimana situasi parah akibat perang yang berlangsung lama, unsur traumatis para veteran perang juga ditunjukan dalam film ini.

Desmond Doss yang menjadi inti cerita diperlihatkan sebagai seorang tentara medis yang cekatan juga unik, di mana dirinya tidak ingin membunuh musuhnya, melainkan mengobati semua korban perang tanpa pandang bulu.

Berdurasi 139 menit, film ini disutradarai oleh Mel Gibson dan juga diproduseri oleh Terry Benedict, Paul Currie, Bruce Davey, William D. Johnson, Bill Mechanic, Brian Oliver dan David Permut. Film ini cocok untuk kamu tonton sebagai referensi apabila ingin melihat situasi perang yang sesungguhnya, Hacksaw Ridge juga berhasil meraup penghasilan hingga US$180 juta.


2. 1917


Bercerita tentang perang parit yang terjadi antara Jerman dan Sekutu pada 1917, film ini mengambil latar kejadian di tanah Britania Raya. Dibintangi oleh George MacKay, Dean-Charles Chapman, Mark Strong, Andrew Scott, Richard Madden, Colin Firth, Benedict Cumberbatch dan Claire Duburcq. 1917 juga mendapatkan banyak kritik bagus hingga berhasil menerima 3 penghargaan pada Piala Oscar.

Memperlihatkan kehidupan perang yang dialami oleh dua tentara muda yaitu Kopral William Schofield dan Tom Blake yang harus membawa pesan kepada kolonel Mackenzie dari Batalion Resimen Kedua Devonshire untuk membatalkan serangan yang dapat membahayakan nyawa 1.600 prajurit.

Film ini rilis pada 2019 dan masuk ke dalam salah satu film box office dengan pendapatan tertinggi mencapai US$321 juta, dan memiliki rating yang tinggi pada Rotten Tomatoes.


3. Pearl Harbour


Merupakan film tentang penyerangan Jepang ke pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat di Pearl Harbour pada 1941. Film ini diproduksi oleh Michael Bay dan Jerry Bruckheimer, serta dibintangi oleh nama-nama terkenal seperti Ben Affleck, Alec Baldwin, Josh Hartnett, Cuba Gooding dan masih banyak nama lainnya.

Pearl Harbour sendiri bercerita tentang dua orang lelaki Rafe MC Cawley dan Danny Walker yang bersahabat dan menjadi seorang prajurit penerbang pesawat tempur. Singkat cerita pada masa perang dunia kedua antara Jepang dan Amerika Serikat, mereka berdua berhasil menyelamatkan pangkalan dari kerusakan total akibat serangan Jepang.

Setelah penyerangan tersebut, mereka berdua terpilih untuk melakukan serangan balasan yang disebut Doolitle Raid (Penggempuran Doolitle). Namun nahas, penyerangan ini tidak berjalan secara baik, sebab pasukan Amerika berhasil dipukul mundur oleh Jepang. Akibat dari penyerangan tersebut, Danny pun gugur.

Film Pearl Harbour berhasil menyabet banyak sekali penghargaan dengan total 41 Penghargaan dan 51 nominasi. Tidak hanya itu, Pearl Harbour juga masuk kedalam film terlaris sepanjang 2001 dengan pendapatan mencapai angka US$450 juta.


4. Midway


Mengambil alur cerita yang beririsan dengan kejadian penyerangan Pearl Harbour, Midway melebarkan sayap ceritanya kepada pertempuran laut dengan nama yang sama yaitu Pertempuran Midway. Film yang rilis pada 2019 ini memperlihatkan banyak epic battle serta teknologi CGI yang baik sesuai masanya. Meskipun memiliki rating yang kurang baik dibanding film pendahulunya, Midway tetap memiliki kelebihan dari segi keakuratan sejarahnya.

Film ini dapat menjadi referensi menarik untuk kalian yang ingin melihat bagaimana efek-efek perang terhadap masyarakat sipil. Dalam film ini juga diperlihatkan adegan-adegan penyanderaan oleh tentara Jepang. Dengan banyaknya pemain bintang serta lokasi yang berpindah-pindah, film ini menjadi salah satu sinema independen dengan biaya produksi termahal yaitu US$100 juta.


5. Letters From Iwo Jima


Film perang yang disutradarai oleh Clint Eastwodd dan ditulis oleh Iris Yamashita menceritakan perang yang terjadi dari sudut pandang tentara Jepang pada 1944. Letters From Iwo Jima dirilis secara perdana di Nippon Budokan Tokyo pada 2006.

Film ini dibuka dengan adegan sekelompok peneliti arkeologi yang melakukan penelitian di terowongan Iwo Jima dan akhirnya menemukan sesuatu di terowongan tersebut. Adegan pun berganti ke tahun 1944 yang memperlihatkan tentara Jepang, yaitu Perwira Saigo beserta pasukannya sedang menggali parit pantai di pulau tersebut.

FIlm ini memperlihatkan perang yang terjadi di Iwo JIma beserta dengan segala dinamika tentara Jepang yang juga diisi dengan muatan pengkhianatan salah satu perwira tentara Jepang. Akhir dari film ini adalah penemuan surat-surat dari para tentara oleh arkeolog pada 2005. Letters From Iwo Jima mendapatkan beberapa penghargaan dan yang paling terkenal adalah Piala Oscar.


6. Dunkirk


Film besar karya dari Christopher Nolan yang dirilis pada 2017 merupakan karya film perang perdana dari sang pengarah kawakan ini. Dunkirk dibintangi oleh nama-nama besar dan juga langganan dipakai oleh Nolan seperti,  Fionn Whitehead, Tom Glynn-Carney, Jack Lowden, Harry Styles, Aneurin Barnard, James D'Arcy, Barry Keoghan, Kenneth Branagh, Cillian Murphy, Mark Rylance dan Tom Hardy.

Menceritakan tentang penyelamatan pasukan sekutu dan Prancis dari Kota Dunkirk, film ini mengambil banyak sudut pandang, baik dari warga sipil sampai dengan para tentara sekutu. Dunkirk mengambil fokus pada kisah perang dunia kedua yang terjadi antara Jerman dan Prancis.

Pada perang tersebut, Prancis mengalami kekalahan setelah berhasil dipukul mundur oleh Jerman, Sekutu pun mengirimkan bantuan, namun nahas justru malah terkepung oleh pasukan Jerman.

Baca juga: Siap Tayang 25 Juni, Intip Cerita Seru Film Dokumenter I AM: CELINE DION

Dunkirk mendapatkan banyak kritikan positif serta menjadi salah satu film box office terbaik pada 2017. Christoper Nolan berhasil mebawa Dunkirk meraih pendapatan hingga US$527 juta. Film ini dapat kalian tonton sebagai gambaran betapa sadis dan traumatisnya masa peperangan.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Resep Kue Tradisional Jajanan Pasar khas Indonesia, dari Klepon sampai Pukis

BERIKUTNYA

Kemenparekraf: BNI Java Jazz Festival 2024 Dorong Angka Kunjungan Wisman & Wisnus

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: