Karya milik Gudang Gambar Gallery yang dipameran di Art Jakarta Gardens 2023 di Jakarta, Selasa (7/2). (Sumber gambar: JIBI/Bisnis/Suselo Jati)

Daftar Galeri dan Seniman yang Bakal Meramaikan Art Jakarta Gardens 2024

22 April 2024   |   09:50 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Perhelatan Art Jakarta Gardens akan segera tiba. Dikenal sebagai perayaan seni kontemporer yang unik di tengah hijaunya Hutan Kota by Plataran, Jakarta, Art Jakarta Gardens tahun ini bakal kembali menghadirkan ragam seni yang menawarkan pengalaman artistik menarik.

Digagas pertama kali saat masa pandemi, tepatnya pada 2022, Art Jakarta Gardens kini telah bersemi menjadi ajang seni tahunan yang selalu ditunggu. Antusiasme besar selalu mewarnai gelaran bursa seni besar Indonesia ini. 

Baca juga: Art Jakarta Gardens 2024 Siap Digelar, Begini Cara Beli Tiketnya

Tahun ini, Art Jakarta Gardens juga menjanjikan presentasi seni yang lebih apik seiring dengan meluasnya perhatian dan sorotan publik. Tentunya, ini akan memberikan pengalaman berbeda dari bursa seni yang mencoba menyelaraskan seni dan alam ini.

Memasuki edisi keempat, Art Jakarta Gardens 2024 dikemas kian menarik. Tahun ini, acara ini akan menghadirkan 23 galeri terkemuka. Partisipasi tahun ini tercatat lebih banyak dibanding tahun lalu yang hanya diikuti 22 galeri seni saja.

Pekan seni ini juga akan memboyong 30 karya patung dari berbagai seniman masyhur dalam konsep sculpture garden. Dalam pameran nanti, patung-patung tersebut sebagian akan diletakkan di taman luar ruang, sehingga menciptakan pengalaman menikmati seni di taman terbuka yang menarik.

Karya-karya tersebut akan tersebar dan mengisi beberapa titik area di dalam Hutan Kota by Plataran. Sebagian besar patung tersebut adalah karya-karya dari seniman muda.
 

Karya milik Tisna Sanjaya berjudul Aura Kesenian Aura Kapital yang dipameran di Art Jakarta Gardens 2023 di Jakarta, Selasa (7/2). (Sumber foto: Hypeabis.id/Suselo Jati)

Karya milik Tisna Sanjaya berjudul Aura Kesenian Aura Kapital yang dipameran di Art Jakarta Gardens 2023 di Jakarta, Selasa (7/2). (Sumber foto: Hypeabis.id/Suselo Jati)


Artistic Director Art Jakarta Gardens, Enin Supriyanto mengatakan gelaran tahun ini akan menyuguhkan pengalaman melihat seni yang berbeda. Tahun ini, Art Jakarta Gardens hadir dengan lebih banyak galeri dan menambah acara pendamping lain yang tak kalah menarik.

Selain bisa melihat ekspresi artistik para seniman, pengunjung juga nantinya bisa menikmati ragam acara seperti musik dan seni performans. Bursa seni ini pun makin menegaskan diri jadi galeri ruang terbuka yang dinamis.

Art Jakarta Gardens makin jelas karakternya sebagai acara apresiasi seni rupa yang khas. Yaitu memperkaya ragam acara seni dan hiburan bagi warga Kota Jakarta,” katanya dalam keterangan tertulis.

Sementara itu, Tom Tandio, Fair Director Art Jakarta Gardens berharap gelaran ini bisa membuat generasi muda lebih tertarik pada seni. Mereka bisa mencoba mengenal seni di lingkungan yang tidak terlalu formal. Bahkan bisa jadi mulai belajar mengoleksi karya seni dari gelaran ini.

Selama 23-28 April 2024, Art Jakarta Gardens akan menampilkan beberapa program yang memamerkan patung dari seniman ternama berbagai generasi. Ajang ini juga akan menampilkan karya kolaborasi antara seniman dengan mitra dalam program Special Presentation.

Selain itu, performance art dari seniman multidisipliner Monica Hapsari dan kawan-kawan juga akan menjadi warna menarik gelaran ini. Selanjutnya, ada sajian musik berjudul RURUradio Lounge yang dikurasi dan dikelola oleh RURUradio.

Musisi yang akan tampil dalam ajang tersebut antara lain White Shoes and the Couples Company, Prontaxan, Keroncong Musyawarah, Rani Jambak, Lair, Lorjhu’, dan Oomleoberkaraoke. 

Baca juga: Art Jakarta Gardens Siap Digelar Kembali 23-28 April 2024, Cek Rangkaian Acaranya!

Sembari menunggu gelaran Art Jakarta 2024 resmi dibuka, yuk simak daftar galeri akan memamerkan karyanya di edisi tahun ini.


Daftar Galeri Art Jakarta Gardens 2024

A+ Works of Art
Kuala Lumpur

Art Agenda
Jakarta / Singapore

ArtSerpong Gallery
Jakarta

ArtSociates
Bandung

Artsphere Gallery
Jakarta

CAN'S Gallery
Jakarta

CGartspace
Jakarta

D Gallerie
Jakarta

Facade
Jakarta

Gudang Gambar
Jakarta

Gajah Gallery
Singapore / Jakarta / Yogyakarta

Galeri Zen1
Jakarta / Bali

ISA Art Gallery
Jakarta

Jagad Gallery
Jakarta / Bali

Kendys Sankhara
Jakarta

Linda Gallery
Jakarta / Singapore / Beijing

Museum of Toys
Jakarta

Nadi Gallery
Jakarta

Rachel Gallery
Jakarta

ROH Projects Projects
Jakarta

RUCI Art Space
Jakarta

Semarang Gallery
Semarang

Srisasanti Gallery
Yogyakarta
 

Program Sculpture Garden

Adi Gunawan
Kendys Sankhara

Anggar Prasetyo
ArtSerpong Gallery

Arief Witjaksana
Galeri Zen1

Arkiv Vilmansa
Museum of Toys

Bandu Darmawan
ISA Art Gallery

Dian Hardiansyah
Rachel Gallery

Gabriel Aries
ArtSociates

Gregorius Sidharta Soegijo
Art Agenda

Han Sai Por
Gajah Gallery

Hedi Hariyanto
Semarang Gallery

Hendra Blangkon Priyadhani
RUCI Art Space

Joko Avianto
Nadi Gallery

King Saladeen
Museum of Toys

Kurt D. Peterson & Ella Wijt
A+ Works of Art

Lara Marino
Museum of Toys

Maruto Ardi
ROH Projects Projects

Nue Prastowo
Gudang Gambar

Nyoman Nuarta
Jagad Gallery

Ostheo Andre
ArtSerpong Gallery

Pintor Sirait
CGartspace

Ren Zhe
Linda Gallery

Septian Hariyoga
Rachel Gallery

Sumbul Pranov
CGartspace

Teguh Ostenrik
Artsphere Gallery

Wahyadi Liem
Facade

Wimo Ambala Bayang
Srisasanti Gallery x Kohesi Initiatives

Win Dwi Laksono
CAN’S Gallery

Wina Luthfiyya Ipnayati
D Gallerie 


Special Presentations

  1. Patung Tiup Karya Erwin Windu Pranata x Bibit
  2. Koin Emas Eksklusif Karya Naufal Absharx Treasury
  3. Seniman Fotografi Davy Linggar x Xiaomi 
  4. Instalasi Bunyi Spasial Karya Tomy Hersatax iForte
  5. Karya Instalasi this/PLAY Studio x Roca

Baca juga: 5 Karya Dalam Program Special Presentations di Art Jakarta Gardens 2024

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Sejarah Hari Demam Berdarah Nasional & Jumlah Kasusnya Saat Ini

BERIKUTNYA

Android 15 Bakal Ada Fitur Canggih yang Bisa Deteksi Umur Storage HP

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: