Ilustrasi berjualan online untuk kebutuhan Ramadan. (Sumber gambar : Freepik/Studioredcup)

Mau Bisnis Cuan saat Ramadan? Kenali 5 Pola Belanja dan Strateginya Yuk!

21 February 2024   |   16:15 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

4. Jangkau Para Ibu Tech-Savvy

Danang menuturkan, peran perempuan dalam keluarga sebagai Ibu dan istri, sangat krusial dalam mengambil keputusan belanja, termasuk saat Ramadan. Menurut data internal Sirclo, sekitar 40,1 persen ibu mencari informasi terkait produk melalui micro-influencers. Sementara dari segi perilaku belanja, 1 dari 3 Ibu berbelanja melalui online. Hal ini menunjukkan pentingnya peran mereka dalam membentuk keputusan belanja.

Sirclo menemukan bahwa kategori utama belanja online yang diminati para ibu sejalan dengan tren Ramadan 2023 yakni kebutuhan harian seperti food & beverages, bauty & personal care, dan healthcare. Pola perilaku ini membuka peluang besar bagi bisnis untuk memperluas pangsa pasar, seperti berkolaborasi dengan micro-influencers, khususnya momfluencers, untuk menjangkau para ibu milenial yang sudah terhubung secara digital.


5. Manfaatkan Omnichannel

Saat mengembangkan dan mengaplikasikan strategi untuk Ramadan, Danang menyarankan pelaku bisnis dapat mengadopsi strategi omnichannel guna memastikan pengalaman belanja yang seamless dalam setiap kanal penjualan online. Strategi ini memungkinkan pelaku bisnis meningkatkan kenyamanan konsumen saat berinteraksi dalam setiap sales touchpoint melalui integrasi dari setiap kanal penjualan, tanpa batasan apapun.

"Pendekatan cara berjualan yang mengedepankan seamlessness, analisa data, dan penyesuaian strategi sesuai tren belanja pada setiap kanal penjualan online, mampu tingkatkan penjualan dan loyalitas konsumen terhadap sebuah merek,” tambah Danang.

Editor: Fajar Sidik
1
2


SEBELUMNYA

J-Hope BTS Siap Rilis Album Solo Kedua & Dokumenter Hope On The Street

BERIKUTNYA

Sinopsis Dream Scenario: Nicolas Cage Berkelana ke Mimpi-Mimpi Orang

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: