Jumlah wisatawan Indonesia ke Vietnam alami peningkatan signifikan (Sumber gambar: Siaran pers/tiket.com)

6 Destinasi Wisata Seru di Vietnam: Saigon Skydeck hingga Golden Bridge Cau Van

21 February 2024   |   12:16 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

4. Hanoi

Hanoi adalah destinasi wisata lain yang juga tidak boleh dilewatkan oleh para wisatawan ketika berkunjung ke Vietnam. Ibu kota negara Negeri Naga Biru itu memiliki beragam tempat wisata yang wajib masuk dalam daftar.

Salah satu di antaranya adalah Mausoleum Ho Chi Minh, yakni monumen makam yang dibangun oleh pemerintah untuk menyimpan jenazah presiden pertama Vietnam Utara bernama Ho Chi Minh. Tempat ini kerap didatangi oleh para wisatawan dari berbagai negara.


5. Da Nang

Da Nang menjadi tujuan wisata yang juga wajib masuk dalam daftar ketika liburan ke Vietnam. Di daerah ini, berbagai tempat wisata tersedia dan dapat memanjakan para wisatawan dari berbagai negara.

Contoh tempat wisata di Da Nang adalah Golden Bridge Cau Van yang dapat dikunjungi oleh para traveller. Golden Bridge Cau Van merupakan jembatan berwarna emas yang dapat menjadi tempat bagi siapa saja untuk menikmati pemandangan alam yang indah.

Tidak hanya itu, jembatan ini juga menjadi unik karena patung tangan yang ada di bawahnya, sehingga membuatnya seolah-olah jembatan tersebut ditopang oleh tangan tersebut.


6. Hoi An

Kota lain yang dapat menjadi destinasi wisata di Vietnam adalah Hoi An. Kota yang terletak di Provinsi Quang Nam ini merupakan salah satu favorit para wisatawan dari berbagai negara karena keantikan yang ditawarkannya.

Di tempat ini, kalian dapat menemukan arsitektur bangunan lama yang begitu menawan dan menarik untuk dinikmati, serta membawa pengalaman perjalanan ke masa lampau.

Editor: Fajar Sidik
1
2


SEBELUMNYA

12 Drakor yang Bakal Tayang di Disney+ Hotstar Sepanjang 2024

BERIKUTNYA

4 Langkah Skin Prep, Kunci Makeup Flawless dan Tahan Lama

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: