Game Buatan Studio Indonesia Matchmaker (Sumber gambar: Meloncat.games)

Game Dating Simulation Matchmaker Dirilis Pas Hari Valentine 2024

14 February 2024   |   17:24 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Bagi yang menyukai permainan dating simulation, gim berjudul Matchmaker tentu tak boleh dilewatkan begitu saja. Gim yang dikembangkan oleh studio Indonesia MelonCat dan Niji Games bekerja sama dengan Soft Source tersebut kini telah resmi dirilis pada 14 Februari 2024.

Bertepatan dengan Hari Valentine, gim Matchmaker akan membuat para pemainnya merasakan sensasi menjadi mak comblang. Dengan konsep game jam, pemain akan mencoba mencocokkan beberapa orang agar mereka bisa berjodoh. 

Baca juga: Game Granblue Fantasy: Relink Terjual 1 Juta Kopi

Selayaknya mak comblang, pemain akan mendapatkan ‘kemenangan’ setiap kali berhasil membantu orang-orang berhasil mencari pasangan hidupnya. Tentu, pemain mesti jeli melihat keinginan tiap klien yang mendaftar di perusahannya dan mencarikan pasangan yang ideal buatnya.
 

Game Buatan Studio Indonesia Matchmaker (Sumber gambar: Meloncat.games)

Game Buatan Studio Indonesia Matchmaker (Sumber gambar: Meloncat.games)


Gim Matchmaker menggunakan elemen visual novel yang asyik. Tidak hanya sekadar memilih kecocokan, gim ini juga memuat berbagai cerita konpleks yang membuat pemain berpikir untuk menyelesaikan masalahnya.

Premis cerita di gim ini dimulai ketika pemain mesti melanjutkan agensi perjodohan yang sudah dikembangkan kakek dan neneknya. Pemain diminta untuk mengembalikan agen perjodohan bernama Matchmaker ini.

Sepanjang permainan, pemain juga tidak hanya sibuk menjodohkan klien-klien yang masuk, tetapi juga menghadapi berbagai masalah pelik lain. Misalnya, tuan tanah yang terus menekan, utang masa lalu keluarganya, dan intimidasi dari agen perjodohan lain yang menjadi saingannya.

Di tengah masalah yang terus berkecamuk, pemain mesti fokus membantu setiap klien mendapatkan jodoh mereka di perusahannya. Sebuah hiburan terkadang muncul ketika kucing milik kakek dan nenek kerap penasaran dan menemani pemain menjalani peran barunya tersebut. 

Baca juga: Sinopsis Drama Korea Pyramid Game, Persaingan ke Puncak Piramida yang Mengancam Nyawa

“Matchmaker adalah permainan tentang membantu orang-orang mencari pasangan hidup. Bantu mereka dengan mencocokan mereka,” tulis MelonCat di laman resminya, dikutip Hypeabis.id pada Rabu (14/2/2024).

Di gim ini, pemain mesti mempelajari latar belakang setiap klien dengan baik. Setiap klien memiliki karakter dan tipe pasangan idealnya masing-masing. Pemain mesti bisa menyatukan mereka yang memiliki kesamaan.

Selain itu, pemain juga mesti merencanakan tanggal yang sempurna untuk klien saling bertemu. Kemudian, yang menarik adalah pemain juga bisa berinteraksi dengan klien untuk mempelajari lebih dalam tipe pasangan yang diinginkan.

“Peluang sukses klien Anda didasarkan pada kecocokan Anda, berhati-hatilah agar tidak mematahkan hati mereka,” imbuhnya.
 

Game Buatan Studio Indonesia Matchmaker (Sumber gambar: Meloncat.games)

Game Buatan Studio Indonesia Matchmaker (Sumber gambar: Meloncat.games)


Bagi Genhype yang penasaran dengan gim ini, Matchmaker kini sudah dirilis di platform Steam. Gim ini dibanderol dengan harga Rp165.999. Pada penawaran pertama, gim ini juga tengah diskon sebesar 15 persen sampai 20 Februari 2024.

Kemudian, setelah mengunduh gim Matchmaker, Genhype juga mesti memperhatikan spesifikasi personal computer (PC) untuk memainkan gim ini.

Baca juga: 5 Rekomendasi Game yang Cocok Dimainkan Bersama Pasangan

Minimal Spesifikasi:
  • Requires a 64-bit processor and operating system
  • OS *: Windows 7 and above
  • Processor: 2.4 GHz or faster processor
  • Memory: 2 GB RAM
  • Graphics: 512 MB display memory
  • DirectX: Version 12
  • Storage: 2 GB available space
  • Sound Card: Stereo 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Daftar Promo Klingking Fun: Pesta Diskon Anti Golput di Mal Kota Kasablanka Jakarta

BERIKUTNYA

BoyNextDoor Siap Comeback April 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: