Boy group SHINee. (Dok. SM Entertainment)

Artis K-pop Generasi Kedua Banyak yang Comeback Tahun Ini, Ada Apa?

17 August 2021   |   19:44 WIB

Like
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tahun 2021 dihiasi dengan banyaknya artis K-pop yang debut di tahun 2004 sampai tahun 2010 atau yang disebut sebagai artis generasi kedua (2nd generation artists) yang melakukan comeback setelah hiatus atau bubar bertahun-tahun sebelumnya. 

Sebut saja yang baru-baru ini comeback adalah boy group Highlight (dulu dikenal sebagai BEAST atau B2ST), boy group SHINee yang kembali setelah hampir tiga tahun, dan girl group Brave Girls yang kembali populer setelah salah satu lagu rilisan lamanya tiba-tiba naik daun di kalangan masyarakat.

 
After School di acara variety MMTG (Dok. Instagram Kahi @kahi_korea)
Selain itu, ada juga kabar reuni yang mengejutkan yang dilakukan girl group After School, setelah lebih dari 10 tahun ditinggal para anggotanya, dalam konser spesial yang diadakan oleh acara variety MMTG yang dibawakan oleh produser sekaligus pewawancara Lee Eun-jae atau dikenal sebagai JaeJae serta comebacknya boy group 2PM setelah lima tahun.

Lantas, apa penyebab dari banyaknya artis ini untuk mengisi daftar artis yang kembali mengisi industri musik Korea Selatan?

Menurut Ketua Program Studi Magister Asia Timur dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia, Eva Latifah, Ph.D, dia menyebutkan ada beberapa faktor yang membuat grup K-pop generasi kedua ini akhirnya kembali populer. Pertama adalah adanya kebutuhan dari masyarakat untuk mencari hiburan secara daring dan inilah yang kemudian memicu munculnya potensi untuk kembali melalui promosi di media sosial atau SNS seperti TikTok dan Instagram.

"Makanya Suju (Super Junior) dan grup K-pop lama mulai memanfaatkan SNS, Tiktok misalnya, dan ternyata responsnya sangat baik," kata Eva kepada Hypeabis.id.

Dia kemudian menyebutkan bahwa faktor kedua adalah adanya kewajiban negara untuk para laki-laki di Korea Selatan yang disebut sebagai wajib militer sehingga membuat grup K-pop laki-laki untuk mengalami hiatus selama beberapa tahun (biasanya sekitar dua tahun). Faktor ketiga dan terakhir ada pada para penggemarnya dari grup ini yang masih setia.

"Masih setianya para fans generasi kedua. Yang tentunya berharap para idola mereka comeback," tambahnya.

Ini juga diperkuat dengan pernyataan Grace, salah satu penggemar boy group Highlight dan grup K-pop generasi kedua, yang mengatakan bahwa dia melihat banyak penggemar yang sama dengannya juga kangen dengan artis-artis generasi kedua dan comeback ini lebih bertujuan untuk mengobati rasa rindu dari para penggemar tersebut.

"Walau enggak comeback tapi cuma reuni seperti After School sama T-ARA kemarin saja sudah bikin heboh. Mungkin 2nd gen (grup K-pop generasi kedua) comeback itu sudah enggak mengejar chart (tangga lagu), lebih seperti kasih hadiah buat fans," jelas Grace ketika dihubungi melalui pesan pribadi di akun Twitternya.



 
1
2


SEBELUMNYA

Melihat Makna 'Kado' dalam Pameran The Gift di Singapore Art Museum

BERIKUTNYA

Young K DAY6 Konfirmasi Tanggal Wajib Militer Setelah Umumkan Debut Solo

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: