Berbelanja dengan fitur live streaming makin gandrung di Indonesia (Sumber gambar: Freepik/Our-team)

TikTok atau Shopee, Siapa Pemimpin Tren Belanja Live Streaming di Indonesia?

15 January 2024   |   18:34 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Live streaming menjadi daya tarik utama bagi sejumlah platform e-commerce di Indonesia. Fitur ini tidak hanya meningkatkan aktivitas belanja masyarakat, tetapi juga menjadi strategi utama bagi para pelaku usaha, baik itu brand lokal maupun UMKM dalam berjualan. 

Sepanjang 2023, sejumlah platform berlomba-lomba mengambil peluang menggunakan fitur live streaming. Dari peta persaingan, platform dagang elektronik Shopee tampak mendominasi tren strategi marketing dan penjualan ini.

Baca juga: Mengapa Live Shopping Semakin Populer di Kalangan Pembeli? Ternyata Ini Alasannya

Berdasarkan survei terbaru Ipsos bertajuk Tren Live Streaming E-commerce bagi Penjual, Shopee Live menjadi fitur live streaming yang paling disukai oleh brand lokal dan UMKM.

Shopee Live memimpin pada indikator fitur live streaming yang paling populer (Awareness) bagi para brand lokal dan UMKM dengan persentase 96%, diikuti oleh TikTok Live 87%, Lazada Live 71%, dan Tokopedia Play 62%.

Selanjutnya, dalam indikator marketplace yang paling banyak digunakan dalam 3 bulan terakhir untuk menjual atau memasarkan produk secara live streaming, Shopee juga menempati posisi teratas sebagai saluran utama dengan 88%. TikTok Live berada di urutan kedua dengan 61%, Lazada Live 35%, dan Tokopedia Play 27%.

In line dengan parameter pertama, Shopee mendominasi sebagai marketplace yang digunakan responden untuk fitur live streaming dalam 3 bulan terakhir,” ujar Andi Sukma, Executive Director IPSOS Indonesia dalam konferensi pers virtual, Senin (15/1/2024). 
 

Ilustrasi berjualan memanfaatkan fitur live streaming (Sumber gambar: Freepik/tirachardz)

Ilustrasi berjualan memanfaatkan fitur live streaming (Sumber gambar: Freepik/tirachardz)

Tidak hanya itu, Shopee turut berada di puncak pada indikator Share of Value. Shopee Live meraih pangsa 44%, diikuti TikTok Live 28%, Lazada Live 17%, dan Tokopedia Play 12%. “Kami melihat bagaimana kehadiran Shopee Live telah mendominasi pasar live streaming terutama bagi penjual yang mayoritas brand lokal dan UMKM,” sebut Andi.

Setiap pemain e-commerce tentu berlomba-lomba menawarkan platform dengan berbagai keunggulan yang dapat dimanfaatkan oleh para pelaku usaha. Secara rinci, kehadiran fitur berjualan secara real-time ini memberikan banyak manfaat bagi penjual khususnya brand lokal dan UMKM. 

Dari data Ipsos, 73% surveyor yang merupakan pemilik brand lokal dan UMKM di Indonesia menilai platform penjualan live streaming berhasil memberikan peningkatan omset, 68% merasakan ekspansi jangkauan pasar, 64% menyebut ada penghematan biaya promosi.

Kemudian, 60% menilai ada kemudahan berinteraksi dengan pelanggan online secara real-time, 59% merasa platform ini dipercaya oleh pelanggan, 49% lebih aman dalam transaksi, serta 37% merasa lebih unggul dalam persaingan.

Andi menyebut ada sejumlah aspek yang dicari dan memengaruhi preferensi para penjual dalam memilih fitur live streaming pada platform e-commerce. Salah satu keunggulan utama live streaming, katanya, terletak pada kemampuannya untuk menyajikan interaksi langsung antara penjual dan konsumen. 

Nah, Ipsos juga mencatat bahwa Shopee melalui Shopee Live juga unggul dalam menyajikan layanan interaktif seperti yang dikatakan 59% responden. Sementara di posisi kedua terdapat TikTok Live sebanyak 26%, diikuti Lazada Live 8%, dan Tokopedia Play 7%. 

Andi menerangkan, unggulnya Shopee dalam survei Ipsos ini tidak lepas dari keberadaannya sebagai platform dagang elektronik yang jejaknya cukup lama di Indonesia. “Dari data, mayoritas seller dari UMKM mereka melihat Shopee user friendly dan interaktif,” tuturnya. 

Baca juga: Hypereport: Badai Live Selling yang Mengubah Perilaku Belanja hingga Strategi Bisnis

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Hypereport Resolusi 2024: Mengulik Karya & Asa Para Penulis Muda

BERIKUTNYA

IU Siap Comeback Lewat Lagu Love Wins, Video Klipnya Dibintangi V BTS

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: