Simak Penjelasan Lengkap Akhir Anime Jujutsu Kaisen Season 2
10 January 2024 |
15:23 WIB
Arc Shibuya Incident yang berujung traumatis menandakan anime Jujutsu Kaisen Season 2 telah rampung. Musim ini hadir dengan alur penting yang membawa Itadori dan kawan-kawannya ke jalan cerita utama, menggabungkan bagian Shibuya Incident plus Premature Death.
Anime karya mangaka Gege Akutami ini telah menjadi tontonan favorit penggemar selama beberapa bulan terakhir penayangannya. Mengajak fan masuk dalam cerita yang bikin semangat, sekaligus sedih lewat ragam peristiwa dramatis yang ada di dalamnya.
Pada akhir cerita Jujutsu Kaisen Season 2 dikisahkan masyarakat Jepang yang dilindungi oleh penyihir Jujutsu telah berubah situasinya. Manusia yang sebelumnya diganggu oleh kutukan pada skala kecil, justru berhadapan dengan insiden kutukan skala besar di seluruh Jepang.
Konsekuensinya justru melampaui perkiraan banyak orang. Seperti dijelaskan Mei Mei - salah satu karakter di dalam animenya, Jepang adalah negara ekonomi terbesar ketiga di dunia, dan potensi keruntuhannya akan berdampak buruk bagi dunia.
Baca juga: Gege Akutami Ungkap Manga Jujutsu Kaisen Akan Tamat Pada 2024
Pengguna teknik kutukan yang dipimpin oleh Suguru Geto, memulai insiden Shibuya dengan satu tujuan yaitu menyegel Satoru Gojo. Misi ini mengakibatkan hilangnya nyawa warga sipil yang menjadi pukulan kuat bagi penyihir Jujutsu pelindung manusia, termasuk merenggut nyawa para penyihir yang berusaha menghentikan mereka.
Sebagai penyihir paling kuat era saat ini, Gojo bukan hanya senjata pengamanan bagi masyarakat penyihir di Jepang tetapi untuk seluruh dunia. Meskipun dia bukan satu-satunya penyihir kelas khusus, kekuatannya berada pada level tertinggi. Bahkan, muncul ketakutan bahwa menghadapi Gojo secara langsung sama saja bunuh diri.
Jadi, satu-satunya solusi adalah menempatkannya dalam situasi yang akan membuatnya lelah secara fisik dan mental. Untuk sampai ke situ, Geto menggunakan strategi kutukan yang disebut Alam Penjara. Mereka berhasil menyegel Gojo yang ketika itu memberi perlawanan seorang diri.
Dengan Gojo yang tersegel, dunia jadi jauh lebih bahaya dari sebelumnya. Tersisa ketegangan yang terus meningkat dengan munculnya kutukan-kutukan baru dengan tingkat khusus.
Bukan kebetulan Gojo datang menyerbu musuh sendirian. Pasalnya dia dipaksa keluar dari markas Jujutsu lewat strategi dari aliansi kutukan Kenjaku, pertandingan catur antara kutukan dan penyihir berubah kacau dan mulai condong ke kutukan. Selain itu, klimaks dari menyegel penyihir paling kuat itu juga mengungkap kebenaran yang mengejutkan.
Ketika Gojo disegel, terungkap bahwa orang muncul sebagai pemimpin aliansi kutukan (Mahito, Jogo, Hanami, dan Dagon) sebenarnya bukanlah Suguru Geto melainkan Kenjaku, seorang penyihir masa lalu.
Sebelumnya pertanda tentang hal ini pernah diperlihatkan kepada penggemar yang menonton film Jujutsu Kaisen 0 (2022). Di film itu, Geto yang asli mengatur Parade Malam Seratus Iblis dalam upaya melucuti Yuta Okkotsu dari Rika, roh terkutuknya. Nyatanya, hal itu tidak berjalan mulus karena Geto akhirnya dikalahkan dan dieksekusi sahabatnya, Satoru Gojo.
Seperti yang terungkap di alur Hidden Inventory/Premature Death, Geto dan Gojo dulunya sangat dekat, tapi ideologi mereka berubah drastis setelah kematian Riko Amanai di tangan Toji Fushiguro.
Akhirnya, tindakan Geto memaksa Gojo untuk membunuhnya di film Jujutsu Kaisen 0. Akan tetapi Gojo tidak dapat membuang tubuh sahabatnya itu. Hal inilah yang memungkinkan penyihir Kenjaku menemukan inang baru, dan mendapatkan teknik Manipulasi Roh Terkutuk Geto yang kuat. Teknik itu memungkinkan penggunanya mengonsumsi kutukan setelah mengalahkan musuh.
Pada masa lalu, Kenjaku juga mengambil alih tubuh Noritoshi Kamo. Ketika periode itu, dia dianggap bertanggung jawab atas penciptaan Curse Womb: Death Paintings. Ini membuatnya jadi salah satu nenek moyang Choso dan saudara-saudaranya, Eso dan Kechizu.
Baca juga: 5 Fakta Tak Masuk Akal Mahito di Jujutsu Kaisen
Beberapa peristiwa penting terjadi selama Insiden Shibuya. Salah satunya penculikan puluhan ribu warga sipil selama periode Halloween, yang bertujuan memikat Satoru Gojo dan menyegelnya. Namun, bahkan setelah penyihir terkuat itu disegel, pertempuran tidak berakhir.
Aliansi kutukan terus menyebabkan korban di kalangan warga sipil. Termasuk kejadian penting yang melibatkan pertarungan Jogo dan Sukuna (yang mengambil kendali atas tubuh Yuji Itadori). Selain itu, ada juga pertempuran antara Sukuna dengan Mahoraga.
Korban dari kubu penyihir Jujutsu selama insiden Shibuya juga tidak sedikit, termasuk Kento Nanami, Naobito Zen'in, dan Nobara Kugisaki. Sementara itu, korban dari kubu aliansi kutukan juga tergolong banyak, yakni seluruh anggota kecuali penyihir Kenjaku dan penyihir teknik es Uraume. Patut dicatat bahwa Mahito dihilangkan oleh Kenjaku, yang menyerap dirinya dengan teknik manipulasi roh terkutuk.
Dalam keadaan yang kritis para penyihir Jujutsu diselamatkan oleh Yuki Tsukumo, penyihir spesial yang pernah berbicara dengan Geto tentang menciptakan dunia di mana roh-roh terkutuk tidak dilahirkan. Untuk menyimpulkan insiden tersebut, ending yang terjadi adalah Kenjaku menggunakan teknik Idle Transfiguration Mahito untuk melepaskan sejumlah besar kutukan di Tokyo.
Selanjutnya, keputusan mengumumkan informasi tentang insiden Shibuya diambil oleh petinggi penyihir Jujutsu. Rencana yang dijalankan adalah dengan mengatakan bahwa kutukan berasal dari daerah Shibuya, dan berharap agar energi kutukan publik yang bocor akan condong ke kota.
Selain itu, para petinggi Jujutsu justru menganggap Gojo sebagai kaki tangan Geto. Mereka mengambil keputusan untuk menghukum mati kepala sekolah Masamichi Yaga dan mengaktifkan kembali hukuman terhadap Yuji Itadori. Setelah membuat kejutan dengan kemunculannya, Yuta Okkotsu menyatakan bakal melacak dan membunuh Yuji dengan tangannya sendiri.
Tanpa memberikan spoiler bagi mereka yang belum membaca manganya, musim kedua Jujutsu Kaisen telah menunjukan beberapa detail soal inti kisah musim ini dan cerita selanjutnya.
Misalnya dari percakapan Yuki Tsukumo, yang berkesimpulan bahwa Kenjaku bertujuan memajukan evolusi umat manusia dengan mengoptimalkan energi kutukan. Dalam hal ini, niatnya agak mirip dengan misi Geto yang asli, yakni untuk menciptakan dunia hanya untuk penyihir semata.
itu dia penjelasan dari akhir musim kedua anime Jujutsu Kaisen. Sembari menanti anime musim ketiganya, Genhype bisa membaca cerita lebih lanjut di versi manga mulai chapter 138. Pasalnya, episode terakhir anime Jujutsu mengambil dua bab manga yakni chapter 136-137. Gimana nih komentar kalian soal Jujutsu Kaisen Season 2?
Baca juga: 5 Anime Yang Akan Rilis pada Winter 2024, Ada Ao No Exorcist S3 sampai Kingdom S5!
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Anime karya mangaka Gege Akutami ini telah menjadi tontonan favorit penggemar selama beberapa bulan terakhir penayangannya. Mengajak fan masuk dalam cerita yang bikin semangat, sekaligus sedih lewat ragam peristiwa dramatis yang ada di dalamnya.
Pada akhir cerita Jujutsu Kaisen Season 2 dikisahkan masyarakat Jepang yang dilindungi oleh penyihir Jujutsu telah berubah situasinya. Manusia yang sebelumnya diganggu oleh kutukan pada skala kecil, justru berhadapan dengan insiden kutukan skala besar di seluruh Jepang.
Konsekuensinya justru melampaui perkiraan banyak orang. Seperti dijelaskan Mei Mei - salah satu karakter di dalam animenya, Jepang adalah negara ekonomi terbesar ketiga di dunia, dan potensi keruntuhannya akan berdampak buruk bagi dunia.
Baca juga: Gege Akutami Ungkap Manga Jujutsu Kaisen Akan Tamat Pada 2024
Awal Cerita
Segel alam penjara Suguru Geto (Sumber Gambar: IMDb)
Sebagai penyihir paling kuat era saat ini, Gojo bukan hanya senjata pengamanan bagi masyarakat penyihir di Jepang tetapi untuk seluruh dunia. Meskipun dia bukan satu-satunya penyihir kelas khusus, kekuatannya berada pada level tertinggi. Bahkan, muncul ketakutan bahwa menghadapi Gojo secara langsung sama saja bunuh diri.
Jadi, satu-satunya solusi adalah menempatkannya dalam situasi yang akan membuatnya lelah secara fisik dan mental. Untuk sampai ke situ, Geto menggunakan strategi kutukan yang disebut Alam Penjara. Mereka berhasil menyegel Gojo yang ketika itu memberi perlawanan seorang diri.
Dengan Gojo yang tersegel, dunia jadi jauh lebih bahaya dari sebelumnya. Tersisa ketegangan yang terus meningkat dengan munculnya kutukan-kutukan baru dengan tingkat khusus.
Bukan kebetulan Gojo datang menyerbu musuh sendirian. Pasalnya dia dipaksa keluar dari markas Jujutsu lewat strategi dari aliansi kutukan Kenjaku, pertandingan catur antara kutukan dan penyihir berubah kacau dan mulai condong ke kutukan. Selain itu, klimaks dari menyegel penyihir paling kuat itu juga mengungkap kebenaran yang mengejutkan.
Identitas Asli 'Suguru Geto'
Kenjaku dalam wujud Suguru Geto (Sumber Gambar:IMDb)
Sebelumnya pertanda tentang hal ini pernah diperlihatkan kepada penggemar yang menonton film Jujutsu Kaisen 0 (2022). Di film itu, Geto yang asli mengatur Parade Malam Seratus Iblis dalam upaya melucuti Yuta Okkotsu dari Rika, roh terkutuknya. Nyatanya, hal itu tidak berjalan mulus karena Geto akhirnya dikalahkan dan dieksekusi sahabatnya, Satoru Gojo.
Seperti yang terungkap di alur Hidden Inventory/Premature Death, Geto dan Gojo dulunya sangat dekat, tapi ideologi mereka berubah drastis setelah kematian Riko Amanai di tangan Toji Fushiguro.
Akhirnya, tindakan Geto memaksa Gojo untuk membunuhnya di film Jujutsu Kaisen 0. Akan tetapi Gojo tidak dapat membuang tubuh sahabatnya itu. Hal inilah yang memungkinkan penyihir Kenjaku menemukan inang baru, dan mendapatkan teknik Manipulasi Roh Terkutuk Geto yang kuat. Teknik itu memungkinkan penggunanya mengonsumsi kutukan setelah mengalahkan musuh.
Pada masa lalu, Kenjaku juga mengambil alih tubuh Noritoshi Kamo. Ketika periode itu, dia dianggap bertanggung jawab atas penciptaan Curse Womb: Death Paintings. Ini membuatnya jadi salah satu nenek moyang Choso dan saudara-saudaranya, Eso dan Kechizu.
Baca juga: 5 Fakta Tak Masuk Akal Mahito di Jujutsu Kaisen
Pertempuran Sengit
Satoru Gojo menyelamatkan warga sipil (Sumber Gambar: IMDb)
Aliansi kutukan terus menyebabkan korban di kalangan warga sipil. Termasuk kejadian penting yang melibatkan pertarungan Jogo dan Sukuna (yang mengambil kendali atas tubuh Yuji Itadori). Selain itu, ada juga pertempuran antara Sukuna dengan Mahoraga.
Korban dari kubu penyihir Jujutsu selama insiden Shibuya juga tidak sedikit, termasuk Kento Nanami, Naobito Zen'in, dan Nobara Kugisaki. Sementara itu, korban dari kubu aliansi kutukan juga tergolong banyak, yakni seluruh anggota kecuali penyihir Kenjaku dan penyihir teknik es Uraume. Patut dicatat bahwa Mahito dihilangkan oleh Kenjaku, yang menyerap dirinya dengan teknik manipulasi roh terkutuk.
Klimaks & Ending
Yuki Tsukumo Penyihir tingkat spesial (Sumber Gambar: IMDb)
Selanjutnya, keputusan mengumumkan informasi tentang insiden Shibuya diambil oleh petinggi penyihir Jujutsu. Rencana yang dijalankan adalah dengan mengatakan bahwa kutukan berasal dari daerah Shibuya, dan berharap agar energi kutukan publik yang bocor akan condong ke kota.
Selain itu, para petinggi Jujutsu justru menganggap Gojo sebagai kaki tangan Geto. Mereka mengambil keputusan untuk menghukum mati kepala sekolah Masamichi Yaga dan mengaktifkan kembali hukuman terhadap Yuji Itadori. Setelah membuat kejutan dengan kemunculannya, Yuta Okkotsu menyatakan bakal melacak dan membunuh Yuji dengan tangannya sendiri.
Tanpa memberikan spoiler bagi mereka yang belum membaca manganya, musim kedua Jujutsu Kaisen telah menunjukan beberapa detail soal inti kisah musim ini dan cerita selanjutnya.
Misalnya dari percakapan Yuki Tsukumo, yang berkesimpulan bahwa Kenjaku bertujuan memajukan evolusi umat manusia dengan mengoptimalkan energi kutukan. Dalam hal ini, niatnya agak mirip dengan misi Geto yang asli, yakni untuk menciptakan dunia hanya untuk penyihir semata.
itu dia penjelasan dari akhir musim kedua anime Jujutsu Kaisen. Sembari menanti anime musim ketiganya, Genhype bisa membaca cerita lebih lanjut di versi manga mulai chapter 138. Pasalnya, episode terakhir anime Jujutsu mengambil dua bab manga yakni chapter 136-137. Gimana nih komentar kalian soal Jujutsu Kaisen Season 2?
Baca juga: 5 Anime Yang Akan Rilis pada Winter 2024, Ada Ao No Exorcist S3 sampai Kingdom S5!
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.