Ilustrasi aktivitas daur ulang di tempat sampah (dok: Unsplash/Nareeta Martin)

17 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Jaga Kelestarian Lingkungan

10 August 2021   |   10:01 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

9. Gunakan produk ramah lingkungan dan berkelanjutan
Membeli produk yang sustainable atau berkelanjutan. Ekolabel menjadi jaminan atas produksi komoditas yang berkelanjutan. Beberapa contoh ekolabel yang ada saat ini adalah FSC untuk produk berbahan dasar kayu, bambu dan rotan, RSPO untuk produk kelapa sawit, MSC untuk produk perikanan tangkap, dan ASC untuk produk perikanan budi daya.

10. Donasikan barang-barang yang tidak terpakai
Punya banyak barang tidak terpakai? Terutama pakaian atau barang-barang yang sudah tak dipakai dan digunakan? Jangan dibuang dulu karena barang tersebut dapat diberikan kepada orang lain yang membutuhkan. Secara tidak langsung, kita juga telah mengurangi produksi limbah, khususnya limbah tekstil.

11. Ekowisata
Kita dapat melakukan ekowisata; kegiatan wisata yang memiliki tanggung jawab kepada alam, masyarakat, dan lingkungan sekitar. Dengan demikian, secara tidak langsung kita telah menjaga kekayaan alam, membantu perekonomian masyarakat lokal, dan melestarikan kearifan lokal di tempat tersebut.

12. Hemat listrik
Salah satu cara sederhana dalam menyelamatkan lingkungan adalah dengan menghemat penggunaan listrik. Menghemat listrik dapat contohnya dilakukan dengan mencabut kabel peralatan elektronik yang tidak digunakan dan mematikan lampu saat kita tidak berada di dalam ruangan.

13. Hemat air
Menurut WHO, nyaris 3,4 juta penduduk dunia, kebanyakan anak-anak, meninggal akibat tidak mendapatkan air bersih yang berdampak pada penyakit yang berhubungan dengan sanitasi. Jika kita termasuk beruntung memiliki akses air yang layak, kita bisa ikut melestarikan air lewat hal-hal kecil dalam keseharian.

14. Hemat kertas
Kulit pohon adalah bahan terbaik untuk membuat kertas. Artinya, para produsen kerap menggerus hutan untuk mendapatkan bahan baku. Kita bisa gunakan kedua sisi kertas saat mencetak dan memilih produk kertas yang memiliki ekolabel FSC. Selain itu, kita juga bisa mulai beralih mengganti kertas konvensional dengan kertas elektronik atau e-paper.

15. Gunakan dokumen elektronik
Sebagai upaya untuk mengurangi penggunaan kertas sebaiknya kita mulai beralih menggunakan dokumen elektronik seperti membaca buku dengan bentuk elektronik (e-book) atau meminjam buku yang ada di perpustakaan daripada membeli buku yang baru. Selain itu, kita juga bisa mengubah tagihan konvensional ke tagihan elektronik atau e-billing.

16. Gabung dalam komunitas peduli lingkungan
Banyak hal positif yang kita dapatkan jika bergabung dengan komunitas peduli lingkungan. Kita bisa menambah wawasan dari orang-orang yang ahli di bidangnya, mendapatkan teman-teman baru, dan berdiskusi bersama untuk mendapatkan ide kolaborasi yang betujuan menjaga Bumi.

17. Bagikan pengalamanmu kepada publik
Kita bisa membantu keluarga dan teman-teman untuk memahami pentingnya keanekaragaman hayati yang kita miliki dengan mengajak mereka untuk ikut menjaga lingkungan melalui gaya hidup hijau.


Editor: Avicenna
1
2


SEBELUMNYA

Miss Unicorn, Resto dengan Dekorasi Kuda Poni yang Unik dan Warna-warni

BERIKUTNYA

Yuk Simak Perbedaan Milenial dan Gen Z dalam Menggunakan Media Sosial

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: