Suasana di restoran Miss Unicorn (dok: Hypeabis/Rezha Hadyan)

Miss Unicorn, Resto dengan Dekorasi Kuda Poni yang Unik dan Warna-warni

10 August 2021   |   09:17 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Menu yang layak untuk kalian coba ketika berkunjung ke sini adalah burger unicorn yang tak lain adalah burger ala Miss Unicorn. Sebenarnya, menu ini tak berbeda jauh dengan burger ayam kebanyakan.  Daging ayam fillet dipadukan dengan berbagai macam sayuran dengan olesan keju dan saus mayonnaise ditumpuk oleh roti. Burger tersebut juga ditemani oleh sepiring kentang goreng.

Perbedaannya terdapat pada roti yang berwarna merah muda dan lebih lembut dari roti burger pada umumnya. Kelembutan teksturnya bisa dikatakan mendekati bakpau.

Selain burger unicorn, smoked beef carbonara rainbow spaghetti juga layak untuk dicoba. Tentunya ada sensasi tersendiri mencoba pasta dengan saus carbonara yang warnanya sedemikian meriah atau boleh dikatakan “tidak normal”. Rasanya? Seperti spaghetti saus carbonara pada umumnya, tidak ada yang aneh.
Gelato di resto Miss Unicorn (dok: Hypeabis/Rezha Hadyan)

Sebagai pencuci mulut, crazy vanilla milkshake rainbow gelato layak dijadikan pilihan. Milkshake, gelato warna-warni yang tak terlalu manis ditaburi dengan butiran coklat serta marshmallow akan menghilangkan rasa tidak nyaman Kalian setelah menyantap makanan berat sekaligus menghilangkan dahaga.

Menu-menu yang ditawarkan oleh resto ini boleh dibilang cukup terjangkau. Menu-menu yang ada harganya tak lebih dari Rp50.000, baik menu makanan maupun minumannya. Bagi Kalian yang datang hanya untuk mencicipi menu-menu yang ditawarkan. Kalian bisa menikmatinya di lantai paling bawah atau area Mr. S Café. Area ini jauh lebih tenang lantaran tidak dipenuhi oleh anak-anak yang mungkin saja membuat keributan kecil atau menangis.

Sebagai catatan, resto ini terdiri dari tiga lantai. Lantai kedua adalah area makan Miss Unicorn dan gerai aksesoris. Sementara lantai ketiganya adalah area untuk berfoto dan bermain. Sebelum naik ke lantai tiga Kalian diminta untuk melepas alas kaki terlebih dahulu.

Apabila kalian tertarik untuk berkunjung ke Miss Unicorn, sebaiknya Kalian datang dengan kendaraan pribadi karena angkutan umum yang tersedia hanya angkutan kota konvensional, alih-alih bus TransJakarta atau moda transportasi umum lainnya.


Editor: Avicenna
1
2


SEBELUMNYA

Epidemiolog Minta PPKM Dipertahankan

BERIKUTNYA

17 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Jaga Kelestarian Lingkungan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: