Hotel Pet Friendly (Sumber Foto: Freepik)

5 Rekomendasi Hotel Pet Friendly di Bali & Bandung untuk Liburan Akhir Tahun

04 November 2023   |   20:11 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Menghabiskan momen pergantian tahun tentunya akan lebih seru dan menyenangkan bersama keluarga tercinta. Selain orang tua, pasangan dan anak-anak, jangan lupakan hewan peliharaan. Biasanya para pemilik anabul seringkali dibuat bingung saat memilih akomodasi, karena ada sejumlah hotel dan villa yang tidak boleh membawa hewan.

Kini tak perlu khawatir, sejumlah akomodasi yang dekat dengan destinasi wisata favorit, seperti Bogor, Bandung, hingga Bali menghadirkan fasilitas memadai untuk hewan peliharaan. Dengan begitu kamu tak perlu khawatir meninggalkan hewan peliharaan di rumah atau menitipkannya di pet hotel.

Baca juga: Opsi Baru Resor Berkonsep Unik di Yogyakarta, Cocok Untuk Healing

Nah Genhype, penasaran dengan pilihan hotel dan villa yang pet friendly? Yuk, simak beberapa rekomendasinya berikut ini!
 

1. GH Universal Bandung

GH Universal Bandung adalah hotel yang memiliki desain interior klasik. Lantainya hangat dan nyaman dengan full karpet, selain itu jendelanya menghadap ke lingkungan hijau yang asri. Hotel ini punya fasilitas pet friendly yang lengkap, mulai dari playground, kolam renang, serta layanan khusus untuk memandikan hewan peliharaan seperti anjing dan kucing. Hotel ini merupakan salah satu pilihan akomodasi yang wajib dikunjungi di Bandung. Harga menginapnya mulai dari Rp1,1 juta.
 

2. Arya Arkananta

Pilihan akomodasi yang satu ini menghadirkan pemandangan asri Ubud, Bali di tengah area pedesaan dengan hamparan sawah-sawah hijau yang menyejukkan mata. Selain itu, kalian dan hewan peliharaan juga akan dimanjakan dengan fasilitas spa.  Bermalam di Arya Arkananta Resort & Spa harganya mulai dari Rp1,3 juta untuk pengalaman liburan yang tak terlupakan bersama hewan peliharaan tersayang.  
 

3. MAMAKA by Ovolo

MAMAKA by Ovolo merupakan salah satu hotel di Kuta, Bali dengan desain cantik dan fasilitas terbaik untuk istirahat dengan nyaman. Selain itu, kamu juga dapat mengajak anabul untuk ikut menginap dan menikmati liburan di momen pergantian tahun karena hotel ini memperbolehkan hewan peliharaan.

Dengan harga per malam mulai dari Rp 2,2 juta, MAMAKA by Ovolo juga memiliki lokasi yang strategis karena dekat dengan sejumlah tempat wisata populer di Bali, seperti Pantai Kuta hingga pusat perbelanjaan Beachwalk Mall.
 

4. Vivara Bali Private Pool Villas & Spa Retreat

Vivara Bali Private Pool Villas & Spa Retreat berlokasi di Jimbaran, Bali. Akomodasi ini memfasilitasi tempat yang nyaman untuk istirahat di momen akhir tahun, sekaligus memberikan kemudahan untuk mengeksplorasi berbagai destinasi wisata di Jimbaran. Kamu dan hewan peliharaanmu bisa menginap dengan harga mulai dari Rp2,1 juta untuk mendapatkan fasilitas lengkap dan kualitas pelayanan memuaskan.
 

5. LOT449 Glass House

LOT449 Glass House di Bogor bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin berlibur sambil menikmati udara perbukitan yang sejuk dan segar. Kamu akan dimanjakan dengan pemandangan bukit Cisarua yang asri, cocok untuk kamu yang ingin menyegarkan tubuh dan pikiran.

Baca juga: Pilihan Resor & Vila di Bogor untuk Akhir Pekan

Akomodasi ini juga dilengkapi dengan fasilitas pet friendly, sehingga pengunjung bisa mengajak hewan peliharaannya untuk ikut liburan bersama. LOT449 Glass House harga per malamnya mulai dari Rp1,2 juta.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Wedding Agreement The Series Season 2: Ujian Rumah Tangga yang Terulang Kembali

BERIKUTNYA

Rundown Konser The Legend 9 Adventure From Disney Pixar 4-5 November 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: