Katan Sarikayo Talua (Sumber gambar: instagram/dinny_amelya)

Resep Katan Sarikayo Talua, Kue Manis nan Legit Khas Sumatra Barat

26 October 2023   |   16:00 WIB

Katan Sarikayo Talua, dari namanya saja, kue ini berasal dari daerah Minang atau Padang, Sumatra Barat. Arti nama kue ini sendiri, yaitu katan atau ketan, sarikayo yaitu srikaya, talua atau telur. Sementara itu, di luar daerah Sumatra, hidangan ini disebut kue srikaya atau sarikaya.

Kue ini bisa dimakan langsung, tetapi biasa disajikan dengan olahan beras ketan atau lemang. Hidangan manis ini memiliki perpaduan rasa yang cocok dari gurihnya ketan dan adonan sarikaya yang manis nan lumer di mulut.

Baca juga: Resep Ayam Kukus Jahe Chili Oil ala William Gozali yang Viral di TikTok

Agak berbeda dengan kue ketan sarikaya pada umunya, kue manis asal Sumatra ini terdapat tambahan telur pada adonan sarikayanya maka, membuat teksturnya lebih lembut.

Bentuk katan sarikayo talua dibuat mirip puding dan warnanya dominan cokelat dari gula aren. Ada juga kreasi lainnya, biasanya berwarna hijau dari campuran sari pandan. Namun, kue ini tidak hanya ada di Sumatra Barat,  karena kue tradisional ini dapat kalian temukan di berbagai daerah sebagai makanan khas, terutama di Sumatra.

Membuat sajian ini masih terbilang cukup mudah dan cocok dimakan bersama keluarga maupun teman. Genhype juga bisa membuatnya sendiri di rumah jika sulit menemukannya di daerah kalian. Yuk, langsung saja simak resep mudah katan sarikayo talua berikut!

Bahan Sarikaya/Sarikayo Talua:
-250 gr gula aren
-3 sdt gula pasir
-5 butir telur
-200 ml santan kental (boleh santan instan)
-11 lembar daun pandan
-Garam secukupnya
-1 sdt kayu manis bubuk
-1 sdt vanili

Bahan Ketan:
-250 gr beras ketan
-100 ml santan kental/boleh instan
-1 lembar daun pandan
-Garam secukupnya
 

Cara Membuat Sarikaya/Sarikayo Talua:

1. Siapkan semua bahan sarikaya.
2. Pecahkan telur dan masukan ke dalam wadah. Kocok telur manual hingga berbusa (opsional jika ingin memakai mixer).
3. Tambahkan garam sejumput, vanili, bubuk kayu manis dan gula pasir, lalu aduk hingga rata.
4. Kemudian masukkan gula aren yang sudah ditumbuk halus, dilanjut masukkan santan kental dan 10 lembar daun pandan cincang. Campur semuanya dengan tangan dan sambil diremas-remas daun pandannya.
5. Jika semua bahan sudah tercampur dan gula aren larut, lalu saringlah dan tuangkan ke wadah kukus. Beri lagi tambahan 1 lembar daun pandan yang dipotong agak besar.
6. Kukus adonan selama ±40 menit. Kalau sudah matang, angkat dan dinginkan di suhu ruang.
 

Cara Membuat Ketan:

1. Siapkan bahan-bahan membuat ketan.
2. Cuci beras ketan dan rendam ±20 menit .
3. Jika sudah direndam, tiriskan dan kukus selama 20 menit menggunakan api sedang cenderung kecil.
4. Setelah 20 menit dan ketan menjadi setengah matang, keluarkan ketan dari kukusan.
5. Siapkan santan yang sudah diberi garam ¼ sdt dan tambahkan 1 lembar daun pandan yang dipotong-potong, kemudian campur santan dengan ketan sampai merata.
6. Setelah itu, kukus lagi selama 10 menit.
7. Jika sudah dirasa matang, ketan siap disajikan bersama adonan sarikaya/sarikayo tersebut.

Baca juga: 5 Resep Smoothies Anti Gagal, Siap Temani Harimu


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Menelisik Karya-karya Pemenang Ajang UOB Painting of the Year Indonesia 2023

BERIKUTNYA

Ini Pengertian & Cara Tepat Memilih Angka SPF pada Sunscreen

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: