Dieng Culture Festival (Sumber gambar: Visit Kabupaten Banjarnegara)

Absen Tahun Ini, Yuk Kenalan dengan Sejarah & Agenda Tahunan di Dieng Culture Festival

02 August 2023   |   08:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Daerah dataran tinggi Dieng yang indah dan sejuk selalu menarik minat banyak orang untuk berwisata. Tak hanya menyajikan pemandangan alam yang indah, desa yang terletak di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, ini juga menawarkan sejumlah wisata budaya yang sayang untuk dilewatkan, salah satunya adalah Dieng Culture Festival.

Sayangnya, festival yang semula dijadwalkan digelar kembali pada tahun ini tepatnya pada 25-27 Agustus 2023 tersebut harus batal dihelat. Melansir dari laman Visit Jawa Tengah, disebutkan Pemerintah Kabupaten Banjarnegara secara resmi telah mengumumkan bahwa Dieng Culture Festival 2023 ditiadakan.

Baca juga: Dieng Culture Festival Digelar, Simak Asal-Usul Sejarah Tradisi Ruwatan Rambut Gimbal

Pembatalan tersebut dikarenakan bakal dilaksanakan penataan di tiga titik lokasi yaitu Kawasan Candi Arjuna, terminal Aswatama dan Kawasan Kawah Sikidang oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Pemerintah setempat menerangkan lokasi ketiga tersebut merupakan titik sentral dan pendukung pelaksanaan Dieng Culture Festival. Di samping itu, ruas jalan antara terminal aswatama sampai ke kawasan kawah Sikidang juga akan dilaksanakan pengerjaan peningkatan jalan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Banjarnegara.

Alhasil, untuk kenyamanan dan keselamatan pengunjung serta kemudahan proses pengerjaan pengerjaan kawasan Dieng, pemerintah pun meniadakan gelaran Dieng Culture Festival tahun 2023 untuk sementara waktu sambil mempersiapkan pelaksanaannya pada tahun depan.

"Harapannya, Dieng Culture Festival 2024 akan berjalan lebih baik di tengah suasana kawasan wisata yang sudah lebih tertata, sehingga memberikan kesan baik bagi semua pihak," tulis keterangan resmi pemerintah setempat.


Mengenal Dieng Culture Festival

Dieng Culture Festival (DCF) merupakan festival budaya dengan konsep sinergi antara unsur budaya masyarakat, potensi wisata alam yang dimiliki daerah Dieng, serta pemberdayaan masyarakat lokal agar bisa memaksimalkan potensi yang dimiliki.

Festival ini digagas oleh Kelompok Sadar Wisata Dieng Pandawa dan diselenggarakan pada 2010 yang bekerja sama dengan Equator Sinergi Indonesia, Pokdarwis Dieng Pandawa dan Dieng Ecotourism.

Pokdarwis Dieng Pandawa sendiri adalah komunitas atau kelompok sadar wisata yang secara aktif mengelola desa wisata Dieng Kulon. Kelompok ini beranggotakan para pelaku wisata dari berbagai bidang termasuk diantaranya penginapan, kerajinan, pemandu wisata, agrowisata, seni dan budaya yang berada di wilayah Dieng.
 

g

Dieng Culture Festival (Sumber gambar: Kemenparekraf RI)

Tujuan dari Pokdarwis Dieng Pandawa dalam mengembangkan pariwisata Dieng adalah untuk tercapainya masyarakat yang sadar wisata serta mandiri. Selain DCF, Pokdarwis Dieng Pandawa juga aktif membuat kegiatan pengenalan kepada masyarakat tentang pentingnya pariwisata dalam berbagai sudut pandang, salah satunya dari segi ekonomi.

Namun, sebelum muncul acara Dieng Culture Festival, pernah hadir acara serupa yakni Pekan Budaya Dieng yang diadakan oleh masyarakat dan pemuda Dieng Kulon. Ketika memasuki tahun ketiga Pekan Budaya, masyarakat berinisiatif membuat kelompok sadar wisata dan mengubah nama acara tersebut menjadi Dieng Culture Festival.

Sudah berjalan sekitar 13 tahun, DCF selalu berhasil menyedot minat wisatawan baik domestik maupun mancanegara untuk datang karena acara ini selalu menyuguhkan perpaduan seni tradisi, sajian budaya tradisional dan kontemporer dengan kemasan yang menarik, dan konsep acara baru setiap tahunnya. Tak heran, setiap DCF selalu dikunjungi hingga puluhan ribu orang dalam tiga hari gelarannya.
1
2


SEBELUMNYA

Brunei Darussalam Jadi Lawan Pertama Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Cek Jadwalnya

BERIKUTNYA

5 Ide Desain Gapura 17 Agustus yang Unik & Menarik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: