Rujak mangga kuweni ala chef Devina (Sumber Foto: Instagram/@devinahermawan)

Resep Rujak Mangga Kuweni Khas Aceh ala Chef Devina, Segar dan Pedasnya Kerasa

29 July 2023   |   16:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Rujak khas Aceh menggunakan mangga kuweni sebagai bahan utamanya. Rasanya yang manis, asam, dan pedas sangat segar di saat disantap di siang hari. Salah seorang juru masak terkenal di Indonesia, yakni Chef Devina akan membagikan resep membuat rujak mangga kuweni khas Aceh.

"Kali ini aku bikin rujak mangga kuweni atau rujak aceh yang rasanya nyampur dari segar, manis, asam, dan pedasnya kerasa," kata Chef Devina, dikutip dari laman Instaram-nya, Sabtu (29/7/2023).

Baca juga: Citarasa Rempah pada Keanekaragaman Rujak

Chef Devina sendiri terkenal sejak mengikuti acara televisi MasterChef Indonesia musim ke-5. Dia memiliki kegemaran memasak sejak kecil, sampai saat ini chef Devina aktif membagikan video resep dan tutorial memasak di kanal YouTube-nya yang dikenal dengan ciri khas "tips & tricks" dan metode anti gagalnya saat memasak. Kali ini chef Devina membagikan resep rujak Aceh yang mudah dicoba oleh semua orang di rumah.

Rujak Aceh umumnya menggunakan mangga kuweni, yakni salah satu varian mangga yang bisa dijumpai dengan mudah di Indonesia. Mangga kuweni memiliki aroma yang sangat harum dan dagingnya yang lembut. Mangga kweni sangat populer di kalangan pencinta buah mangga. Keunikannya terletak pada aromanya yang khas dan merebak harum meski belum dikupas.

Selain itu, konsistensi daging buahnya juga lebih padat dan seratnya lebih halus. Di Indonesia, mangga kuweni banyak dijumpai daerah Sumatera, Kalimantan, dan Jawa. Buah ini cocok diolah menjadi rujak, salah satunya yang terkenal di Aceh adalah rujak mangga Kuweni. Nah Genhype, yuk simak cara membuat rujak mangga Kuweni khas Aceh ala Chef Devina. Resep ini dibuat khusus untuk 10-12 porsi.


Bahan-bahan

  • 3 buah cabai rawit merah, opsional
  • 3 buah cabai keriting merah
  • 500 gr daging buah kuwen
  • 1 sdm gula merah
  • 5-6 sdm gula pasir
  • 1/8 sdt garam
  • 150 ml air
  • 2 saset terasi, bakar
  • 4 buah jeruk kunci


Bahan Lainnya

  • 1 buah mangga muda
  • ¼ buah pepaya mengkal
  • ½ buah nanas
  • 1 buah timun
  • 4 buah jambu air
  • 250 gr kolang kaling, rebus
  • ½ buah bengkuang


Bahan Larutan Garam

  • 1,2 liter air
  • 3-4 sdt garam


Langkah Membuat

  1. Kupas semua buah lalu bilas satu per satu buah ke dalam larutan air garam, tiriskan.
  2. Potong pepaya, mangga muda, nanas, timun, jambu air, dan bengkuang. Pindahkan ke dalam mangkuk
  3. Di dalam blender masukkan mangga kuweni.
  4.  Rebus cabai keriting merah dan cabai rawit merah lalu masukkan ke dalam blender.
  5. Masukkan terasi, gula pasir, gula merah, garam, dan air, blender hingga halus.
  6. Tuang saus rujak, perasan jeruk kunci, dan kolang kaling, aduk rata.
  7. Diamkan di kulkas selama 4 jam sebelum dihidangkan.

Baca juga: Resep Sorbet Jeruk Mangga yang Manis dan Segar, Hidangan Penutup yang Populer di Italia

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Daftar Pemeran Film Ketika Berhenti di Sini, Dari Prilly Latuconsina Hingga Cut Mini

BERIKUTNYA

7 Desain Rumah Anti Panas, Bisa Sejuk Sepanjang Hari Tanpa AC

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: