Frank Wormuth. (Sumber foto: FC Groningen)

5 Fakta Frank Wormuth yang Ditunjuk Sebagai Konsultan Timnas U-17

26 July 2023   |   11:24 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menetapkan Frank Wormuth akan menjadi konsultan Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Pria Indonesia U-17. Pria asal Jerman yang akan datang ke Indonesia pada Agustus 2023 itu memiliki pengalaman sebagai pelatih kepala Timnas Jerman U-20.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam siaran langsung melalui akun media sosial Instagram PSSI mengatakan bahwa Frank akan berada di Indonesia sampai mengerti kondisi dan karakteristik pemain Indonesia U-17.

Baca juga: Tidak Ada JIS, Cek 5 Stadion Berstandar FIFA Untuk Piala Dunia U-17 2023

"Frank akan menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh tim nasional Indonesia ketika berada di Jerman, seperti fasilitas, peningkatan kemampuan pemain yang dibutuhkan, lawan bertanding yang memiliki karakter sama dengan tim yang akan bertanding dengan timnas, dan sebagainya," katanya

Menurut Erick, Frank juga akan membuat para pemain Tim Nasional U-17 memiliki mental bertanding yang siap bertanding selain fisik. Sebelum menuju Jerman, para pemain yang terpilih juga akan melakukan pertandingan dengan Tim Nasional Korea Selatan U-17 pada 30 Agustus 2023.

Dirangkum dari berbagai sumber, Frank Wormuth bukan orang baru dalam dunia sepak bola. Berikut sejumlah fakta menarik tentang profil pria kelahiran Berlin, Jerman, yang memulai kariernya pada 1983.
 

 

1. Memiliki Lisensi Profesional UEFA & Melatih Banyak Klub

Frank tercatat memiliki lisensi Profesional UEFA dan telah melatih di banyak klub sepak bola sebelum bergabung menjadi bagian Timnas U-17. Dia pernah menjadi pelatih kepala FC Groningen, Heracles Almelo, Vfr Aalen, Union Berlin, SSV Reutlingen, FV Ravensburg, dan SC Pfullendorf.

Selain sebagai pelatih kepala, dia juga pernah menjadi asisten pelatih di tim Fenerbahce pada musim 1998/1999. Kemudian, ketua instruktur tim Fußball-Lehrer-Ausbildung des DFB pada musim 2007/200 – 2017/2018.


2. Pensiun sebagai pemain pada 1998

Sebelum berprofesi sebagai seorang pelatih, Frank merupakan seorang pemain sepak bola. Dia memulai kariernya di klub Offenburger FV. Kemudian, pindah ke SC Freiburg pada musim 1982/1983.

Pada musim selanjutnya atau 1983/1984, Frank pindah ke Herta BSC. Dia baru pindah ke klub baru pada musim 1986/1987. Pada saat itu, Frank berlabuh di Freiburger FC dengan status bebas tranfer.

Kemudian, pemain yang lahir pada 13 September itu banyak berpindah-pindah klub. Setelah Freiburger, dia bermain di FC Denzlingen, FV Nimburg, dan pensiun sebagai pemain sepak bola ketika berada di FC Teningen.


3. Pernah menjadi pemain sekaligus pelatih

Selain sebagai seorang pemain dan pelatih di sejumlah klub sepak bola, Frank juga tercatat pernah melakoni dua peran dalam kariernya, yakni menjadi pemain dan pelatih secara bersamaan.

Dua peran ini dijalankannya ketika dia berada di FV Nimburg dan FC Teningen atau saat akhir-akhir menjadi seorang pemain. Dia menjadi pelatih sekaligus pemain di FV Nimburg pada 1993 – 1995 dan di FC Teningen pada 1995 – 1998.
1
2


SEBELUMNYA

NewJeans Rilis MV Lagu ASAP, Tampilkan Konsep Peri Hutan yang Penuh Fantasi

BERIKUTNYA

Sinopsis Haunted Mansion yang Tayang Hari Ini, Petualangan Mengusir Hantu Penuh Komedi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: