Chicken Katsu (Sumber Foto: PxFuel)

Resep Chicken Katsu Saus Teriyaki, Sajian yang Pas untuk Sarapan & Bekal Anak Sekolah

25 July 2023   |   09:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Chicken katsu adalah sajian menu populer dari Jepang. Bahan dasarnya simpel, daging ayam tanpa tulang yang dilapisi tepung roti. Dua bahan utama itu lalu digoreng menggunakan minyak panas sehingga membentuk tekstur yang renyah dan bagian dalamnya juicy.

Rahasia membuat chicken katsu yang renyah dan daging bagian dalamnya empuk dan juicy, yakni pemilihan ayamnya yang harus tepat. Kamu bisa menggunakan ayam bagian paha dan sebaiknya jangan memakai bagian dada, sebab dagingnya seringkali jadi kering saat digoreng.

Baca juga: Ini Lho Resep Katsu Sando, Roti Lapis Isi Daging khas Jepang
 

(Sumber gambar: Wikimedia Commons/kimishowota)

(Sumber gambar: Wikimedia Commons/kimishowota)

Mengutip Corrie Cooks, umumnya chicken katsu disajikan bersama nasi putih dan salad. Sayuran yang sering digunakan adalah kubis ungu dan wortel yang segar dan renyah. Selain itu, makanan ini juga bisa disantap dengan acar atau tsukemono dalam bahasa Jepang, acar ini termasuk lobak, mentimun, atau kubis yang memberikan cita rasa asam menyegarkan.

Tak ketinggalan, chicken katsu juga disajikan dengan saus teriyaki yang manis dan gurih. Chicken katsu cocok untuk menu sarapan atau sebagai bekal anak sekolah. Nah Genhype, yuk simak cara membuat chicken katsu dan saus teriyaki berikut ini! 
 

Bahan-bahan


Bahan Daging 
  • Dada ayam, iris melebar jadi 2 bagian - 350 gram
  • Merica bubuk - 1/4 sdt
  • Garam - 1/2 sdt

Bahan Pencelup
  • Telur ayam - 1 butir
  • Susu tawar putih - 2 sdm

Bahan Pelapis
  • Tepung terigu - 45 gram
  • Kaldu ayam bubuk - 1/8 sdt
  • Merica bubuk - 1/8 sdt
  • Tepung roti kasar (bread crumbs) - 50 gram
  • Minyak untuk menggoreng - secukupnya

Bahan Saus Teriyaki
  • Saus teriyaki - 3 sdm
  • Saus tiram - 1 sdm
  • Bawang bombay, cincang halus - 1 sdm
  • Bawang putih cincang halus - 1 siung
  • Air - 75 ml
  • Margarin untuk menumis - 1 sdm 


Cara Membuat


Cara Membuat Chicken Katsu
  1. Pukul-pukul daging ayam dengan pemukul daging agar empuk dan pipih.
  2. Beri merica, garam, dan air jeruk nipis setiap sisinya. Diamkan kira-kira 30 menit agar bumbu meresap.
  3. Kocok rata telur, garam dan susu. Sisihkan.
  4. Campur rata tepung terigu, merica bubuk, dan kaldu ayam bubuk. Sisihkan.
  5. Ambil sepotong dada ayam, celup ke kocokan telur. Angkat.
  6. Masukkan ayam ke dalam campuran tepung terigu. Celupkan lagi ke dalam telur kocok.
  7. Gulingkan ayam ke campuran tepung roti kasar sambil ditekan agar menempel.
  8. Panaskan minyak banyak. Goreng ayam hingga berwarna kuning keemasan dengan api sedang
  9. Angkat dan tiriskan. Potong-potong ayam sesuai selera.
  10. Sajikan dengan saus teriyaki.

Cara Membuat Saus Teriyaki
  1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan sedikit kecokelatan.
  2. Masukkan saus tiram dan saus teriyaki, aduk rata.
  3. Tuang air lalu masak hingga mendidih dan mengental. Angkat.
  4. Sajikan bersama chicken katsu
Baca juga: Resep Chicken Ballotine ala Chef Devina Hermawan

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Menengok Kunci Manajemen Proyek Seni di Museum Nasional Australia

BERIKUTNYA

Barbie & Oppenheimer Raup Pendapatan Lebih Tinggi dari Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: