Suasana di Ragunan. (JAT/Hypeabis.id)

3 Tempat Wisata di Jabodetabek dengan Nuansa Alam yang Asyik Buat Liburan Keluarga

10 July 2023   |   09:46 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Libur panjang anak sekolah masih menyisakan waktu sekitar satu minggu. Bagi Genhype yang belum sempat mengajak anak liburan lantaran harus mengurus berbagai keperluan sekolah bisa mengunjungi sejumlah tempat wisata di sekitar Jabodetabek karena tidak kalah seru dengan tempat lainnya.

Pada libur sekolah kali ini, banyak orang tua perlu mengeluarkan banyak biaya untuk keperluan anak, seperti membayar uang sekolah, seragam, buku, tas, sepatu, dan sebagainya. Biaya yang harus dikeluarkan itu tidak kecil. Di sisi lain, anak juga kerap meminta berlibur ke tempat wisata untuk menghilangkan kebosanan.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata Camping di Yogyakarta dengan Pemandangan Instagrammable

Di sekitar Jabodetabek, terdapat sejumlah tempat liburan yang tidak akan menguras kantong karena biaya masuk yang relatif terjangkau. Tidak hanya itu, Genhype juga masih bisa merasakan sensasi alam liar dan dapat dikunjungi dengan moda transportasi umum.

Berikut destinasi wisata dengan nuansa alam yang asyik untuk liburan keluarga, dirangkum dari berbagai sumber.

1. Taman Margasatwa Ragunan
Destinasi wisata pertama yang murah dan mudah dijangkau oleh Genhype adalah Taman Margasatwa Ragunan yang terletak di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Di tempat ini, kalian dapat menemukan berbagai hewan dari harimau, buaya, ular, kanguru, jerapah, gajah, dan sebagainya.

Genhype bisa menggunakan moda transportasi bus rapid transit (BRT) Transjakarta dan turun di Halte Ragunan. Jarak dari halte ke pintu masuk yang dekat membuat Genhype dapat berjalan kaki untuk mencapainya.

Sementara itu, biaya yang harus dikeluarkan untuk tiket adalah Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 anak-anak. Untuk masuk, pengunjung harus memiliki kartu uang elektronik Jakcard.

Genhype yang tidak memiliki kartu uang elektronik itu bisa membelinya di loket seharga total Rp75.000 dengan perincian Rp25.000 harga kartu dan saldo Rp50.000.

Taman ini memiliki luas 147 hektar dan memiliki lebih dari 2.000 ekor satwa. Sementara itu, jumlah pohon yang berada di taman ini juga mencapai lebih dari 50.000.

2. Kebun Raya Bogor
Destinasi wisata lainnya yang dapat menjadi pilihan untuk mengajak anak menghabiskan waktu libur sekolah tanpa harus boncos karena biaya masuk yang mahal adalah Kebun Raya Bogor. Tempat ini terletak di Jl. Juanda, Kota Bogor, Jawa Barat.

Kalian yang hendak mengunjungi destinasi wisata ini dapat menggunakan transportasi umum dan berhenti di Stasiun Bogor. Kemudian, menggunakan angkutan perkotaan untuk mencapainya.

Di tempat ini, genhype dapat menemukan beragam tumbuhan yang memberikan sensasi berada di alam liar. Tidak hanya tumbuhan, di kebun ini juga terdapat rusa dan berbagai burung yang akan hinggap di pohon.

Baca juga: Ada Hutan di Jakarta? Cek 7 Tempat Wisata Alam di Ibu Kota, Cocok untuk Healing

Untuk masuk ke destinasi ini, kalian tidak perlu merogoh kantong terlalu dalam karena tarif tiket untuk masuk masih relatif terjangkau, yakni berkisar Rp15.000 – Rp25.500 per orang. Tarif masuk pada Senin – Jumat berbeda dengan Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional.

 
1
2


SEBELUMNYA

Gaimin Gladiators Bawa Pulang Trofi Juara The Bali Major 2023

BERIKUTNYA

Sejarah Hari Kemerdekaan Energi Global dan Cara Merayakannya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: