One Piece (Sumber gambar: Twitter.com/onepieceanime)

Manga One Piece Bakal Hiatus Sebulan, Ini Alasan Eiichiro Oda

09 June 2023   |   07:06 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Pencinta One Piece diminta bersabar menantikan perilisan bagian manga terbaru untuk beberapa pekan. Staff One Piece resmi mengumumkan kabar hiatus manga mulai 19 juni hingga 10 Juli 2023. Ini membuat manga dengan ribuan episode tersebut tak akan tampil di majalah Weekly Shonen Jump selama empat edisi, terhitung mulai pekan depan. 

Sementara seri terbarunya akan kembali terbit pada 18 Juli 2023. Eiichiro Oda, mangaka di balik mahakarya One Piece punya alasan penting terkait hiatusnya manga One Piece selama empat pekan tersebut. 

Hal ini disebabkan karena Oda akan menjalani operasi di bagian matanya. Kabar ini disampaikan secara langsung oleh staff Eiichiro Oda melalui akun Twitter resmi mereka pada Selasa (6/6/2023). "One Piece akan hiatus dari Weekly Shonen Jump No. 29 ke No. 32, yang akan dirilis minggu depan, karena operasi mata Oda-sensei,” dikutip dari akun Twitter @Eiichiro_Staff.

Atas penundaan ini, staff Eiichiro meminta pengertian dari penggemar untuk menantikan manga One Piece kembali. “Kami mohon maaf karena membuat pembaca kami menunggu,” begitu lanjut staff Eiichiro. 

Baca juga: Spoiler One Piece 1083: Pertarungan di Egghead dan Rahasia Besar Sabo
Diketahui, Eiichiro Oda memiliki gangguan penglihatan bernama astigmatisme. Penyakit itu membuat pandangan kabur berkait kelainan pada kelengkungan kornea atau lensa mata. Bagian permukaan atau dalam mata biasanya melengkung ke arah yang berbeda, sehingga diperlukan alat bantuan seperti kacamata atau lensa kontak, serta tindakan operasi laser seperti lasik. 

Tentu saja, kondisi tersebut membatasi pandangan Eiichiro Oda untuk beraktivitas normal setiap harinya. Karena proses pascaoperasi mata membutuhkan perawatan yang cukup panjang, maka keputusan hiatus selama satu bulan diambil hingga matanya kembali pulih. Oda tentunya tidak mengambil keputusan ini secara mendadak. Rencana operasi tersebut sudah dibicarakan Eiichiro Oda bersama staff dan editornya sejak 2022. 

Sebagai informasi, Eiichiro Oda merupakan penelur salah satu karya fiksi terlaris di dunia berjudul One Piece. Pria asal Kumamoto, Jepang ini memiliki imajinasi besar tentang dunia bajak laut sejak masih kecil. Untuk menumpahkan semua angan-angannya, Oda bercita-cita menjadi mangaka. Cikal bakal One Piece dalam karya berjudul Wanted pertama kali dikirimkan pada usianya yang ke 17 tahun.

Siapa sangka, karya itu disambut baik dengan kemenangan Eiichiro Oda di berbagai ajang penghargaan insan mangaka. Bahkan, One Piece kerap dianggap sebagai salah satu penggebrak industri manga dan animasi era 2000-an.

Sepanjang 2022 saja, pria kelahiran 1 Januari 1975 tersebut berhasil meraih total penjualan lebih dari 10,3 juta eksemplar. Capaian ini menempatkan One Piece di jajaran manga terlaris dengan edisi paling laku yakni pada Volume 101 yang meludeskan  2 juta eksemplar.

Baca juga: Kreator Bocorkan Live-Action One Piece Dalam Tahap Final

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Bikin Gahar POCO F5, Intip 7 Keunggulan Chipset Snapdragon 7+ Gen 2

BERIKUTNYA

Game Honkai: Star Rail Bakal Rilis di PlayStation 5 pada Akhir 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: